20 Manfaat Jogging Bagi Kesehatan Fisik dan Mental

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Manfaat JoggingJogging bisa disebut aktivitas lari kecil yang umumnya memiliki tujuan untuk menjaga kesehatan kita. Banyak orang yang mengistilahkan jogging sama dengan lari santai. Namun jogging berbeda dengan aktivitas lari. Dr, George Sheehan yang merupakan pakar di bidang jogging mendefinisikan jogging adalah aktivitas berlari dengan kecepatan di bawah 6 mil/jam atau sekitar 9,7 km/jam. Di luar kecepatan itu bisa disebut lari.

Kini jogging sudah seperti menjadi kebutuhan primer bagi manusia. Berbagai manfaat bisa di dapatkan ketika melakukan aktivitas ini, diantaranya sebagai berikut:

Manfaat Jogging untuk Kesehatan Fisik

Jogging kini menjadi aktivitas yang cukup popular dilakukan untuk menjadi bagian dari usaha menjaga kondisi kesehatan tubuh. Selain murah karena tidak mengeluarkan biaya, cukup berbekal kemauan dan jika diperlukan hanya membutuhkan perlengkapan seperti sepatu lari dan kaos yang nyaman. Manfaat jogging memberikan banyak manfaat bagi tubuh, seperti berikut :

1. Memperbaiki Kualitas Tidur

Masalah tidur yang biasanya terjadi adalah susah tidur atau insomnia, dan ketika bangun tidur tubuh terasa lemas, dan tidak bugar. Hal itu menunjukkan bahwa kualitas tidur kita kurang baik. Perlu di lakukan pemecahannya, salah satunya dengan melakukan jogging.

Studi yang dilakukan dengan melibatkan para penderita insomnia diminta untuk berlari secara rutin, hasilnya mampu mempercepat waktu tidur mereka, dan tidurnya pun jadi lebih nyenyak di bandingkan mereka yang tidak melakukan aktivitas jogging.

2. Untuk Kesehatan Jantung

Dari hasil studi menemukan bahwa jika kita berlari setidaknya 16 km dalam seminggu akan mengurangi resiko gangguan tekanan darah. Selain itu akan membuat kolesterol tidak terendap terlalu lama dalam pembuluh darah. Hal tersebut baik untuk menjaga kebugaran jantung.

3. Membakar Kalori dalam Tubuh

Tujuan utama dari orang-orang ketika melakukan aktivitas ini adalah ingin membakar kalori dalam tubuhnya. Memang dengan jogging akan mengurangi berat badan kita. Sebab ketika melakukan jogging, kalori dalam tubuh di bakar hingga 2 kali lipat di bandingkan hanya dengan berjalan kaki. Selain itu, karena jogging termasuk olahraga kardio, akan mampu mempercepat metabolisme tubuh.

4. Membentuk Tubuh Ideal

Dengan jogging akan mampu membakar kalori yang berlebihan, dengan begitu kadar kalori di tubuh kita akan seimbang. Kondisi tersebut baik untuk membentuk tubuh yang langsing, dan membuatnya lebih ideal. Hal ini berlaku juga pada manfaat olahraga malam, yang sibuk beraktivitas di pagi hari.

5. Kulit terlihat lebih cerah

Faktanya memang jogging berpengaruh terhadap perpanjangan umur, salah satunya di buktikan dari tampilan kulit kita yang akan di buat lebih cerah setelah rutin melakukannya. Dengan jogging akan membuat peredaran darah kita menjadi lancar, hal itu baik untuk metabolisme sel-sel kulit kita. Oleh karenanya dengan jogging akan membuat kulit kita lebih terlihat cerah, apalagi jika ditunjang dengan mengkonsumsi manfaat buah-buahan sehat setiap hari.

6. Mampu Identifikasi Gejala Penyakit

Saat kita melakukan jogging, gerakan-gerakan kita membuat metabolisme tubuh meningkat di segala organ tubuh. Jika ada kerusakan organ tubuh, maka akan dapat dirasakan saat kita bergerak. Ketika sedang bergerak, ada rasa sakit yang tidak wajar di salah satu bagian tubuh kita. Oleh karena itu, saat kita jogging turut membantu kita untuk mendeteksi apakah ada sesuatu yang salah dari tubuh kita.

