32 Manfaat Omega 3 6 9 bagi Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tubuh kita merupakan tubuh yang tidak bisa memenuhi kebutuhannya sendiri. Untuk menjaga agar tubuh kita tetap sehat, kita perlu mengonsumsi berbagai zat yang dapat memberikan manfaat agar nantinya tubuh dapat menjalankan fungsinya dengan baik. Banyak sekali jenis vitamin, mineral, ataupun zat- zat lain yang dapat menunjang kerja tubuh kita dan juga organ-organ di dalamnya agar tetap sehat dan menjalankan fungsinya dengan baik.  Salah satu zat yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh adalah omega. Omega ini sering kita dengar bahwa sangat bermanfaat terutama bagi ibu yang hamil, yakni bagi kandungan dan juga janin yang ada di kandungannya. Omega ini terdiri dari bermacam-macam, antara lain omega 3, omega 6, dan omega 9. Namun sebenarnya apa fungsi dari manfaat omega 3 6 9 tersebut? Mari kita bahas satu demi satu.

Omega 3

Salah satu jenis omega yang kita kenal adalah omega 3. Omega 3 ini seringkali disebut sebagai zat yang bermanfaat terutama bagi ibu hamil dan juga bayinya. Lalu, apa saja manfaat yang terkandung dibalik omega 3 ini?

  1. Untuk perkembangan otak – Omega 3 ini angat bermanfaat untuk otak, terlebih bagi Anda yang susah mengingat atau mudah lupa. Biasanya orang yang mudah lupa adalah mereka yang berusia lanjut atau sudah pikun. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa penyakit mudah lupa ini juga diderita oleh anak- anak yang berusia muda. Omega 3 ini berperan untuk perkembangan membran sel pada sistem neurologis dari otak dan juga jalur sinyal. Omega 3 ini telah terbukti untuk membantu perkembangan otak dan juga memori pada anak- anak dan juga orang dewasa.
  2. Untuk kesehatan jantung – Sebuah penelitian menyatakan bahwa omega 3 dapat mencegah timbulnya penyakit jantung dan juga penyakit lain yang berhubungan dengan jantung. Omega 3 ini meningkatkan elastisitas arterial dan juga menurunkan resiko aritmia atau detak jantung yang abnormal, dan juga tekanan darah tinggi.
  3. Menurunkan kolesterol yang tinggi – manfaat lain dari omega 3 ini antara lain untuk menurunkan kadar kolesterol yang tinggi di dalam tubuh dan juga menurunkan kadar trigliserida atau lemak di dalam darah.
  4. Kesehatan mata – Hal ini karena omega 3 merupakan komponen utama dari retina mata.
  5. Membantu mengurangi depresi – Omega 3 membantu meningkatkan efektivitas pengobatan dengan mempengaruhi otak dengan cara yang tentunya berbeda dengan antidepresan. Sehingga menggabungkan omega 3 dengan obat antidepresan akan membantu mengurangi depresi dengan cara yang berbeda.
  6. Membantu mengurangi resiko pembekuan darah – Omega 3 ini mempunyai sifat antikoagulan yang dapat mempengaruhi kemampuan trombosit untuk pembekuan darah, sehingga aliran darah menjadi lebih lancar dan juga terhindar dari gejala penyumbatan pembuluh darah yang bisa mengakibatkan terjadinya stroke
  7. Perkembangan Bayi – Omega 3 sangat berfungsi untuk membantu perkembangan kesehatan fisik dan juga mental pada bayi. Sehingga omega 3 ini sangat diperlukan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil.
  8. Mengurangi rasa nyeri ketika haid – Omega 3 ini terbukti untuk meringankan nyeri akibat haid. Hal ini didukung dengan penelitian pada wanita yang mengonsumsi omega 3 pada saat haid rasa nyerinya berkurang daripada ketika dia tidak mengonsumsi omega 3 ketika haid.
  9. Mempunyai sifat anti inflamasi – Sifat anti inflamasi yang terkandung dalam omega 3 bermanfaat untuk mengatasi kondisi seperti asma, psoriasis eksim, dan juga radang sendi.
  10. Meningkatkan kesehatan pada anak-anak – Omega 3 ini sangat bermanfaat bagi peningkatan kesehatan anak- anak secara keseluruhan, baik untuk perkembangan fisik dan juga mental.
  11. Mencegah terjadinya penyakit Alzheimer
  12. Bermanfaat bagi penderita diabetes
  13. Membantu pertumbuhan janian atau bayi menjadi lebih cepat
  14. Membantu dalam penyerapan vitamin – seperti vitamin A, D, E, dan juga K, dimana vitamin- vitamin tersebut diperlukan untuk melawan infeksi, menjaga kesehatan mata dan juga kulit, sirkulasi jantung, serta pembekuan daran dan juga tulang.

