Categories: Alam

8 Manfaat Sumber Daya Laut Bagi Manusia

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Laut merupakan kawasan yang lebih luas berada di permukaan bumi dari pada dataran. Hampir 70 % semua terbagi menjadi laut baru kemudian dataran. Begitu luasnya laut sehingga banyak hal – hal tersembunyi yang belum diketahui keberadaanya sama sekali, termasuk dasar laut. Permukaan laut yang tenang di permukaan memiliki banyak rahasia kedalaman yang hanya sedikit saja kita ketahui. Di indonesia sendiri disebut sebagai negara maritim karena terkenal dengan lautnya yang luas. Belum lagi indonesia juga kaya akan pulau – pulau yang mengelilingi. Begitu luasnya lautan terdapat juga berbagai macam sumber daya laut didalamnya. Sumber daya laut ini banyak di manfaatkan untuk kegiatan sehari – hari mulai dari sumber makanan, transportasi, wisata dan pertambangan. Berikut ini lebih jelasnya mengenai manfaat sumber daya laut :

1. Rumput laut

Rumput laut banyak di budidayakan di sekitar tepian laut oleh para nelayan. Rumput laut dipercaya kaya akan kandungan nutrisi untuk tubuh yang melengkapi kebutuhan tubuh. Rumput laut juga banyak diolah menjadi sumber makanan yang lezat seperti keripik laut, sushi kemudian es rumput laut yang lezat diminum pada siang hari. Cara budidaya rumput laut ini juga mudah Anda tinggal membiakkannya di waduk yang telah dibersihkan. kemudian untuk budidayanya sendiri ada rumput laut yang melalui proses perkawinan dan ada yang tidak. Dan untuk penanamnya ada dengan cara menabur bibit rumput laut di waduk secara merata, kemudian ada juga cara dengan mengikat bibit rumput laut pada tali yang ditanam di dasar laut. Untuk menjaga kesegaran dan pertumbuhan rumput laut perlu diganti air waduk selama tiga hari sekali dan diberi pupuk agar saat panen dapat memperoleh hasil yang maksimal. Panen rumput laut dapat dilakukan setelah 45 sampai dengan 60 hari.

Artikel terkait :

2.Ikan

Sumber daya laut berikutnya adalah ikan laut. Ikan yang hidup diperairan asin ini memiliki kandungan gizi yang banyak dan hidup bebas di laut. Ikan termasuk makanan yang kaya akan protein sehingga cocok sekali untuk teman makan nasi. Para ibu – ibu banyak yang lebih suka mengonsumsi ikan sebagai sambal karea rasanya yang juga lezat. Sebagai salah satu hasil sumber daya laut ikan di perairan Indonesia sangatlah banyak karena letak Indonesia yang terdiri dari perairan yang luas. Itu kenapa banyak kapal asing yang masuk ke perairan Indonesia secara ilegal untuk menangkap ikan. Sebenarnya hal ini dilarang karena ilegal dan masuk ke perbatasan tanpa izin. Belum lagi daging ikan yang lezat disamping itu telur ikan juga dapat dikonsumsi karena kandungan proteinnya yang juga tinggi. Bagi Anda yang suka mengonsumsi telur ikan atau penasaran dengan rasanya tentu tidak ada masalahnya mencoba.

Artikel terkait :

3. Menghasilkan garam

Garam berguna sebagai penyedap rasa makanan. Ini karena garam merupakan pelengkap bumbu dapur dan memiliki rasa yang asin. Garam dihasilkan dari endapar air laut yang telah di saring kemudian di keringkan dengan bantuan cahaya matahati dan kincir angin buatan manusia. Garam di buat oleh para petani karena berasal dari laut itu sebabnya harga garam tidak begitu mahal. Jika Anda melihat cara mengolah garam di tempat pembuatannya Anda akan takjub dan senang karena mendapatkan ilmu baru bagaimana cara menghasilkan garam dari air laut.

Artikel terkait :

4. Transportasi

Manfaat selanjutnya dari sumber daya laut adalah sebagai sarana transportasi laut. Transportasi laut bertujuan untuk menghubungkan suatu pulau dengan pulau lainnya menggunakan kapal yang telah dirakit sendiri oleh nelayan. Rata – rata transportasi untuk jarak pendek maka kapal yang digunakan tidak terlalu besar cukup menampung sekitar 10 orang saja. Beda dengan transportasi jarak jauh menggunakan laut maka menggunakan kapal besar seperti kapal fery. Contohnya adalah saat naik kapal untuk menuju merak dari bangkaheni. Kembali lagi bahwa transportasi laut juga banyak dijadikan pilihan karena dapat menikmati pemandangan laut lepas yang indah apalagi di saat sore hari. Anda akan melihat matahari terbenam dengan cahayanya yang indah menghiasi langit sore saat itu.

