Manfaat Labu Air untuk Penderita Diabetes

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Sering mengonsumsi makanan manis yang mengandung kadar gula tinggi sering dituding menjadi penyebab timbulnya penyakit diabetes. Meskipun sebenarnya ada beberapa faktor penyebab lain seperti keturunan atau genetik, kebiasaan merokok, usia, dan lain sebagainya. Sebagai penyakit kronis diabetes ditakuti oleh banyak orang karena termasuk penyakit mematikan, disebutkan bahwa diabetes menempati posisi nomor 6 teratas sebagai penyebab kematian global.

Yang paling dikhawatirkan dari diabetes adalah berbagai komplikasi yang menyertainya seperti stroke, penyakit jantung, hipertensi, kerusakan saraf, aterosklerosis, kerusakan pada kaki, kerusakan ginjal, disfungsi seksual, kerusakan mata, gangguan kulit, hingga keguguran atau kelahiran mati. Berbagai komplikasinya dapat terjadi secara bertahap jika diabetes tidak ditangani dengan baik.

Oleh karena itu beragam cara dilakukan untuk mencegah dan mengobati penyakit ini segera setelah diketahui. Salah satunya dengan mengonsumsi buah, sayur, atau tanaman herbal yang dapat menjaga kestabilan kadar gula darah. Diantara makanan yang dianjurkan untuk mencegah atau mengobati diabetes adalah:

Satu lagi jenis buah-buahan yang dapat menjadi alternatif dalam mencegah dan mengobati diabetes adalah labu air. Diketahui ada manfaat labu air untuk diabetes dalam membantu menjaga kestabilan gula darah. Buah yang masih termasuk keluarga labu-labuan atau cucurbitaceae ini memang tidak seterkenal jenis labu lain seperti labu kuning, melon, atau mentimun dalam hal rasa. Buahnya yang masih muda kebanyakan dikonsumsi dengan cara disayur sehingga kerap juga disebut labu sayur sementara yang sudah tua dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan peralatan rumah tangga seperti tabung, wadah air, hingga koteka.

Buah yang memiliki nama latin lagenaria siceraria ini berwarna hijau muda dan umumnya berbentuk lonjong memanjang. Meskipun tidak terlalu populer sebagai makanan konsumsi namun ada banyak manfaat labu air bagi kesehatan tubuh. Konsumsi buah ini dapat mencegah dan mengatasi berbagai penyakit mulai dari panas dalam, sariawan, hingga penyakit berbahaya seperti kanker. Selain itu ada pula manfaat labu air untuk diabetes agar kandungan gula darah penderitanya tetap stabil. Berbagai manfaat ini bisa didapatkan karena kandungan nutrisinya yang cukup beragam seperti manfaat protein, manfaat karbohidrat, natrium, manfaat kalium, manfaat vitamin A, kalsium, manfaat zat besi, manfaat vitamin c, manfaat fosfor, dan magnesium.

Konsumsi labu air secara rutin diketahui dapat membantu menurunkan kadar gula darah sehingga sangat cocok dan dianjurkan bagi penderita diabetes atau orang yang memiliki kadar gula darah tinggi yang diharuskan menjaga kestabilan gula darahnya. Selain itu kandungan vitamin C pada labu air juga bermanfaaat untuk menstimulasi pengeluaran insulin dari pankreas. Seperti yang diketahui hormon insulin berperan penting dalam mengendalikan kadar gula darah. Ia lah yang mengatur perubahan gula darah menjadi energi yang nantinya dapat dipergunakan oleh tubuh. Jika produksinya kurang atau terjadi resistensi insulin seperti pada penderita diabetes maka dapat membahayakan kondisi tubuh. Oleh karena itu konsumsi labu air sangat bermanfaat dan dianjurkan  bagi penderita diabetes.

Itulah manfaat labu air untuk diabetes sehingga orang yang beresiko atau sudah terlanjur mengidap diabetes dianjurkan untuk mengonsumsi buah ini sehingga dapat menjaga kestabilan gula darah dan produksi insulin dalam tubuh. Selain itu penderita diabetes diharapkan juga mengubah pola hidupnya menjadi lebih sehat dengan mengonsumsi makanan-makanan sehat, rajin berolahraga, tidak merokok, dan memeriksakan kondisi kesehatan secara rutin. Mari kita jaga kesehatan diri sendiri dan keluarga.

fbWhatsappTwitterLinkedIn