7 Manfaat Makan Malam Bagi Kesehatan Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Mungkin anda sering mendengar jika makan malam dapat membuat gemuk sehingga banyak orang yang sedang menurunkan berat badan sangat menghindari kegiatan makan malam. Namun apakah benar itu adanya? Fakta apa yang menguatkan pendapat tersebut? Hal ini ternyata masih menjadi perdebatan dan tidak memililiki dasar yang jelas ya. pada umumnya pada malam hari tubuh memang tidak banyak melakukan aktivitas sehingga makanan yang masuk ke tubuh akan lebih sedikit terbakar berbeda dengan di siang hari.

artikel terkait:

Makan malam tidak membuat anda gemuk jika makanan yang dipilih adalah tepat begitupun sebaliknya jika saat siang hari anda makan makanan yang mengandung banyak lemak dan kalori maka anda juga akan cepat gemuk. Jadi disini harus diperjelas lagi ya bahwa tidak ada yang salah dengan makan malam justru ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh lho.

Manfaat makan malam

Bagi anda yang masih enggan dan takut gemuk karena makan malam, berikut ini adalah beberapa manfaat dari makan malam yang bisa digunakan supaya berat badan tetap terjaga. Simak selengkapnya berikut ini:

  1. Mengendalikan gula darah

Siapa sangka bahwa kegiatan makan malam yang diklaim tidak sehat justru dapat membantu mengendalikan gula darah ya. namun perlu diperhatikan bahwa ini akan terjadi jika makan malam yang dikonsumsi adalah makanan yang mengandung indeks glikemik rendah. Jadi ternyata untuk mendapatkan badan yang sehat dan bugar di pagi hari tidak hanya dipengaruhi oleh cukup tidur saja lho melainkan juga apa asupan yang masuk dalam tubuh sebagai sumber energi yang dimakan di malam hari.

Hal ini diperkuat dengan hasil penelitian yang dipublikasikan oleh American journal of clinical nutrition yang mengambil sampel orang untuk melihat bagaimana respon tubuh dipagi hari dengan apa yang dikonsumsi di malam hari. Ternyata dengan mengonsumsi makanan yang mengandung indeks glikemik rendah akan membuat tubuh lebih berstamina dan gula darah terkontrol dengan baik. jadi ini juga tidak akan membuat berat badan naik karena kalori sedikit dan tidak perlu pembakaran banyak.

Daftar makanan yang mengandung indeks glikemik rendah dan sehat bagi tubuh antara lain adalah kacang hitam, daging sapi tanpa lemak, makanan berprotein tinggi seperti ikan namun disarankan yang tidak mengandung lemak, ikan salmon, dada ayam, sayuran hijau dan juga buah-buahan. Anda bisa mengolahnya menjadi menu masakan sesuai selera anda masing-masing.

artikel terkait: manfata makan wortel mentah

  1. Mengoptimalkan hasil olahraga

Ketika anda melakukan olahraga atau gym di malam hari dan setelahnya anda memutuskan untuk tidak makan hanya karena saat malam hari maka itu adalah tindakan yang salah. Sebaiknya anda tetap makan setelah berolahraga meskipun pada malam hari. Anda tidak perlu takut akan menjadi gemuk karena tidak semua jenis karbohidrat akan menjadi lemak. Justru makan malam adalah penting bagi sistem metabolisme tubuh supaya memberikan energi kembali. Orang yang tidak makan setelah olahraga malam akan mengalami pemulihan stamina yang lambat dan pembentukan otot akan terhalang. Jadi lemak di otot akan lebih maksimal terbentuk jika anda makan setelah olahraga.

Namun juga perlu diingat bahwa anda sebaiknya memilih makanan yang sehat dan rendah kalori. Usahakan untuk makan minimal 45 menit dari waktu olahraga supaya tidak menjadi lemak dalam tubuh. usahakan untuk diimbangi dengan minum air putih secukupnya supaya hasilnya lebih maksimal.

artikel terkait: manfaat makan apel di malam hari

  1. Mengendalikan rasa lapar

Manfaat lainnya dari makan di malam hari adalah mampu mengendalikan rasa lapar. Sebuah penelitian pada tahun 2011 menunjukkan bahwa dengan makan di malam hari akan menstimulasi tubuh untuk menahan rasa lapar di hari esoknya. Pada penelitian ini menggunakan responden sebanyak 63 orang dan ternyata rencana diet dengan makan di malam hari lebih efektif dibandingkan dengan rencana diet karbohidrat sepanjang hari.

Namun hal ini harus tetap diperhatikan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh ya. dalam melakukan diet harus dengan pola makan dan porsi makan ideal dan pas supaya hasil dietnya lebih optimal. Intinya menahan lapar dengan tidak makan adalah hal yang harus dihindari saat anda diet karena justru membuat tubuh menjadi sakit.

artikel terkait: manfaat makan telur rebus

  1. Membentuk massa otot

Bagi anda yang sedang dalam perjuangan membentuk otot sebaiknya jangan lupakan untuk makan malam ya. dengan makan di malam hari akan membuat pembentukan otot menjadi lebih optimal. Makanan yang bisa anda pilih antara lain adalah susu, telur rebus, makanan kaya protein, ikan salmon, yogurt, telur mentah dan jangan lupa minum air putih ya.

artikel terkait: manfaat tepung gasol

  1. Mencegah asam lambung

Makan malam yang dilakukan jauh dari waktu hendak tidur akan membuat masalah naiknya asam lambung terhindari. Hal ini dikarenakan naiknya asam lambung biasanya terjadi karena makan terus langsung tidur, padahal itulah yang tidak boleh dilakukan jadi anda harus tetap cermat ya.

artikel terkait: manfaat makan menggunakan sumpit

  1. Memberikan tubuh waktu lebih lama untuk mencerna makanan

Makan malam terlalu larut dan kemudian langsung tidur merupakan aktivitas yang sangat tidak dianjurkan. Makan malam diperbolehkan bagi anda asalkan tidak mendekati wakti tidur. Makan malam yang tepat akan membuat tubuh memiliki banyak waktu untuk mencerna makanan dan ini adalah hal yang sangat baik bagi kesehatan. Namun jika anda makan malam mendekati waktu tidur itu tidak baik karena dapat mengganggu pencernaan dan mengakibatkan penyakit serius. Berbagai masalah pencernaan tidak boleh disepelekan ya karena biasanya memang dimulai dari hal kecil namun berdampak besar pada kesehatan.

artikel terkait: manfaat tidak makan daging

  1. Mencegah obesitas

Bagi anda yang berfikir bahwa makan malam dapat menyebabkan kegemukan maka itu adalah hal yang salah justru sebaliknya dengan makan malam dapat membantu mencegah terjadinya kegemukan atau obesitas. Hal ini dikarenakan makan malam dapat membuat metabolisme tubuh menjadi lebih baik dan pada pagi hari nantinya akan lebih sehat. penumpukan makanan saat malam hari akan dicerna lebih optimal oleh tubuh sehingga tidak menjadi lemak.

artikel terkait: manfaat tidak makan nasi putihmanfaat tidak makan daging merah

Itulah tujuh manfaat yang bisa anda dapatkan dari makan malam. Namun harus diperhatikan ya untuk selalu memperhatikan waktu makan malam tidak mendekati waktu tidur dan perhatikan pula asupan makanannya jangan sampai makan makanan tidak sehat seperti junk food karena akan susah dicerna oleh tubuh.

Demikian ulasan kali ini, terima kasih dan semoga bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn