6 Manfaat Batu Jahe untuk Kesehatan dan Jimat

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Siapa yang tidak tahu dengan manfaat tanaman jahe yang sangat baik bagi kesehatan? Selain digunakan sebagai bumbu dapur tanaman ini kerap diolah menjadi obat-obatan herbal untuk menjaga kesehatan dan mengobati berbagai jenis penyakit. Selain tanaman jahe di kalangan pencinta atau kolektor batu alam dikenal pula batu jahe atau mustika jahe yang dipercaya merupakan hasil pengerasan dari tanaman jahe yang terjadi selama bertahun-tahun hingga menjadi batu.

Batu jahe

Batu ini bentuknya mirip sekali dengan tanaman jahe sehingga sepintas lalu orang akan mengira itu adalah tanaman jahe betulan. Baru setelah memegangnya akan diketahui bahwa benda tersebut adalah sebongkah batu. Ditambah lagi sebagian penjual mengklaim bahwa batu ini didapatkan di sekitar tempat penanaman jahe sehingga diyakini bahwa batu ini benar-benar berasal dari tanaman jahe yang mengeras. Karena kelangkaan dan keunikannya batu ini oleh kalangan tertentu dianggap bertuah dan dapat mendatangkan banyak manfaat bagi kehidupan dan kesehatan. Berikut beberapa manfaat batu jahe menurut penjual atau penyedianya:

1. Mengobati berbagai jenis penyakit medis

Manfaat batu jahe yang pertama adalah dipercaya dapat mengobati berbagai penyakit medis seperti panas demam, rematik, keseleo, sawan atau epilepsi, sakit pinggang, dan lain sebagainya. Penggunaan batu ini dapat menjadi alternatif pengobatan disamping konsumsi obat-obatan seperti manfaat parasetamol, manfaat obat gastrolan, manfaat obat neuralgin, dan lain sebagainya.

2. Mengobati berbagai penyakit non-medis

Selain penyakit medis penggunaan batu jahe dipercaya juga dapat membantu mengobati berbagai penyakit non-medis yang tidak dipahami atau tidak bisa ditangani secara ilmu medis. Seperti kerasukan, terkena guna-guna, dan lain sebagainya. Selain batu jahe manfaat teh daun bidara juga banyak digunakan untuk mengatasi penyakit non-medis seperti yang disebutkan sebelumnya.

3. Meningkatkan kekebalan tubuh

Penggunaan batu jahe juga dipercaya dapat membantu meningkatkan kekebalan atau daya tahan tubuh sehingga tubuh terasa sehat dan tidak mudah terserang penyakit. Meskipun demikian bukan berarti anda dapat meninggalkan konsumsi berbagai makanan sehat jika sudah menggunakan batu ini. Manfaat kubis dan manfaat buah cupuacu serta berbagai makanan sehat lainnya masih sangat diperlukan untuk menjaga dan meningkatkan kekebalan tubuh.

4. Membangkitkan energi dari dalam tubuh

Manfaat batu jahe yang tidak kalah penting adalah dapat membangkitkan energi dari dalam tubuh sehingga tubuh terasa bugar, berstamina, dan tentunya lebih berenergi. Dengan ini akan menjadikan anda lebih bersemangat dalam melakukan berbagai aktivitas sehari-hari sehingga semua urusan dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar.

5. Mengatasi kemandulan pada pria dan wanita

Batu jahe juga dikenal dapat membantu mengatasi kemandulan baik pada pria maupun wanita sehingga batu ini banyak dicari oleh pasangan suami istri yang belum dikaruniai anak meskipun telah lama menikah. Penggunaan batu ini dapat dijadikan alternatif selain manfaat air kelapa bagi kesuburan dan manfaat daun kemangi untuk kesuburan baik pria maupun wanita.

6. Sebagai jimat

Ada banyak benda seperti batu alam dan benda unik lainnya yang dipercayai oleh sebagian orang memiliki tuah sehingga dijadikan sebagai jimat. Contohnya manfaat batu pirus dan manfaat batu jarum emas yang selain digunakan sebagai perhiasan juga kerap dijadikan jimat oleh penggunanya. Hal serupa juga terjadi pada batu jahe dimana ia kerap dijadikan jimat yang dipercaya dapat mendatangkan manfaat dan menghindarkan dari keburukan. Batu ini diklaim dapat digunakan sebagai pengasihan, penglaris barang dagangan, pelancar usaha, dan lain sebagainya.

Itulah diantara manfaat batu jahe untuk kesehatan dan keselamatan penggunanya. Meskipun demikian harus tetap diingat bahwa batu ini hanyalah perantara layaknya obat-obatan dari dokter. Biar bagaimanapun juga kesehatan dan keselamatan diri tetap merupakan anugerah dan ketentuan dari Tuhan yang maha kuasa.

fbWhatsappTwitterLinkedIn