Air merupakan unsur dalam alam yang sangat penting bagi seluruh kehidupan di dunia. Manusia tidak akan dapat bertahan hidup tanpa minum air dalam jangka waktu 3 hari. Selain manusia, hewan dan tumbuhan sangat memerlukan air untuk bertahan hidup. Air menjadi kandungan dalam kehidupan yang sangat penting karena seluruh kebutuhan hidup memerlukan air. Setiap proses yang dilakukan manusia, hewan dan tumbuhan memerlukan air. Air memang disediakan dari alam, baikturun sebagai hujan, keluar dari mata air, mengalir disungai, atau perlu diambil dengan bantuan mesin bor. Pentingnya air bagi kehidupan membuat hampir semua makhluk hidup selalu mencari dan mencari air dimana berada.
artikel terkait:
- manfaat kotoran sapi
- manfaat tumbuhan
- manfaat angin
- 20 manfaat tumbuhan lumut bagi manusia dan lingkungan
- manfaat air ajwa
Tanaman memerlukan air untuk bertahan hidup dan selalu berkembang menghasilkan pohon yang lebih tinggi, menghasilkan buah, daun dan biji dengan sempurna. Tanpa adanya air, pertumbuhan tanaman akan terhambat dan menjadi kerdil. Kandungan air yang ada di dalam tumbuhan sekitar 80 persen dari berat kerung tanaman. Itulah mengapa air menjadi komponen dalam tumbuhan yang tidak dapat abaikan. Bahkan apabila akar tidak dapat menemukan air dalam jangka waktu lama, tumuhan dan dapat mengering dan kemudian mati karena kekurangan air.
Sifat Air yang Bermanfaat Untuk Tanaman
Air memiliki beberapa karakteristik dan sifat khusus sehingga menjadi salah satu komponen penting dalam seluruh kehidupan salah satunya pada tumbuhan. Beberapa sifat air yang dapat dimanfaatka oleh tumbuhan diantaranya adalah :
- Memiliki Gaya Kohesi
Air memiliki sifat dengan gaya kohesi yang mampu mneyerap air secara vertikal pada tumbuhan. Kohesi memiliki tiga konsep yakni adanya perbedaaan potensi air antara tana dan atmosfer sehingga menjadi tenaga pendorong, memiliki tenaga hidrasi dinding pembuluh xylem, sehingga mampu mempertahankan molekul air terhadap gravitasi, dan yang terakhir yakni gaya kohesi antara molekul air dapat membantu menjaga keutuhan kolom air dalam pembuluh xylem.
- Memiliki Gaya Adhesi
Gaya adhesi pada tumbuhan terjadi pada dinding xylem. Gaya adhesi pada tumbuhan mengakibatkan kapilaritas pada tumbuhan dan dapat menyebabkan naiknya cairan ke dalam tabung sempit tumbuhan.
- Sifat Polaritas
Air memiliki sifat polaritas yang dapat memungkinkan air mengubah bentuknya setelah melewati xylem pada tumbuhan. Setelah melewati xylem, asir akan berubah menjadi bentuk tetesan karena sifat polaritas yang dimilikinya.
- Sebagai Pelarut
Air dikenal sebagai yang sangat baik untuk tiga kelompok bhan biologis penting, yakni : bahan organik, ion ion bermuatan (K+, Ca2+, NO3) dan molekul kecil.
- Menguap pada panas yang tinggi
Tumbuhan melakukan transpirasi pada dirinya sendiri untuk mengatur suhu pada tumbuhan. Transiprasi pada tumbuhan terjadi ketika air pada tumbuhan menguap ketika terjadi suhu tinggi pada tanaman.
artikel terkait: manfaat pohon angsana – manfaat pohon albasia – manfaat pohon kina
Manfaat air Bagi Tumbuhan
Tumbuhan memerlukan air untuk melakukan beberapa kerja tumbuhan dan untuk berbagai proses yang dilakukan oleh tumbuhan. Salah satu manfaat air bagi tumbuhan yakni digunakan untuk melakukan fotosintes. Fotosintesis ini nantinya akan menghasilkan oksigen yang sangat dibutuhkan untuk berbagai kebutuhan makhluk hidup. Selain melakukan proses fotosintesis, air memiliki beberapa fungsi penting lain untuk kehidupan tumbuhan, diantaranya :
- Sebagai komponen utama dalam proses fotosintesis dan trasnpirasi pada tumbuhan. Air menjadi sumber energi dalam proses fotosintesis. Banyaknya energi pada proses fotosintesis menyebabkan kebutuhan tumbuhan pada ir menjadi tinggi.