Itulah beberapa manfaat yang dapat kite peroleh dari kandungan omega 3. Lalu, bagaimana dengan omega 6?

Omega 6

Seperti halnya omega 3, omega 6 ini juga mempunyai banyak seklai manfaat untuk kesehatan tubuh, diantaranya adalah:

  1. Menurunkan kadar kolesterol yang ada di dalam tubuh – Omega 6 ini mempunyai fungsi nntuk menurunkan kadar kolesterol yang ada di dalam tubuh. Koleserol merupakan salah satu pemicu penyakit yang bermacam- macam. Dengan penurunan kolesterol di dalam tubuh oleh omega 6 ini kita akan bisa terhindar dari resiko terkena berbagai macam penyakit.
  2. Mengobati dan juga mencegah penyakit jantung koroner – Seperti yang kita ketahui bersama bahwasannya kolesterol merupakan pemicu banyak penyakit, salah satunya adalah penyakit jantung koroner. Karena omega 6 membantu menurukan kadar kolesterol di dalam tubuh, maka secara tidak langsung kita dapat terhindar dari resiko terkena penyakit jantung koroner.
  3. Menurunkan tekanan darah – Tekanan darah tinggi atau hipertensi merupakan salah pemicu terjadinya penyakit- penyakit tertientu seperti penyakit jantung dan juga penyakit stroke. Keberadaan omega 6 di dalam tubuh akan membatu mengontrol dan menurunkan tekanan darah ini sehingga membantu kita agar terhindar dari berbagai macam penyakit berat tersebut.
  4. Menormalkan kadar gula – Kadar gula darah yang tinggi dapat memicu terjadinya penyakit diabetes yang sangat dihindari oleh orang- orang. Omega 6 hadir untuk mengontrol kadar gula di dalam darah agar kita bisa terhindar dari resiko terkena penyakit tersebut.
  5. Mengobati reumatik – Reumatik ini dikenal juga sebagai radang pesendian. Omega 6 dapat menjadi obat yang baik untuk megobati reumatik ini sekaligus untuk menghindarkan dari resiko terkena penyakit ini.
  6. Mencegah stroke – Stroke merupakan penyakit yang seringkali meinmpa masyarakat Indonesia. Penyakit ini bisa disebabkan karena adanya penumbukan kolesterol dan juga gula darah. Untuk meminimalisisr terjadinya penyakit ini, baik bagi kita untuk mengonsumsi omega 6 dalam jumlah yang cukup.
  7. Membantu regenerasi kulit – Omega 6 sangat dikenal bermanfaat bagi kecantikan, salah satunya adalah bagi regenarsi kulit. Selain itu juga bermanfaat bagi rambut dan juga kuku.

Itulah beberapa manfaat yang dapat kita peroleh dari omega 6. Lalu, bagaimana dengan omega 9?

