4 Manfaat Ikan Deleg untuk Kesehatan Tubuh Manusia

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Nama ikan deleg mungkin masih cukup asing di telinga sebagian besar masyarakat Indonesia. Padahal ikan ini sebenarnya sudah dikenal luas di masyarakat namun dengan nama ikan gabus. Kalau ikan gabus pasti sudah banyak yang tahu. Ikan ini kerap menjadi pilihan makanan karena memiliki banyak manfaat. Ada sekitar 10 manfaat ikan gabus untuk kesehatan salah satunya bagi orang yang habis menjalani operasi atau setelah melahirkan karena dapat membantu proses penyembuhan luka. Selain deleg ikan gabus juga memiliki nama berbeda di beberapa daerah seperti manfaat ikan kutuk, bocek, kocolan, manfaat ikan haruan, licingan, bogo, dan lain sebagainya.

Ikan deleg

Ikan deleg termasuk jenis ikan predator yang memakan berbagai hewan kecil seperti serangga, ikan-ikan kecil, hingga berudu atau kecebong. Ikan ini mirip dengan ikan lele namun tanpa kumis di depan wajahnya seperti yang dimiliki lele. Kepalanya besar dan berbentuk gepeng mirip dengan kepala ular denga tubuh berbentuk memanjang. Sebagai predator ia memiliki mulut yang berukuran besar yang dilengkapi dengan gigi yang tajam dan besar pula. Ikan deleg biasa hidup di sungai, danau, rawa-rawa, hingga ke persawahan. Bahkan jika terjadi banjir ia bisa terbawa hingga ke selokan atau parit.

Ikan yang termasuk jenis ikan air tawar ini dikenal memiliki kandungan protein yang tinggi berupa albumin. Selain itu ikan ini juga mengandung nutrisi lainnya seperti lemak, vitamin A, manfaat zat besi, manfaat fosfor, dan kalsium. Dengan berbagai kandungan nutrisi ini sudah tentu ikan deleg sangat baik dan bermanfaat untuk dikonsumsi. Berikut beberapa manfaat ikan deleg bagi kesehatan:

1. Mempercepat penyembuhan luka

Ikan deleg dikenal dengan kandungan albuminnya yang cukup tinggi. Albumin sendiri merupakan protein utama dalam darah manusia yang berperan pentig dalam mempercepat perbaikan sel yang rusak sehingga dapat mempercepat proses penyembuhan luka. Oleh karena itu ikan ini sangat dianjurkan bagi orang yang habis menjalani operasi atau melahirkan. Selain itu mempercepat penyembuhan luka juga bisa dilakukan dengan mengonsumsi manfaat you c 1000 dan manfaat daging luwak.

2. Menjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh

Tubuh memerlukan cairan dalam jumlah cukup agar dapat melakukan berbagai fungsinya dengan baik. Tidak boleh kekurangan ataupun kelebihan. Disinilah peran albumin yang terkandung pada ikan deleg diperlukan. Dimana ia berperan dalam menjaga keseimbangan cairan dalam sel-sel tubuh. Jika didapati sebuah sel kelebihan cairan maka albumin akan mendorong agar cairan dikeluarkan dan begitupula kebalikannya sehingga kadar cairan dalam sel tetap seimbang.

3. Baik untuk pencernaan

Manfaat ikan deleg yang tidak kalah penting adalah sangat baik untuk kesehatan pencernaan. Dagingnya yang lembut dan empuk menjadikan ikan deleg mudah dicerna serta menjadikan pencernaan lebih sehat dan lancar. Pencernaan yang sehat juga bisa didapatkan dengan menggunakan manfaat apel dan manfaat yoghurt cimory serta berbagai jenis makanan lain yang juga sangat baik bagi pencernaan.

4. Baik untuk kesehatan mata

Ikan deleg juga mengandung manfaat vitamin A dalam kadar cukup tinggi sehingga dapat membantu mencukupkan kebutuhan vitamin A tubuh. Dengan asupan vitamin A yang cukup dapat menjaga kesehatan mata dan menghindarkannya dari berbagai jenis penyakit mata. Ini dapat menjadi alterntif selain manfaat wortel dan manfaat tomat yang umumnya dikonsumsi untuk menjaga kesehatan mata.

Demikianlah beberapa manfaat ikan deleg yang sangat baik bagi kesehatan. Meskipun demikian harus tetap diperhatikan cara pengolahan ikan ini sehingga berbagai manfaat di atas bisa dirasakan secara maksimal. Jangan sampai proses pengolahan yang salah mengakibatkan berkurangnya kadar nutrisi pada ikan deleg sehingga anda tidak bisa mendapatkan berbagai manfaat di atas secara maksimal.

fbWhatsappTwitterLinkedIn