14 Manfaat Buah Blackberry Bagi Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Buah blackberry ini termasuk buah yang populer untuk di jadikan sebagai hidangan pencuci mulut. Sifatnya yang lunak sangat cocok untuk di gunakan sebagai bahan pembuatan selai, jeli, dan bahkan bisa juga dijadikan minuman “wine”. Blackberry juga sering di gunakan sebagai bahan campuran olahan apel dan untuk pembuatan kue.

Kandungan nutrisi buah blackberry

Buah blackberry dikenal kaya akan nutrisi yang di butuhkan oleh tubuh. Berikut kandungan nutrisi pada buah blackberry mentah, per 100 gram penyajiannya :

manfaat-buah-blackberry

NutrisiKandungan per 100 gramPemenuhan % Nilai harian
Energi43 kcal
Total serat5.3 g21%
Total gula4.9 g
Kalsium29 mg3%
Magnesium20 mg5%
Mangan0.6 mg32%
Copper0.2 mg8%
Potassium162 mg5%
Natrium1 mg0%
Vitamin C21 mg35%
Vitamin A, IU214 IU4%
Vitamin K, µg20 µg25%
Asam folat, µg36 µg9%
Beta Karotena128 µgNe
Lutein + zeaxanthin118 µgNe

 

Sumber lain menyebutkan bahwa buah blackberry memiliki sifat-sifat yang baik untuk menjaga keseimbangan tubuh. Buah blackberry memiliki sifat mampu menyerap radikal oksigen (Orac) untuk melawan radikal perosokil,   hidrogen peroksida, superoksida, singlet oksigen, dan radikal hidroksil. Hal ini dapat kita lihat dari manfaat buah blackberry bagi tubuh berikut ini :

1. Meningkatkan daya tahan tubuh

Buah blackberry kaya akan manfaat vitamin C, bahkan lebih banyak dari berry lainnya seperti blueberry hingga 2 kali lipatnya. Ursula Arens, seorang pakar gizi dari Inggris mengungkapkan bahwa vitamin C sangat penting bagi tubuh. Vitamin C mampu untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh.

2. Menjaga fungsi organ pencernaan

Pendapat lain yang diungkapkan oleh Arens bahwa blackberry memiliki kandungan serat yang sangat tinggi hingga memenuhi 21% dari kebutuhan harian tubuh akan serat. Asupan serat yang tinggi akan membantu usus berfungsi dengan baik dalam mencerna makanan.

3. Menyembuhkan luka

Blackberry memiliki kandungan senyawa tanin yang sangat banyak sehingga membantu proses penyembuhan luka lebih cepat. Sarah wilson, ahli gizi dari rumah sakit Princess Grace, London, mengungkapkan bahwa dengan mengoleskan buah berry termasuk blackberry pada jaringan kulit yang terluka akan membuat jaringan luka menyempitkan pembuluh darah, serta membantu menurunkan pendarahan yang terjadi.

4. Menghambat pertumbuhan sel kanker

Buah blackberry memiliki kandungan anthocyanin yang bisa juga disebut sebagai sekumpulan pigmen yang memiliki sifat manfaat antioksidan. Kandungan anthocyanin tersebut mampu menghambat pertumbuhan sel tumor. Selain itu blackberry juga memiliki kandungan flavonoid atau bisa juga disebut C3G yang berfungsi untuk melawan kanker kulit dan juga kanker pada paru-paru.

5. Mencegah terkena kanker serviks

Selain membantu mencegah pertumbuhan tumor dan kanker pada kulit dan paru-paru, buah blackberry juga memiliki senyawa phytoestrogens yang merupakan senyawa yang bisa menghambat pertumbuhan sel kanker serviks dan kanker payudara.

Top Untuk Kanker

  1. Manfaat keladi tikus
  2. Manfaat buah naga
  3. Manfaat paprika
  4. Manfaat mengkudu
  5. Manfaat kunyit putih
  6. Manfaat sari buah merah
  7. Manfaat bawang putih
  8. Manfaat air lemon
  9. Manfaat daun afrika
  10. Manfaat semut jepang

6. Mampu melindungi mata

Manfaat buah blackberry juga bisa melindungi organ penglihatan dari pembentukan pigmen makula. Buah blackberry memiliki kandungan luein yang mencegah pembentukan pigmen yang sangat mudah tumbuh di daerah belakang retina yang banyak menerima rangsangan cahaya. Kandungan lutein pada blackberry juga turut membantu mencegah kerusakan mata akibat terlalu banyak terkena matahari sehingga menimbulkan radiasi ultraviolet pada mata.

7. Pertumbuhan tulang

Buah blackberry memiliki kandungan mangan yang dibutuhkan oleh tubuh setiap harinya untuk membangun struktur tulang yang kuat, selain manfaat kalsium. Wilson, seorang pakar gizi mengungkapkan bahwa nutrisi yang paling baik untuk menjaga kekuatan tulang adalah mangan. Segenggam buah blackberry memberikan asupan mangan yang di butuhkan tubuh setiap harinya.

8. Meningkatkan pertumbuhan sel

Buah blackberry mengandung manfaat vitamin B, terutama vitamin B9 atau bisa juga disebut asam folat. Vitamin B9 dalam tubuh akan berperan dalam proses pembelahan hingga pertumbuhan sel yang sehat. Proses regenerasi sel sehat bisa di tunjang dengan kandungan Vitamin B9 yang tercukupi, seperti dengan konsumsi buah blackberry.