7. Meningkatkan Konsentrasi

Pakar berpendapat bahwa jogging juga merupakan meditasi seperti yang ditemui pada manfaat yoga. Sama halnya dengan meditasi, jogging pun turut meningkatkan kemampuan otak. Membuat pikiran kita lebih mudah berkonsentrasi. Banyak juga para atlet yang berpendapat demikian, bahwa dengan kita melakukan jogging akan membuat daya konsentrasi kita lebih meningkat.

8. Memperbesar Betis dengan Alami

Betis yang terlihat kecil akan mengganggu penampilan. Atau bahkan jika terlalu besar juga terlihat kurang biak. Bagi anda yang ingin memiliki betis yang lebih besar namun tetap ideal, dan terlihat lebih kencang bisa menjadikan jogging sebagai salah satu usahanya. Karena dengan jogging akan membuat kontraksi di bagian betis kita. Dengan begitu akan terjadi pembesaran pada betis bukan karena lemak tapi karena otot yang membesar secara alami.

9. Melancarkan Siklus Menstruasi

Khusus bagi wanita, diantaranya tentu mengalami masalah siklus menstruasi yang tidak tetap. Hal tersebut cukup mengganggu jika datang bulan datang secara tiba-tiba tanpa memiliki pola yang jelas. Dengan melakukan jogging akan membuat siklus menstruasi anda lebih baik. Maka mulailah untuk membiasakan diri berlari santai di pagi hari untuk mengatasi problem menstruasi anda.

10. Meningkatkan Nafsu Makan

Metabolisme tubuh akan semakin meningkat ketika kita melakukan aktivitas jogging. Hal itu akan membantu kita untuk mudah lapar sehingga akan membuat nafsu makan kita meningkat. Bagi anda yang memiliki kesulitan nafsu makan, bisa menjadikan jogging sebagai solusinya. Atau bisa saja bagi orang tua yang memiliki anak bermasalah dalam nafsu makannya, mungkin anda para orang tua bisa mencoba mengajak buah hati anda untuk jogging bersama. Selain memberikan efek nafsu makan bagi anak, kegiatan itu turut membuat hubungan antar orang tua dan anak semakin erat.

11. Paha Lebih Berisi

Saat kita bergerak ketika melakukan jogging. Bagian tubuh yang aktif bergerak adalah kaki kita. Bagian kaki kita turut bergerak dari pangkal hingga ujung dari kedua kaki kita. Itu akan membuat otot bokong sampai paha kita akan semakin terlatih dan menjadi lebih kuat. Sehingga bagian tubuh kita tersebut akan semakin kencang dan padat berisi. Hal itu baik untuk membuat tampilan psotur tubuh yang ideal. Dengan begitu akan turut menambah rasa percaya diri bagi anda dengan memiliki tubuh yang ideal.

12. Mengatasi sesak nafas

Sistem yang cukup penting dalam tubuh kita adalah system pernafasan. Dengan bernafas kita akan hidup. Masalah yang terkait dengan pernafasan salah satunya adalah sesak nafas. Penelitian menyebutkan bahwa dengan melakukan jogging akan membantu bernafas terasa lebih lega. Penelitian tersebut dilakukan kepada para penderita asma yang dilatih untuk rutin melakukan jogging selama 3 bulan, dan hasilnya mereka merasa asmanya menjadi jarang kambuh.

13. Memperkuat Tulang Kaki

Ativitas jogging bisa membakar lemak dan meningkatkan metabolisme sel-sel otot dan tulang kita. Gerakan yang aktif pada kaki akan membuat sel-sel tulang lebih cepat bermetabolisme. Hal itu baik untuk mengganti sel-sel tulang yang rusak dan menggantinya dengan sel-sel yang baru. Sehingga tulang kita akan lebih padat dan kuat. Bagi anda yang beraktivitas yang berat, serta mobilitas yang tinggi saat bekerja tentu membutuhkan kaki yang kuat untuk bekerja. Sebaiknya, anda turut menyiapkan rutinitas jogging untuk masuk dalam daftar agenda anda.

