20 Manfaat Sorgum untuk Kesehatan Tubuh Manusia

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tanaman sorgum mungkin belum begitu populer di kalangan masyarakat Indonesia. Padahal tanaman ini kaya akan manfaat karbohidrat dan beragam nutrisi lainnya sehingga menjadi bahan makanan pokok kelima selain manfaat gandum, manfaat padi, manfaat jagung, dan jelai. Tidak hanya bijinya, bahkan daun, batang, dan akar sorgum juga dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan seperti tanaman obat, bahan pembuatan kertas, hingga bahan pembuatan barang kerajinan.

Sorgum juga terkenal bebas gluten sehingga dapat menjadi bahan makanan alternatif yang aman bagi orang yang alergi terhadap gluten. Selain karbohidrat sorgum juga kaya akan manfaat serat dan beragam nutrisi seperti manfaat protein, manfaat riboflavin, niacin, thiamin, manfaat magnesium, mangan, tembaga, manfaat fosfor, manfaat zat besi, kalsium, dan manfaat kalium. Dengan kekayaan nutrisi yang dimilikinya ada begitu banyak manfaat sorgum bagi kesehatan diantaranya:

1. Bahan makanan pokok

Seperti yang telah disebutkan di atas sorgum dapat menjadi alternatif makanan pokok selain beras atau nasi yang dikonsumsi sebagian besar masyarakat Indonesia. Sorgum juga terbilang kaya serat dan berbagai nutrisi sehingga bisa membantu mencukupkan kebutuhan nutrisi tubuh. Ini membuka peluang untuk diversifikasi pangan sehingga kita tidak terpaku pada beras saja sebagai makanan pokok.

2. Sumber antioksidan alami

Konsumsi sorgum juga dapat menjadi sumber antioksidan bagi tubuh disamping bahan makanan lain seperti manfaat buah acerola dan manfaat belimbing. Dengan tercukupinya kadar antioksidan dalam tubuh dapat melindungi sel-sel tubuh dari serangan radikal bebas yang dapat membahayakan kesehatan.

3. Anti tumor

Dengan berbagai aktivitas antioksidan dan nutrisi pada sorgum akan membantu melindungi sel-sel tubuh dari perkembangan yang abnormal yang merupakan cikal bakal terbentuknya tumor. Beberapa bahan alami lain yang juga dikenal dapat berperan sebagai anti tumor diantaranya buah kersen dan manfaat daun sirsak untuk tumor.

4. Mencegah kanker

Selanjutnya konsumsi sorgum secara teratur dalam jumlah cukup juga dapat mencegah perkembangan sel-sel kanker sehingga anda terhindar dari penyakit kanker yang dikenal sangat mematikan. Pencegahan kanker juga dapat dilakukan dengan beberapa bahan alami seperti manfaat buah aprikot dan manfaat sawi.

5. Mengahambat perkembangan virus

Sorgum juga sangat baik dikonsumsi oleh penderita penyakit jantung, kanker, atau HIV-1 karena dapat menghambat perkembangan virus di dalam tubuh.

6. Baik untuk pencernaan

Kandungan serat pada sorgum cukup tinggi sehingga sangat baik untuk kesehatan pencernaan. Proses pencernaan berjalan lancar sehingga sari-sari makanan dapat diserap dengan baik dan sisanya juga dapat dikeluarkan dengan lancar. Ini kurang lebih sama dengan manfaat pisang ambon yang juga kaya serat sehingga dapat melancarkan pencernaan.

7. Bahan makanan yang aman bagi penderita celiac

Dengan kandungan bebas glutennya menjadikan konsumsi sorgum sangat aman bagi penderita celiac, yaitu orang yang memiliki alergi pada produk-produk yang mengandung gluten. Dengan adanya sorgum penderita celiac memiliki alternatif bahan makanan yang aman dan menyehatkan.

8. Mencegah anemia

Konsumsi sorgum secara teratur juga dapat meningkatkan produksi sel darah merah sehingga mencegah dari penyakit anemia. Hal ini didukung oleh kandungan tembaga dan zat besi yang terdapat pada sorgum. Zat besi diperlukan untuk produksi sel darah merah sementara Tembaga membantu penyerapan zat besi dalam tubuh. Selain itu anda juga dapat menggunakan manfaat buah bit untuk anemia dan manfaat kurma untuk anemia.

9. Baik untuk kesehatan tiroid

Manfaat sorgum yang tidak kalah penting adalah membantu fungsi kelenjar tiroid sehingga dapat bekerja dengan baik. Ini didukung oleh kandungan mangan yang cukup tinggi pada sorgum. Selain itu anda juga bisa memelihara kesehatan tiroid dengan menggunakan bahan alami lainnya seperti manfaat tomat.

