Salah satu jenis ikan yang sangat digemari oleh para pemancing adalah ikan cukil atau dikenal juga dengan ikan kakap putih. Ikan ini memiliki ukuran tubuh yang cukup besar dan diketahui bisa tumbuh hingga bobot 60 kg. Meskipun demikian kebanyakan ikan cukil yang dapat ditangkap oleh para pemancing adalah yang berbobot sekitar 1 hingga 3 kg saja. Ikan cukil memiliki bentuk tubuh memanjang dengan ukuran mulut yang besar. Rahang atasnya memanjang hingga ke bagian belakang mata. Selain besar mulut ikan cukil juga sedikit miring atau mencong.
Ikan cukil merupakan contoh kombinasi dari ikan air tawar dan ikan air asin/laut karena ia mampu beradaptasi dan menjalani kehidupannya di kedua jenis air tersebut. Oleh karena itu habitat ikan ini adalah di air payau di muara sungai. Ketika bertelur ia akan melakukan migrasi ke air asin dan setelah itu ia akan kembali ke muara sungai karena memang habitatnya ada di sana.
Ikan cukil memiliki daging yang tebal dan merupakan salah satu jenis ikan yang banyak digemari. Dagingnya memiliki tekstur yang lembut serta rasanya gurih. Ikan ini dapat diolah dengan berbagai cara seperti digoreng, digulai, dipindang, dan lain sebagainya. Tidah hanya rasanya yang enak namun ikan cukil juga kaya akan nutrisi yang baik dan bermanfaat bagi tubuh. Dengan mengonsumsi ikan cukil anda akan mendapatkan banyak manfaat. Berikut beberapa manfaat ikan cukil bagi kesehatan:
1. Sumber Protein
Seperti yang diketahui ada begitu banyak manfaat protein untuk kesehatan tubuh sehingga kekurangan asupan nutrisi ini dapat mengakibatkan gangguan kesehatan. Dengan mengonsumsi ikan cukil yang kaya protein dapat membantu mencukupkan kebutuhan protein tubuh disamping mengonsumsi makanan sumber protein lain seperti manfaat teripang laut dan manfaat telur.
2. Mencegah Kanker
Sebagai penyakit yang mematikan kanker sangat ditakuti dan dihindari. Oleh karena itu banyak orang rela mengubah gaya hidup seperti mengonsumsi makanan sehat sehingga dapat mencegah berkembangnya sel-sel kanker. Beberapa diantara makanan yang dapat mencegah kanker seperti manfaat temu putih, manfaat buah aprikot, serta ikan cukil. Ya, ikan yang juga dikenal dengan nama barramundi ini dapat membantu mencegah berkembangnya sel-sel kanker di dalam tubuh.
3. Baik untuk Kesehatan Jantung
Manfaat ikan cukil yang tidak kalah penting adalah dapat menjaga kesehatan jantung. Sebagai organ vital pada tubuh manusia jantung perlu dijaga agar selalu sehat dan terhindar dari berbagai penyakit. Makanan lain yang juga baik untuk kesehatan jantung diantaranya manfaat kacang tanah untuk jantung dan manfaat alpukat untuk jantung.
4. Memperkuat Tulang
Ikan cukil juga mengandung berbagai mineral yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang diantaranya magnesium, seng, selenium, dan kalsium. Dengan rajin mengonsumsi ikan cukil dapat membantu menjaga kesehatan dan kekuatan tulang. Tulang yang kuat dan sehat juga bisa didapatkan dari manfaat sumsum tulang sapi dan manfaat tahu bagi kesehatan.
5. Meningkatkan fungsi otak
Selain itu ikan cukil juga mengandung asam lemak omega-3 yang dikenal sangat bermanfaat untuk kesehatan. Salah satunya dapat meningkatkan fungsi otak sehingga sel-sel otak dapat berkembang dengan baik. Ikan cukil merupakan pilihan tepat untuk meningkatkan kecerdasan anak disamping makanan lain seperti manfaat ikan salmon dan manfaat beras ketan untuk kesehatan.
Dengan berbagai manfaat di atas tentu anda tidak perlu meragukan lagi manfaat ikan cukil bagi kesehatan. Dengan rajin mengonsumsi ikan ini sesuai porsi yang dibutuhkan tubuh maka tubuh anda akan sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.