5 Manfaat Kulit Delima untuk Miss V dan Cara Membuatnya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Terdapat berbagai manfaat buah delima untuk kesehatan maupun kecantikan, buahnya sendiri bermanfaat untuk membantu meningkatkan tekanan darah, glukosa darah, dan kadar kolesterol, di antara manfaat lainnya. Selain daging buahnya, manfaat biji buah delima, kulit buah delima juga memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. 

Kulit buah delima biasanya dibuang dan dianggap tidak dapat dimakan, tetapi kulit buah delima ini jika digunakan secara teratur akan didapatkan berbagai manfaat buah delima bagi kesehatan dan kecantikan. Hal ini sudah dipraktikkan dalam pengobatan Ayurveda, sebuah praktik alternatif yang berakar pada budaya India.

Cara pemanfaatan kulit buah delima ini yang pertama yakni memisahkan kulit dan daging buahnya, kemudian kulitnya dapat dikeringkan dan digiling menjadi bubuk halus untuk direndam dalam air panas dan dikonsumsi sebagai teh atau dicampur dengan air untuk membuat pasta yang dapat dioleskan. 

Berbagai kandungan nutrisi, vitamin, hingga antioksidan yang terdapat pada kulit delima sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Salah satunya bermanfaat untuk kesehatan miss v. Berikut beberapa manfaat dari kulit delima untuk kesehatan miss v.

1. Membantu mengatasi hiperpigmentasi area miss v

Hiperpigmentasi merupakan sebuah permasalahan kulit yang sangat umum dialami oleh wanita di bagian lipatan tubuh, tak terkecuali pada area miss v. Hiperpigmentasi sendiri merupakan suatu kondisi yang ditandai dengan bercak-bercak gelap pada kulit, hal ini dapat terjadi di area miss v.

Kulit buah delima mengandung antioksidan dan polifenol yang tinggi, dan berdasarkan sebuah penelitian telah terbukti dapat mengobati hiperpigmentasi. Sebuah studi yang melibatkan 30 sukarelawan dengan hiperpigmentasi, menemukan bahwa mengoleskan masker delima dan serum setiap hari selama sekitar 1 bulan membantu memudarkan area hiperpigmentasi tanpa efek samping yang merugikan.

Selain dapat dimanfaatkan untuk memudarkan hiperpigmentasi pada area miss v, kulit buah delima memiliki berbagai manfaat lainnya untuk kesehatan kulit. Kulit buah delima dapat melindungi dari sinar UVB dan memperbaiki hiperpigmentasi, jerawat, tanda-tanda penuaan, hingga penyembuhan luka.   

2. Memiliki sifat melawan berbagai kanker

Kulit buah delima mengandung punicalagin dalam jumlah tinggi, polifenol yang telah terbukti memiliki sifat anti-kanker dalam beberapa penelitian tabung. Dalam sebuah penelitian, ditemukan bahwa ekstrak kulit buah delima dapat dijadikan sebagai pengobatan yang menjanjikan untuk kanker prostat karena kemampuannya untuk menginduksi kematian sel kanker.

Dalam sel kanker payudara, mulut, dan usus besar, buah delima telah terbukti memiliki efek anti-proliferasi, yang berarti membantu memperlambat atau menghentikan penyebaran sel kanker. Selain itu, penelitian menunjukkan bahwa kulit buah delima mungkin bermanfaat untuk kanker hati dan memiliki sifat melindungi hati , berkat tingkat antioksidannya yang tinggi.

Kanker kulit dapat terjadi di area kulit manapun, tak terkecuali di area miss v. Dalam hal ini kulit delima dapat menjadi salah satu alternatif bahan obat untuk membantu melawan kanker kulit. Kulit buah delima bekerja dengan mencegah proses proliferasi sel kanker, sehingga mengurangi risiko kanker kulit.

3. Sebagai antibakteri alami area miss v

Area miss v sangat rentan dihuni banyak bakteri karena sifatnya yang lembab, memang ada bakteri yang baik maupun jahat. Untuk itu sangat penting menjaga kebersihan dan menjaga kadar kelembaban miss v agar bakteri tidak mudah berkembang biak.

Kulit buah delima memiliki sifat antibakteri, sehingga dapat dimanfaatkan untuk menjaga area miss v agar tidak mudah dijadikan bakteri berkembang biak. Berdasarkan sebuah penelitian, kulit buah delima telah digunakan sebagai obat kumur di beberapa budaya untuk membantu meringankan dan mengobati sakit tenggorokan.