10. Baik untuk kesehatan jantung

Serat tidak hanya baik untuk pencernaan tetapi juga dapat mengikat kadar kolesterol jahat atau LDL dalam darah sehingga kesehatan jantung turut terpelihara dan anda pun terbebas dari berbagai penyakit jantung seperti stroke dan aterosklerosis. Disamping itu anda juga dapat menggunakan manfaat alpukat untuk jantung atau manfaat nanas untuk jantung.

11. Baik untuk penderita diabetes

Sorgum juga merupakan bahan makanan yang tepat bagi penderita diabetes karena memiliki indeks glikemik yang rendah sehingga tidak menyebabkan kenaikan kadar gula darah secara cepat. Selain itu terdapat pula enzim yang dapat mengatur insulin, menghambat penyerapan pati, serta mengatur kadar gula darah sehingga sangat aman bagi penderita diabetes.

12. Melancarkan metabolisme

Sorgum juga mengandung niacin yang berperan penting untuk pembentukan energi dari makanan yang masuk ke tubuh sehingga metabolisme tubuh menjadi lancar dan pasokan energi yang diperlukan tubuh untuk beraktivitas dapat terpenuhi dengan baik dan stabil.

13. Meningkatkan kemampuan kognitif

Konsumsi sorgum juga berpengaruh positif pada kesehatan otak terutama kemampuan kognitif sehingga terhindar dari penyakit seperti alzheimer yang berhubungan dengan penurunan kemampuan kognitif. Hal ini didukung oleh kandungan fosfor yang terdapat pada sorgum. Disamping itu anda dianjurkan pula untuk rajin berolahraga karena ada begitu banyak manfaat olahraga untuk otak sehingga kemampuan kognitif turut meningkat.

14. Baik untuk kesehatan tulang

Sorgum merupakan bahan makanan pokok yang kaya akan mineral seperti magnesium dan kalsium. Keduanya merupakan perpaduan yang tepat untuk memelihara kesehatan tulang serta meningkatkan pertumbuhan tulang.

15. Meningkatkan stamina

Dengan asupan karbohidrat yang cukup pada sorgum dapat menjadi sumber energi bagi tubuh sehingga meningkatkan stamina tubuh dan anda pun dapat beraktivitas dengan lebih bersemangat. Tentu saja konsumsi makanan sehat saja tidak cukup. Harus diiringi dengan berolahraga seperti manfaat olahraga skipping dan manfaat prisoner sehingga stamina tubuh meningkat.

16. Baik untuk kesehatan gigi

Selain bijinya yang biasa dikonsumsi daun sorgum juga dapat digunakan untuk menjaga kesehatan dan menguatkan gigi serta mencegah dari berbagai penyakit yang dapat menyerang gigi. Selain itu ada pula beberapa bahan alami lainnya seperti manfaat anggur untuk gigi dan manfaat bengkoang untuk gigi.

17. Meningkatkan kekebalan tubuh

Konsumsi sorgum yang kaya nutrisi dalam jumlah cukup juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh sehingga tubuh terlindungi dari serangan berbagai virus dan bakteri penyebab penyakit. Kekebalan tubuh yang baik juga bisa didapatkan secara alami dengan manfaat remayung atau manfaat buah cupuacu.

18. Baik untuk kesehatan lambung

Selain bermanfaat bagi kesehatan pencernaan konsumsi sorgum juga sangat baik untuk memelihara kesehatan organ-organ pencernaan salah satunya lambung. Kesehatan lambung akan terpelihara dan terhindar dari peradangan ataupun maag.

19. Anti sembelit

Dengan kandungan serat yang tinggi sorgum dapat dikatakan sebagai makanan anti sembelit. Ketika mengonsumsi sorgum anda tidak perlu khawatir akan terkena sembelit karena bahan makanan ini sangat ramah dengan pencernaan. Konsumsi beberapa makanan seperti manfaat lembayung dan manfaat pisang kepok rebus juga dapat mencegah timbulnya sembelit.

20. Mencegah osteoporosis

Rajin mengonsumsi sorgum sangat baik untuk memelihara kesehatan tulang sehingga dapat mencegah atau meminimalisir timbulnya berbagai gangguan atau penyakit yang berhubungan dengan tulang salah satunya osteoporosis.

Itulah beberapa manfaat sorgum bagi kesehatan manusia sehingga sangat baik dijadikan alternatif bahan makanan pokok selain nasi. Apalagi didukung dengan kemampuannya untuk tumbuh di berbagai kondisi bahkan bisa ditanam sebagai tanaman sela. Oleh karena itu di beberapa daerah budidaya tanaman sorgum mulai disosialisasikan agar manfaatnya bisa dirasakan secara luas oleh masyarakat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn