Delima putih merupakan salah satu jenis delima diantara beberapa jenis delima lain seperti delima ungu dan delima merah. Buah delima sendiri memiliki nama Latin Punica Granatum yang berasal dari kawasan Timur Tengah dan kemudian mulai menyebar ke daerah tropis seperti salah satunya adalah Indonesia. Delima putih tidak hanya terlihat cantik sehingga sering digunakan sebagai tanaman hiasan, namun delima putih juga menyimpan banyak manfaat lain yang berguna untuk kesehatan.
Dalam buah delima putih sendiri mengandung banyak nutrisi seperti zat besi, kalsium, vitamin B6, vitamin C, riboflavin, karbohirat, serat, protein, energi, lemak, gula, kalium, thiamine, niacin, folat, zat besi, fosfor, seng dan juga magnesium. Untuk mengetahui apa saja manfaat delima putih untuk tubuh, berikut ulasan selengkapnya dari kami.
Artikel terkait:
- Manfaat Biji Buah Delima
- Manfaat Buah Delima Merah
- 12 Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan
- Manfaat Jus Delima
- Manfaat Daun Delima
- Obat Cacing
Khasiat dari delima putih yang pertama adalah sangat baik untuk mengobati penyakit cacingan. Delima putih akan sangat ampuh untuk membunuh cacing penyebab dari penyakit sekaligus menyembuhkan penyakit cacingan tersebut secara alami.
Bagian akar delima putih juga bisa digunakan untuk menyembuhkan cacingan. Caranya, dengan mencuci bersih akar delima putih lalu mencampurnya dengan bawang putih dan ditambahkan dengan sedikit air lalu di saring dan minum sampai habis.
- Mencegah Kanker Payudara
Untuk para wanita, mengkonsumsi buah delima putih juga sangat baik untuk mencegah penyakit kanker payudara. Delima putih akan menyehatkan sel di dalam tubuh khususnya pada area payudara sehingga bisa mencegah timbulnya sel kanker payudara tersebut.
- Menurunkan Kadar Kolesterol
Kolesterol yang berlebihan di dalam tubuh sangat tidak baik dan menjadi pemicu timbulnya berbagai penyakit berbahaya lainnya. Mengkonsumsi delima putih bisa dijadikan alternatif alami untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh secara signifikan.
- Mengatasi Impotensi
Delima putih juga sangat berkhasiat untuk mengatasi impotensi, caranya adalah dengan memeras sari dari 1 delima putih matang lalu di campur dengan daging kelapa belia mulung, ketan gajih yang sudah di rendam, gula aren, gula pasir dan juga madu. Haluskan semua bahan dan rebus sampai tercampur rata dan minum ramuan ini sampai habis.
- Mengatasi Insomnia
Insomnia atau susah tidur juga bisa diatasi dengan memanfaatkan delima putih yakni bagian daunnya. Caranya, haluskan 3 gram daun delima putih dan rebus dengan 200 ml air sampai tersisa 1/4 bagian saja. Tunggu sampai agak dingin dan minum air ini sebelum anda pergi tidur.
- Menyembuhkan Sakit Perut
Untuk menyembuhkan sakit perut juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan daun delima putih. Caranya adalah dengan merebus beberapa lembar daun delima putih dengan air dan minum air rebusan tersebut untuk melancarkan proses pencernaan.
- Mengatasi Disentri
Untuk menyembuhkan disentri bisa dilakukan dengan memanfaatkan buah serta daun delima putih karena kandungan anti bakteri yang ada di dalam tanaman ini. Caranya, rebus daun delima putih dengan air secukupnya, setelah cukup dingin, masukkan dalam blender dan tambahkan dengan daging buah delima putih yang matang seperti membuat jus. Minum jus ini sampai habis hingga disentri bisa sembuh total.
Artikel terkait:
- Manfaat Buah Delima Putih
- Manfaat Anggur Untuk Gigi
- Manfaat Anggur Untuk Diet
- Manfaat Anggur Hijau
- Manfaat Anggur Hitam
- Menyembuhkan Sakit Kuning
Penyakit kuning bisa terjadi karena penumpukkan bilirubin di dalam darah dan jaringan tubuh lain. Gejala dari sakit kuning juga bisa diatasi dengan memanfaatkan ekstrak dari delima putih. caranya, keringkan daun delima lalu haluskan hingga di dapat sebanyak 3 gram daun delima bubuk. Rebus bubuk delima putih ini lalu minum airnya sebanyak 2 kali dalam sehari.
- Mengatasi Eksim
Eksim yang merupakan salah satu penyakit kulit atau sering juga disebut dengan eksema bisa menyebabkan radang lepu pada permukaan kulit. Penyakit kulit ini juga bisa disembuhkan dengan memanfaatkan daun delima putih yakni dengan menghaluskan daun delima putih lalu tempelkan pada area kulit yang terkena eksim.