(Baca juga : Manfaat waduk bagi kehidupan manusia)

5. Sebagai tempat wisata

Related Post

Manfaat selanjutnya laut adalah sebagai tempat wisata. Berbagai macam wisata dapat Anda pilih untuk menikmati akhir pekan bersama dengan keluarga tercinta. Tepian pantai bisa dijadikan tempat mandi – mandi bersama si kecil atau naik banana boat agar dapat merilekskan pikiran sambil berputar – putar dengan banana boat dengan kecepatan yang tinggi. Sedangkan untuk Anda yan senang menyelam dapat memanfaatkan aktifitas diving untuk menyelam didasar laut. Disana Anda dapat menikmati pemandangan yang berbeda dan indah dari biasanya. Terdapat ribuan ikan indah yang berenang dan dilihat dari jauh seakan mereka jinak namun saat didekati mereka lari. Belum lagi terumbu karang di perairan Indonesia yang terkenal dengan keindahnnya. Contohnya terumbu karang diperairan kalimantan yang masih perawan karena belum terjamah oleh manusia.

Artikel terkait :

6. Kerang

Kerang didasar lautan adalah makhluk hidup yang memiliki cangkan yang keras di dasar laut. Kerang banyak ditangkap untuk di konsumsi karena dagingnya yang kaya akan protein. Kerang selain untuk di konsumsi juga di kenal sebagai penghasil mutiara yang indah di dalam cangkangnya. Hanya saja tidak setiap kerang memiliki kemampuan tersebut. Ada jenis dari kerang yang dapat menghasilkan mutiara di dasar lautan. Mutiara hasil dari kerang bernilai tinggi jika dijual itu sebabnya binatang ini termasuk yang di lindungi karena habitatnya yang banyak di usik oleh pemangsa yang menginginkan daging dan mutiaranya saja. Padahal sebagai salah satu sumber daya laut pemanfaatan binatang ini tidak hanya untuk konsumsi dan perhiasan namun juga untuk dikembang biakkan agar tidak menghilang dari peredaran.

Artikel terkait :

7. Bakau

Hutan bakau hanya dijumpai ditepian pantai dimanan hutan ini akan tertutupi air saat padang dan kering dari air saat surut. Manfaat hutan bakau sebagai sumber daya laut sangatlah banyak antara lain :

  • Tempat tinggal ikan – ikan kecil, jika diperhatikan di rindangnya akar hutan bakau terdapat ikan – ikan kecil yang menjadikannya tempat tinggal karena teduh sekaligus tempat berlindung.
  • Makanan ikan, disekitar akar hutan bakau terdapat plankton yang menjadi sumber makanan bagi ikan- ikan kecil.
  • Mencegah abrasi atau pengikisan lapisan tanah pantai akibat ombak. Penting sekali bukan manfaat dari hutan bakau ini.
  • Kayunya banyak dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar sebagai penyala api untuk masak di dapur. Ini karena api yan berasal dari kayu bakau ini menghasilkan api yang menyala besar dan bagus.

Itulah beberapa manfaat hutan bakau bagi kehidupan manusia dan ikan kecil sehari -hari.

Artikel terkait :

8. Pertambangan

Sumber daya laut lainnya dan yang paling menghasilkan untuk besar dalam dunia ekspor dan impor adalah pertambangan. Berbagai macam pertambangan dapat dilakukan di lepas pantai sekitar kalimantan yang kaya akan minyak dan gas bumi. Manfaat minyak dan gas bumi ibarat mesin kehidupan karena hampir setiap unsur memerlukan minyak dan gas bumi. Hanya saja sebagai sumber daya yang tidak dapat diulangi lagi atau terbatas pemakaian gas dan minyak bumi mesti dibatasi mengingat banyaknya generasi yang akan tumbuh. Itulah sebabnya banyak penelitian – penelitian yang dilakukan untuk uji coba tenaga apa yang bisa menggantikan gas dan minyak bumi untuk mencukupi kebutuhan manusia sehari – hari. Di sisi itu minyak bumi terjadi karena proses yang memakan waktu tidak sebentar dibawah tanah.

Artikel terkait :

Itulah beberapa manfaat dari sumber daya laut dalam berbagai menunjang berbagai aspek kehidupan manusia sehari – hari.