Manfaat Jogging Bagi Keseimbangan Mental

Jogging tidak hanya cukup efektif bagi kesehatan fisik, namun menyeimbangkan kebutuhan mental seperti berikut :

1. Bersemangat Sepanjang Hari

Menjalani aktivitas dengan motivasi yang tinggi menjadi harapan bagi kita semua. Rasanya sangat tidak menyenangkan jika ketika bangun tidur badan kita terasa lemas dan lesu, apalagi di buat untuk beraktivitas tentu akan terasa tidak menyenangkan. Jika anda merasakan hal demikian mualilah merubahnya dengan melakukan jogging. Aktivitas itu membuat kita lebih sering bernafas, dengan begitu akan membuat oksigen masuk ke dalam tubuh lebih banyak. Udara yang segar saat bernafas baik untuk kesehatan sel-sel tubuh kita.

Tidak hanya untuk kebugaran fisik, ketenangan pikiran akan kita dapatkan. Dampaknya jika pikiran dan mental kita tenang akan membuat mood kita baik dan akan membuat kita bersemangat menjalani hari. Selain itu, manfaat sarapan pagi juga akan memberikan energi untuk memulai hari.

2. Produktifitas Kerja” ]

Kerja dengan baik tanpa ada masalah dan cepat dikerjakan merupakan keinginan kita. Produktifitas kerja kita pun salah satunya dapat dipengaruhi karena jogging. Studi yang dilakukan di Inggris menunjukkan bahwa rutin melakukan jogging akan berdampak pada aktivitas kerjanya. Dalam artian, akan jarang melakukan kesalahan dan memiliki konsentrasi yang tinggi saat bekerja.

3. Berumur Lebih Panjang

Umur memang rahasia tuhan. Namun perlu diketahui bahwa usaha kita turut mempengaruhi nasib kita. Dari hasil penelitian hingga dilakukan sebanyak 22 kali menemukan bahwa berlari 2,5 jam seminggu bisa mengurangi resiko meninggal dunia di usia muda. Penelitian lain menyebutkan resiko meninggal dunia bisa di kurangi dalam usia muda hingga 50 % kemungkinannya.

4. Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Akibat dari jogging adalah membantu membuat tubuh kita terlihat lebih ideal. Siapa sih yang tidak ingin memiliki tubuh ideal? Tubuh ideal adalah dambaan setiap orang. Memiliki tubuh ideal akan membuat kita semakin percaya diri ketika berinteraksi dengan orang lain. Bahkan baru-baru ini, ada studi yang menunjukkan bahwa dengan jogging akan menstimulasi hormon, yang membuat perasaan lebih bahagia.

5. Lebih Bersosialisasi

Jogging lebih asyik jika dilakukan bersama-sama, seperti manfaat bermain bulatangkis. Pilihlah tempat yang biasa digunakan banyak orang untuk jogging. Dengan begitu, bukan tidak mungkin akan membuat kita berkenalan dengan banyak orang. Saling berbagi info kesehatan hingga menjalin hubungan yang lebih dekat bukan tidak mungkin akan terjadi. Hal itu baik untuk menambah teman bahkan partner bisnis kita.

6. Menjadi Pribadi yang Giat

Jogging memang aktivitas yang bermanfaat dan semua orang percaya itu. Namun mengapa masih banyak orang yang enggan menjadikannya sebagai aktivitas rutin untuk dilakukan?? karena rutinitas jogging membutuhkan komitmen yang besar, butuh perjuangan untuk mengatasi rasa malas. Jika kita berhasil menjadikan jogging sebagai rutinitas, sama dengan melatih diri untuk melawan rasa malas dan melatih kita agar lebih disiplin.

7. Terhindar dari stress

Jogging seperti yang sudah disinggung di awal, selain baik untuk kesehatan fisik juga sehat untuk kesehatan jiwa kita. Karena saat kita jogging akan memberikan rasa nyaman dan tenang dalam pikiran kita. Hal itu baik untuk membantu ,kita terhindar dari stress. Apalagi jogging bisa dilakukan bersama-sama sehingga kita bisa bersenda gurau dengan partner jogging kita. Namun bagi anda yang sendirian, bisa disiasati dengan memainkan music player dengan menggunakan headset. Sambil berlari anda akan merasa tenang, karena music juga memiliki pengaruh dalam memberikan ketenangan jiwa pendengarnya.

Demikian segudang manfaat jogging yang bisa kita dapatkan. Tidak hanya bagi kesehatan fisik namun juga mental. Tidak hanya bagi kesehatan namun baik juga untuk membuat penampilan kita lebih ideal. So.. tunggu apa lagi, mari kita lakukan sesuatu yang baik ini menjadi bagian dari rutinitas mulai dari sekarang.

fbWhatsappTwitterLinkedIn