- Menyembuhkan Batuk
Daun delima putih juga bisa dimanfaatkan untuk menyembuhkan batuk. Caranya, rebus beberapa lembar daun delima yang sudah dikeringkan dan campur dengan tunas daun serta lada hitam. Saring ramuan ini dan minum selagi hangat.
- Menyembuhkan Rektum Prolap
Gangguan yang terjadi pada rektum juga bisa diatasi dengan berendam dalam air daun delima putih. Campur daun delima putih dengan sedikit tawas lalu di saring dan gunakan air campuran ini untuk merendam anus atau di basuh pada anus secara rutin.
- Menyembuhkan Sariawan
Untuk menyembuhkan sariawan yang merupakan salah satu gangguan pada mulut serta lidah biasanya akan menimbulkan rasa nyeri dan perih saat tersentuh makanan atau organ mulut yang lainnya. Untuk mengatasi sariawan ini bisa dilakukan dengan berkumur menggunakan air rebusan daun delima secara rutin sampai sariawan sembuh total.
- Menyembuhkan Sakit Telinga
Untuk menyembuhkan sakit telinga, caranya adalah dengan memanfaatkan daun dari pohon delima putih ini. Tumbuk halus beberapa lembar daun delima lalu sangrai bersama dengan minyak wijen. Tempelkan daun delima yang sudah di sangrai tersebut pada bagian telinga.
Artikel terkait:
- Manfaat Buah Eldeberry
- Manfaat Buah Yuzu
- Manfaat Buah Markisa Kuning
- Manfaat Buah Erbis
- Manfaat Buah Pir Hijau
- Mengatasi Kulit Keriput
Kulit keriput umumnya terjadi karena semakin bertambahnya usia. Keriput ini bisa di cegah dengan memanfaatkan daun dari delima putih tanpa menimbulkan efek samping. Caranya, rebus beberapa lembar daun delima putih lalu tumbuk halus sampai menghasilkan minyak. Saat merebus, gunakan api yang sedang sehingga air bisa menguap dengan baik. Tempelkan ramuan ini pada kulit sambil melakukan pijatan lembut.
- Mengatasi Gangguan Mata
Masalah mata seperti gangguan Konjungtivitis juga bisa diatasi secara alami dengan memanfaatkan daun delima putih. Caranya adalah dengan menumbuk halus daun delima putih sampai menjadi pasta dan oleskan pada bagian mata lalu diamkan selama beberapa saat dan bilas dengan air sampai bersih.
- Menurunkan Berat Badan
Berat badan berlebih juga bisa diatasi dengan memanfaatkan ekstrak dari daun delima putih. Caranya, dengan minum air rebusan daun delima putih secara rutin setiap hari. Kandungan di dalam ekstrak daun delima putih ini berkhasiat untuk mengurangi nafsu makan berlebih.
- Melancarkan Menstruasi
Untuk melancarkan menstruasi pada wanita, caranya dengan minum air rebusan daun delima putih secara rutin selama 5 hari berturut-turut. Rebus daun delima putih bersama dengan 1/2 gelas air dan tunggu sampai agak dingin lalu minum sampai habis.
- Mengatasi Radang Gusi
Untuk mengatasi radang gusi, anda bisa mencuci bersih 7 kuntum bunga delima putih lalu rebus dengan 2 gelas air lalu saring dan gunakan air rebusan itu untuk berkumur.
- Mengatasi Sering Buang Air Kecil
Untuk mengatasi sering buang kecil, caranya adalah dengan mengeluarkan daging buah delima putih yang sudah matang lalu rebus dengan 1 genggam kucai dan 3 gelas air sampai tersisa 1 1/2 gelas air saja. Dinginkan dan minum air rebusan tersebut sebanyak 2 kali sehari sebanyak 3/4 gelas setiap kali minum.
- Mengatasi Keputihan
Untuk mengatasi keputihan pada wanita, rebus kulit buah delima putih sebanyak 30 gram dengan 15 gram sambiloto kering dengan 1 liter air bersih dan biarkan sampai tersisa 1/2 liter saja. Sesudah dingin, saring air rebusan dan gunakan untuk 3 kali minum yakni pagi, siang dan malam atau juga bisa untuk membasuh area vagina.
Artikel terkait:
- Manfaat Alpukat Mentega
- Manfaat Buah Carica Untuk Kesehatan
- Manfaat Nanas
- Manfaat Mangga Gedong
- Manfaat Buah Ganitri
Delima putih ini ternyata memiliki banyak khasiat mulai dari buah, kulit buah, daun sampai ke akarnya tidak kalah dengan jenis buah delima lainnya. Gunakan delima putih ini sebagai pengobatan herbal untuk mengatasi berbagai penyakit yang anda derita.