- Air merupakan senyawa yang berfungsi dalam pembentukan protoplasma.
- dapat bekerja sebagai pelarut zat hara dalam proses masuknya mineral dari tanah ke dalam tanaman serta mendistribusikannnya keseluruh bagian tumbuhan.
- sebagai senyawa untuk proses reaksi metabolik tumbuhan.
- Bekerja sebagai reaktan yang bekerja pada beberapa reaksi pada proses metabolisme.
- Bekerja sebagai penghasil tenaga mekanik pada proses pembesaran dan pembelahan sel.
- Menjaga turgiditas sel agar tetap terjaga.
- Sebagai senyawa yang dapat mengatur mekanisme pergerakan untuk membuka dan menutup stomata pada tumbuhan.air dapat bekerja sebagai sistem hidrolik dan dapat menimbulkan turgor pada dinding sel karena memberikan tekanan pada sel tanaman.
- Memperpanjang sel tumbuhan, dan sebagai bahan untuk berbagai kegiatan tumbuh dan berkembangnya tumbuhan.
- Membantu proses respirasi tumbuhan.
- Media pengangkut dan memindahkan hasil proses fotosintesis.
- Mejadi media dalam proses berlangsungnya biokimia, karena air merupakan zat pelarut yang sangat baik dalam proses biokimia.
- Mengatur suhu pada tumbuhan agar tetap stabil, karena air memiliki panas jeis yang tinggi dan dapat mengatur panas pada tumbuhan.
Hampir segala proses pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan memerlukan air. Segala detail kegiatan yang dilakukan oleh tumbuhan selalu ada peran air di dalamnya. Dapat diayangkan apabila air yang dibutuhkan oleh tumbuhan tidak tersuplai dengan baik.
artikel terkait: manfaat pohon pisang – manfaat pohon enau – manfaat pohon trembesi
Akibat kekurangan air bagi tumbuhan
Karena pentingnya senyawa air, maka antara air dan kehidupan terlebih bagi tumbuhan tidak dapat dipisahkan. Beberapa hal yang dapat ditimbulkan apabila tumbuhan kekurangan air yakni :
- Tanaman dapat menjadi lemah apabila keurangan air. Pertumbuhan dapat terganggu karena kekurangan energi yang dibawa oleh air.
- Tanaman akan menjadi layu dan tidak tega lagi, dikarenakan turgor pressure pada tumbuhan akan berkurang.
- Mineral dari tanah tidak dapat naik ke dalam batang dan tidak dapat diserap oleh akar. Karena kekurangan air, maka akan menyebabkan juga tumbuhan kekurangan mineral yang dapat mengganggu pertumbuhan dan kesehatan tanaman
- Kesehatan tumbuhan akan terganggu karena hasil fotosintesis tidak diangkut dengan baik ke seluruh bagian tumbuhan. Segingga dapat mengakibatkan penurunan keehatan pada akar dan tumbuhan.
artikel terkait:
- manfaat pohon karet
- manfaat pohon aren
- manfaat pohon damar
- manfaat ketela pohon
- manfaat daun pepaya untuk diabetes
Air merupakan kebutuhan penting dalam tumbuhan. Tumbuhan memerlukan air untuk untuk melakukan setiap prosesuntuk hidup, tumbuhdan berkembang. Kekurangan air bagi tumbuhan dapat menyebabkan terganggunya proses pertumbuhan dan perkembangann tananman. Namu perlu diketahui bahwa setiap tumbuhan memerlukan kadar air yang berbeda. Ada tumbuhan yang memerlukan air dalam jumlah yang banyak, seperti tumbuhan air. Sedangkan ada juga tumbuhan yang hanya memerlukan sedikit air, dan apabila mendapatkan kandungan air yang terlalu banyak dapat menjadi busuk atau malah dapat merusak sel dalam tumbuhan tersebut. Oleh karena itu, tumbuhan dapat mengontrol sendiri kadar air yang diperlukan oleh dirinya sendiri untuk dapat bertahan hidup.