Omega 9

Omega 9 merupakan satu zat atau kandungan yang bermanfaat bagi ksehatan tubuh. Ada beberapa manfaat yang terkandung dalam omega 9 ini antara lain :

  1. Menurunkan tingkat kolesterol dalam tubuh – Omega 9 yang secara alami diproduksi oleh tubuh maupun yang didapatkan dari makanan- makanan tertentu dapat menurunkan tingkat kolesterol di dalam tubuh. Kolesterol merupakan salah satu pemicu terjadinya berbagai penyakit seperti jantung, diabetes, stroke, dan lainnya. Sehingga pengonsumsian omega 9 ini sangat bermanfaat bagi kita untuk terhindar dari penyakit- penyakit tersebut.
  2. Meningkatkan respon peradangan – Hampir semua bagian tubuh bisa terkena resiko peradangan, namun biasanya tubuh memiliki respon khusus untuk menghadapi peradangan tersebut. Kehadiran omega 9 akan membantu tubuh mengirimkan sinyal khusus dan membantu tubuh untuk melawan penyakit.
  3. Menurunkan resiko pengerasan arteri – Pengerasan arteri seringkali menadi pemicu terjadinya penyakit stroke dan juga jantung. Omega 9 ini memiliki sistem yang sangat bagus untuk mencegah penumpukan plak dan juga pengerasan arteri, serta dapat melindungi tubuh dari berbagai macam penyakit.
  4. Menurunkan resiko resistensi insulin – Resistensi insulin ini merupakan penyebab terjadinya diabetes tipe 1, yang mana tubuh bisa mempoduksi insulin namun tidak bisa menggunakan insulin tersebut sesuai dengan kebutuhannya.
  5. Meningkatkan kekebalan tubuh – Kekebalan tubuh manusia bisa berkurang ketika terjadi penumpukan kolesterol di dalam tubuh. Omega 9 ini berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh sehingga keberadaannya secara otomatis akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
  6. Menurunkan resiko terkena Penyakit Kanker – Penyebab penyakit kanker salah satunya adalah karena kandungan kolesterol yang menumpuk di dalam tubuh. Kolesterol ini akan memicu perkembangan radikal bebas yang ada di dalam tubuh karena sel- sel tidak mampu melawan sel jahat yang akan menyebabkan kerusakan pada sel- sel yang sehat. Omega 9 ini bermanfaat membantu menurunkan resiko terkena kanker karena tubuh menerima kolesterol yang dibutuhkan termasuk kolesterol baik.
  7. Meningkatkan penyerapan vitamin – Omega 9 mempunyai manfaat untuk membantu tubuh dalam menyerap berbagai jenis vitamin yang masuk ke dalam tubuh termasuk juga jenis vitamin yang tidak diproduksi oleh tubuh.
  8. Menjaga respon syaraf – Syaraf merupakan bagian tubuh yang sangat penting keberadaannya, terutama untuk memberikan respon dalam keseimbangan otot, jaringan tubuh dan juga otak. Omega 9 ini akan membantu tubuh dalam menjaga respon syaraf termasuk juga membentuk ingatan yang baik dan juga kecerdasan otak.
  9. Mencegah stroke – Omega 9 bermanfaat untuk mengurangi penumpukan kolesterol pada arteri dan juga pada pembuluh darah. Omega 9 ini bekerja dengan menurunkan kolesterol jahat yang ada di dalam tubuh sehingga keberadaan omega 9 ini dapat membantu menghindarkan tubuh dari serangan penyakit stroke.
  10. Menurunkan resiko penyekit Arthritis – Penyakit Arthritis ini merupakan jenis penyakit yang menyebabkan nyeri sendi yang parah. Kehadiran omega 9 dapat mencegah terjadinya peradangan sendi pada saat usia lanjut.
  11. Menjaga kesehatan tubuh –  Omega 9 ini tentu saja dapat membantu meningkatkan kesehatan tubuh mengingat fungsinya yang sangat banyak bagi tubuh.

Inilah beberapa fungsi yang akan kita dapatkan dari kandungan omega 9. Nah, manfaat omega 3 6 9 sangat diperlukan tubuh, sehingga pemenuhan zat gizi ini juga sangat penting.

Sejumlah nutrisi penting bagi tubuh lainnya :

fbWhatsappTwitterLinkedIn