Sifat antibakteri dalam kulit buah delima diterima oleh sains, meskipun penelitian yang mengkonfirmasi keefektifannya dalam mengobati sakit tenggorokan masih kurang. Manfaat lain dari sifat antibakteri ini adalah kemampuannya untuk membantu penyembuhan luka dan melawan infeksi.

4. Mengatasi ruam di area miss v

Ruam pada kulit memang sangat mengganggu, efeknya yang kemerahan, gatal, hingga panas pada kulit akan sangat tidak nyaman. Apalagi jika ruam ini terjadi pada lipatan-lipatan kulit yang lebih sering tertutup misalnya seperti ruam pada area miss v, tentu hal ini perlu segera diatasi. 

Studi dalam jurnal Frontiers in Microbiology tahun 2019 menunjukkan bahwa kulit buah delima ini memiliki sifat antibakteri, antivirus, dan antiinflamasi. Oleh karena itu, bagian kulit delima ini dapat secara efektif melawan berbagai masalah kulit, seperti jerawat dan ruam.

Kandungan antioksidan dalam kulit buah delima juga dapat membantu mencegah bakteri dan infeksi lainnya. Dalam hal ini kulit buah delima dapat dipakai sebagai masker maupun scrub wajah. Secara instan, cara ini juga bisa membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dari wajah.

5. Sebagai pelembab alami area miss v

Permasalahan pada area miss v cukup beragam, ada yang mengeluhkan terlalu lembab, ada pula yang mengeluhkan terlalu kering. Untuk permasalahan terlalu lembab maka dapat diatasi dengan memakai celana dalam yang longgar dan memastikan mengeringkan area miss v setelah dari toilet.

Sedangkan untuk permasalahan area miss v yang kering, kulit buah delima dapat menjadi bahan alami yang membantu memberikan manfaat melembabkan. Asam ellagic yang terdapat dalam kulit buah delima dapat mencegah sel-sel kulit mengering, sehingga kulit tetap terhidrasi.

Selain itu, kulit buah delima juga bisa menghidrasi dan melindungi kulit dari zat toksin dan mengembalikan keseimbangan pH daalam tubuh. Menjaga pH kulit di area miss v tentu sangat penting. Penelitian dalam jurnal Hindawi tahun 2013 juga menunjukkan bahwa kulit buah delima juga mengandung bahan tabir surya yang efektif untuk mencegah dan memperbaiki kerusakan kulit akibat sinar UVA dan UVB. Bahkan, delima dipercaya sudah digunakan menjadi tabir surya sejak zaman dahulu.

Cara Penggunaan Kulit Buah Delima

Tidak seperti buahnya yang dapat langsung dikonsumsi, kulit buah delima harus diolah terlebih dahulu untuk bisa diambil manfaatnya. Manfaat kulit buah delima ini bisa didapatkan dengan mengolahnya sendiri menjadi bubuk atau pasta, atau juga dapat membeli produk perawatan yang mengandung ekstrak buah delima.

Untuk membuat bubuk buah delima cara yang dilakukan adalah :

  • Pisahkan kulitnya dari buahnya.
  • Tempatkan kulitnya di dekat jendela dengan sinar matahari langsung selama 2 atau 3 hari, atau sampai benar-benar kering.
  • Tambahkan kulitnya ke blender atau food processor dan digiling menjadi bubuk halus.
  • Kemudian simpan bubuk pada suhu kamar dalam wadah kedap udara.
  • Bubuk tersebut dapat dicampurkan dengan air secukupnya jika hendak digunakan. 

Atau jika hendak memanfaatkan bubuk kulit buah delima ini untuk masker wajah, maka dapat dengan menjadikannya pasta terlebih dahulu, yaitu :

  • Campurkan 2 bagian bubuk kulit delima dengan 1 bagian air untuk membuat pasta.
  • Oleskan ke wajah yang bersih dan biarkan mengering sebelum membilasnya.

Kulit buah delima memiliki berbagai kandungan nutrisi, vitamin, dan antioksidan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan miss v. Menjaga kesehatan miss v tentunya sangat penting bagi semua wanita. Yang terpenting adalah menjaga kebersihannya dan menggunakan ekstrak buah delima untuk perawatan miss v. 

fbWhatsappTwitterLinkedIn