9 Manfaat Minum Buah Zuriat Asal Mesir yang Unik

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Jika berbicara tentang buah buahan, mungkin buah zuriat masih asing terdengat untuk masyarakat Indonesia dibandingkan jenis buah lainnya. Buah ini memang sangat langka ditemukan di Indonesia karena memang berasal dari Mesir. Buah ini memiliki warna kuning kemerahan berbentuk lonjong berukuran seperti apel dengan rasa manis. Buah zuriat yang oleh masyarakat di Timur Tengah dikenal dengan sebutan doum ini tidak hanya memiliki bentuk, rasa dan nama yang unik, namun juga sangat banyak kandungan dalam buah ini yang bisa dikonsumsi langsung, dicampur dalam masakan atau juga nikmat dijadikan sebagai minuman. Agar bisa menambah wawasan anda, berikut akan kami berikan beberapa manfaat minum bah zuriat yang bisa anda dapatkan.

  1. Mengurangi Risiko Alergi

Dalam buah zuriat mengandung hydroxycinnamates dan flavonoid yang sangat penting untuk mengurangi risiko alergi karena suhu dingin, jenis makanan tertentu dan alergi lainnya. Buah zuriat tidak hanya bisa mencegah alergi namun juga bisa membantu mempercepat proses penyembuhan alergi lebih cepat.

  1. Mencegah Radikal Bebas

Radikal bebas dalam tubuh akibat polusi udara, sinar matahari, merokok dan banyak mengkonsumsi junk food juga bisa diatasi dengan mudah hanya dengan minum buah zuriat. Manfaat antioksidan dalam buah zuriat sangatlah tinggi sehingga mampu mengurangi dan mengatasi radikal bebas bahkan bisa mengurangi stress yang terjadi karena aktivitas sehari hari.

  1. Menjaga Kesehatan Kulit

Jika anda ingin memiliki kulit yang terlihat awet muda, maka minum buah zuriat bisa dijadikan solusi kecantikan kulit yang tepat dilakukan. Segala tanda penuaan dini seperti kerutan, garis halus, flek hitam dan sebagainya bisa diatasi hanya dengan minum jus buah ini secara teratur.

  1. Menurunkan Tekanan Darah

Jika tekanan darah dalam tubuh meningkat, maka risiko penyakit jantung juga ikut meningkat akibat tidaklancarnya aliran darah menuju jantung. Kegunaan dari minum buah zuriat ini bisa membantu menurunkan tekanan darah secara bertahap sehingga kinerja jantung bisa semakin maksimal.

  1. Menambah Kesuburan

Buah zuriat juga sering disebut dengan buah Adam atau buah Hawa karena kemampuan buah ini yang bisa meningkatkan kesuburan bagi pasangan yang ingin memiliki keturunan. Minum buah zuriat bisa mengatasi segala masalah reproduksi sekaligus menambah kesuburan yang bahkan juga bisa menjaga kestabilan hormon.

  1. Mengatasi Sembelit

Seperti jenis buah lainnya, manfaat serat dalam buah zuriat juga sangat tinggi sehingga sangat minum buah zuriat sangat baik dilakukan untuk mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit sekaligus mengurangi rasa sakit yang ditimbulkan. Buah zuriat tidak hanya mengandung serat namun juga mineral sehingga bisa melancarkan proses eksresi lewat buang air besar.

  1. Menyembuhkan Luka

Manfaat vitamin C tinggi dalam buah zuriat ini sangat penting untuk mempercepat penyembuhan luka sehingga ketika tubuh terinfeksi, maka minum buah zuriat ini sangat disarankan. Hal ini bisa terjadi karena dengan minum buah zuriat, maka sistem kekebalan tubuh juga otomatis meningkat sehingga bisa mempercepat penyembuhan sekaligus menangkal berbagai bakteri, virus dan parasit penyebab infeksi.

  1. Menghilangkan Rasa Haus

Minum buah zuriat juga bisa menghilangkan rasa haus dalam sekejap selain rasanya yang manis dan segar. Minuman kaya akan nutrisi ini juga sangat baik dikonsumsi bagi anda yang gemar beraktivitas dan olahraga karena bisa memberikan sumber energi cukup bagi tubuh.

  1. Mencegah Kanker

Segala jenis buah memang terkenal dengan kemampuan solusi kanker alami termasuk juga pada buah zuriat. Kandungan antioksidan tinggi dalam buah ini sangat ampuh dikonsumsi untuk mencegah pertumbuhan berbagai sel kanker dalam tubuh dan juga mencegah radikal bebas berbahaya.

Buah yang memiliki bentuk dan nama unik ini nyatanya juga memiliki segudang manfaat minum buah zuriat yang mungkin belum anda ketahui mengingat tidak tumbuh di Indonesia. Untuk mendapatkan buah ini bisa ditemukan di pusat oleh oleh Timur Tengah baik dalam keadaan buah, manisan, sirup dan juga minuman siap dikonsumsi.

fbWhatsappTwitterLinkedIn