Oleh karenanya banyak pakar yang menganjurkan bagi calon ibu yang sedang hamil sebaiknya mengkonsumsi sumber asam folat ini, agar mengurangi resiko bayi lahir cacat.

9. Kesehatan Kulit

Tahukan Anda bahwa buah blackberry digunakan juga untuk pemanfaatan kecantikan kulit. Dengan ramuan yang terbuat dari blackberry akan membantu kulit lebih nampak sehat dan terhindar dari keriput. Caranya :

  • Siapkan satu genggang blackberry, yoghurt, dan madu sebanyak satu sendok makan
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender dan haluskan hingga tercampur merata
  • Bahan yang sudah di mix tadi
  • Kemudian oleskan ke kulit wajah hingga leher
  • Diamkan selama sekitar 15 menit lalu bersihkan

Anda juga bisa menggunakan di daerah kulit tubuh lainnya, namun tentu perlu menambah komposisi bahan yang dibutuhkan menjadi lebih banyak. Lakukan perawatan tersebut seminggu sekali untuk mendapatkan hasil terbaik.

10. Mengurangi resiko anemia

Kandungan Vitamin C dalam buah blackberry akan membuat menurunkan resiko terkena Anemia. Vitamin C seperti kita tahu mampu meningkatkan penyerapan manfaat zat besi yang terdapat dalam makanan yang masuk ke dalam lambung. Kandungan zat besi yang terpenuhi dalam darah akan menurunkan resiko terkena penyakit anemia.

11. Mencegah penyakit jantung

Kandungan serat yang tinggi pada balckberry akan membantu pembuluh darah mengedarkan darah menjadi lebih lancar. Hal ini sangat baik untuk membuang kolesterol yang menghambat peredaran darah. Kolesterol jahat yang menumpuk akan membuat resiko penyakit jantung lebih besar. Konsumsi buah blackberry, turut membantu membuang kolesterol yang tidak dibutuhkan tubuh sehingga membuat jantung lebih sehat.

Top Herbal Untuk Jantung

  1. Manfaat kulit manggis
  2. Manfaat susu kedelai
  3. Manfaat buah mengkudu
  4. Manfaat semut jepang
  5. Manfaat kacang mete
  6. Manfaat buah naga
  7. Manfaat oatmeal
  8. Manfaat ikan
  9. Manfaat sari kurma
  10. Manfaat teh manis
  11. Manfaat donor darah
  12. Manfaat labu siam
  13. Manfaat wortel
  14. Manfaat jalan kaki
  15. Manfaat bersepeda

12. Mengurangi resiko diabetes

Selain kaya akan serat, buah blackberry juga memiliki kandungan antioksidan yang turut membantu penangkalan radikal bebas dalam tubuh. Sifat Antioksidan tersebut membantu tubuh agar terhindar daru resiko terkena diabetes.

Top Herbal Untuk Diabetes

  1. Manfaat kacang panjang
  2. Manfaat kentang
  3. Manfaat beras merah
  4. Manfaat buah mengkudu
  5. Manfaat Pare
  6. Manfaat pete
  7. Manfaat daun afrika
  8. Manfaat daun mangga
  9. Manfaat semut jepang
  10. Manfaat nasi Jagung
  11. Manfaat ubi jalar
  12. Manfaat daun alpukat
  13. Manfaat quaker oat
  14. Manfaat susu kedelai
  15. Manfaat tahu

13. Mengurangi Hipertensi

Arens pakar gizi dari Inggris menyebutkan bahwa manfaat buah blackberry lainnya adalah untuk mengurangi tekanan darah. Kondisi akan sangat dibutuhkan bagi para penderita hipertensi. Kandungan antioksidan dan serat yang tinggi membuat tekanan darah menjadi lebih lancar dan mengusir kolesterol jahat yang menghambat peredaran darah.

14. Memperlancar BAB

Manfaat praktis yang nyata bisa dirasakan dengan mengkonsumsi manfaat buah-buahan berry ini adalah untuk memperlancar BAB Anda. Kandungan serat yang sangat tinggi dari buah sangat membantu memperlancar proses BAB kita setiap harinya. Kandungan serat yang tinggi memang terdapat pada buah salah satunya adalah buah blackberry.

Mengenal Tanaman Buah Blackberry

Blackberry banyak tumbuh subur di daerah Amerika, tepatnya di Amerika utara bagian timur. Selain di Amerika utara, daerah dengan iklim sedang seperti di Eropa dan pasifik selatan juga banyak ditemukan tanaman blackberry. Buah blackberry ini berwarna ungu ketika sudah matang sepenuhnya dan ketika masih muda berwarna hijau.

Buah blackberry termasuk ke dalam kerajaan plantae dan masuk kesatuan genus rubus. Tanaman ini biasanya mampu hidup hingga usia 2 tahun. Hebatnya tanaman blackberry ini memiliki akar tongkat yang tidak pernah mati. Tanaman buah blackberry ini bisa disebut juga dengan semak berduri. Buah blackberry memiliki banyak jenis yang berasal dari spesies rubus yang berbeda. Jenis buah ini bisa berasal dari Rubus ulmifolius, Rubus argutus, Rubus glaucus, Rubus chamaemorus, Rubus caesius, Rubus glacinatus, Rubus fruticosus, dan Rubus ursinus.

fbWhatsappTwitterLinkedIn