Tari perut atau yang lebih dikenal sebagai Belly dance mempunyai gerakan gerakan unik yang mengandalkan kelenturan otot seluruh tubuh terutama pada perut, pinggul dan pinggang. Tarian perut awal mulanya berasal dari timur tengah yang dulu hanya digunakan untuk hiburan dan penyambutan tamu tamu kerajaan, namun seiring berubahnya jaman maka tarian perut sedikit demi sedikit meluas kebeberapa negara lain dan akhirnya dipelajari oleh seluruh negara didunia sebagi tarian yang indah dan menyehatkan tubuh.
Inilah tarian perut yang memiliki banyak manfaat tari perut bagi kesehatan tubuh :
- Dapat menenangkan saraf saraf sekitar kepala dan belakang leher sehingga dapat mencegah munculnya sakit migrain, pusing pusing dan vertigo.
- Dapat menenangkan batin serta pikiran yang sedang kalut .
- Membangun kepercayaan diri dan mempertahankan kreatifitas seseorang
- Dapat melenyapkan stres yang berkepanjangan , Mengurangi rasa gelisah dan panik serta depresi
- Dapat menjaga stamina tubuh dan menghilangkan kelelahan tubuh akibat seharian kerja
- Dapat mengecangkan dan memperkuat otot tubuh termasuk otot pinggul, otot punggung, otot bokong dan otot paha bagian belakang.
- Dapat membakar lemak berlebih dalam tubuh dan mempercepat penurunan bobot tubuh dengan sistematik jika anda melakukan teknik tarian perut dengan teratur atau mengikuti latihaan tarian perut pada sanggar tertentu.
- Dapat melangsingkan perut yang buncit dan menggelambir serta dapat melindungi kesehatan seluruh jaringan perut twrmasuk usus dan saluran kemih agar terhindar dari rasa tidak nyaman ketika sedang buang air kecil dan besar atau sembelit.
- Memperbaiki kerusakan pada saraf tulang belakang dan beberapa tulang rawan
- Dapat memperbaiki postur tubuh yang tidak proporsional akibat terlalu banyak duduk dengan tidak tegak (membungkuk) atau kebiasaan duduk tanpa ada penyagga dibelakangnya.
- Dapat menjadikan kondisi postur tubuh lebih seimbang, selaras, ideal dan sehat sesuai dengan tinggi badan anda.Kebiasaan melakukan tarian perut akan membuang lemak diberbagai bagian tiubuh wanita setelah melahirkan misaalnya lemak perut, paha dan lengan.
- Dapat membuat kualitas tidur semakin baik karena tarian perut dapat melenturkan saraf dibagian kepal dan melancarkan aliran darah seputar mata sehingga dapat membuat anda tertidur pulas tanpa terjaga dimalam hari.
- Dapat dikembangkan dan dilestrikan sebagai seni budaya timur tengah yang peduli dengan nilai estetika dan kesehatan tubuh, karena gerakan ditari perut lebih kepada keteraturan gerak dan pemanfaatan gerak untuk melatih otot tubuh agar tetap sehat, kuat dan kencang.
- Dapat dijadikan terapi alamiah untuk pengencangan otot rahim dan mempercepat penghancuran daan pengeluaran racun dalam tubuh melalui keringat.
- Dapat melenturkan semua saraf tubuh sehingga terhindar dari ketegangan dan lebih pada kondisi rileks tanpa beban.
- Dapat digabungkan degan gerakan aerobik shingga dapat cepat menjadikan bentuk tubuh senantiasa ideal sesuai yang diinginkan.
- Dapat menyegarkan tampilan wajah karena seluruh saraf dan otot seputar wajah kencang, kenyal dan lebih sehat.
- Melancarkan persalinan pada ibu hamil pada kehamilannya yang pertama (anak pertama)
- Menyehatkan jaringan pencernaan dan melindungi enzim enzim agar dapat tetap dalam kondisi baik.
- Dapat meningkatkan kelenturan, kesehatan dan fleksibelitas sumsum tulang belakang, sehingga terhindar dari cedera keseleo dan terkilir.
Sama baiknya dengan seni perut
- Manfaat Senam Aerobik
- Manfaat Senam Kegel
- Manfaat Zumba Dance
- Manfaat Yoga
- Manfaat Pemanasan Dan Pendinginan Pada Olahraga
- Manfaat Olahraga Pagi Hari
- Manfaat Berenang
- Manfaat Olahraga Malam Hari
- Manfaat Latihan Kelenturan Tubuh
Keunikan dari manfaat tarian perut
- Tahukah anda jika melakukan tarian perut selama satu jam saja, tubuh akan membakar lemak dengan kecepatan yang sama seperti anda sedang berlari cepat dalam jarak 100 meter. Dalam satu jam tersebut tubuh akan dapat menghancurkan lemak lebih dari 300 kalori. Tubuh akan cepat langsing jika melakukan tarian perut secara teratur dan diimbangi dengan asupan gizi seimbang dan konsisten untuk mengurangi asupan makanan berkalori tinggi.
- Pada wanita yang telah melewati masa nifas setelah melahirkan (untuk melahirkan normal), dapat melakukan tarian perut agar otot yang mengendur diseputar perut kembali sehat, langsing dan kencang. Kondisi tubuhpun akan nampak semakin bugar tanpa harus takut terserang kegemukan. Sebaiknya melakukan latihan tarian perut secara teratur dan dilakukan satu bulan setelah anda melahirkan.
- Tarian perut dapat semakin terlihat indah dan penuh pesona jika para penarinya menggunakan benda benda pendukung ketika sedang melakuakn gerakan tarian tersebut, Benda benda tersebut adalah Sebuah tongkat unik terbuat dari kayu. Pedang, kipas dengan berbagai motif indah, Dengan rebana, menggunakan ular phyton atau boa yang berukuran besar tetapi sebelumnya telah dijinakan. penari yang menggunakan ular sebagai teman menarinya maka jika dibiasakan akan membuat seorang penari tersebut lebih percaya diri dan mempercepat pelenyapan stres dan depresi
Walaupun tari perut cenderung terlihat sensual, feminim dan sedikit fulgar namun pada kenyatannya tarian perut Banyak digunakan sebagai media yang termudah dan terunik dalam program pelangsingan tubuh dan untuk pengobatan bagi seseorang yang sedang merasakan kegelisahan atau stress yang berkepanjangan. Gerakan gerakan pada tari perut dapat divariasikan dengan musiik aerobik atau gerakan senam sehingga dapat membentuk satu kesatuan gerak yang lebih kreatif dan menyenangkan, yang akhirnya dapat melenyapkan rasa jenuh dan bosan karena melakukan gerakan yang sama setiap hari.