Manfaat Kulit Ari Kacang Tanah Bagi Kesehatan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kulit ari kacang tanah merupakan selaput tipis yang menyelimuti biji kacang tanah yang terdapat pada bagian luar biji kacang tanah. Kulit ari kacang tanah ini berwarna merah kecoklatan. Biasanya, kulit ari kacang tanah ini dibuang ketika untuk memasak kacang bawang.

artikel terkait:

Dikarenakan bentuknya yang seperti selaput tipis yang menempel pada biji kacang tanah, terkadang kulit ari kacang tanah menyusahkan kita untuk membuangnya. Berikut merupakan cara umum yang efektif mengupas kulit ari kacang tanah secara manual, diantaranya:

  1. Dijemur kemudian diayak

Caranya:

  • Kacang tanah yang masih ada kulit arinya dijemur hingga berwarna merah kecoklatan
  • Angkat dan segera ayak dengan tangan sehingga kulit ari kacang tanah terlepas dari bijinya. Lakukan berulang-ulang hingga selesai.

Cara ini memiliki kelebihan yaitu kacang tanah tetap kering dan rasa serta kualitas kacang lebih gurih dan asli. Sedangkan kelemahannya adalah keutuan bentuk kacang kurang terjaga dengan baik ketika proses pengayakan.

2. Disiram air mendidih

Caranya:

  • Rebus air hingga mendidih, matikan api dan masukkan kacang yang masih ada kulit ke dalam air panas
  • Diamkan selama 2-3 jam, angkat dan kelupas kulit ari kacang

Cara ini memiliki kelebihan yaitu keutuhan kacang terjamin dan cara ini lebih cepat dan efektif. Sedangkan kelemahannya adalah kandungan vitamin lebih banyak yang hilang karena rendaman air panas, serta kacang tidak dapat disimpan dalam waktu yang lama.

Meskipun terlihat remeh, kulit ari kacang tanah ini memiliki kandungan gizi yang baik untuk tubuh. Kulit ari kacang tanah ini setidaknya memiliki kandungan senyawa tanin, flavonoid dan asam fenolat terkonjungsi yang mempunyai aktivitas antioksidan serta dapat digunakan untuk menyembuhkan infeksi karena bakteri.

artikel terkait: manfaat kacang almondmanfaat air rebusan kacang hijaumanfaat kacang macadamia

Pemanfaat Kulit Ari Kacang Tanah

Kulit ari kacang tanah memiliki beberapa manfaat, antara lain:

  1. Sebagai obat tradisional paru-paru basah

Paru-paru basah atau bronkitis merupakan penyakit paru-paru yang identik dengan sesuatu yang berhubungan dengan hawa dingin, seperti kebiasaan keluar malam, tidur di atas lantai dengan membuka baju dll. Berikut merupakan ramuan tradisional yang dapat mengobati paru-paru basah dengan kulit ari kacang tanah.

Bahan:

  • Kulit ari kacang tanah 25 gram
  • Air 600 cc
  • Gula merah secukupnya

Cara pembuatan:

  • Rebus kulit ari kacang tanah dengan air hingga mengental
  • Setelah selesai, saring dan campurkan gula merah secukupnya
  • Minum selagi hangat dan konsumsi sebanyak 2 kali sehari selama 10-12 hari. Hentikan selama 3 hari dan lanjutkan pengobatan kembali.

artikel terkait: manfaat kacang pinus – manfaat kacang koro

2. Sebagai bahan utama pembuat minuman isotonik

Minuman isotonik merupakan minuman yang berfungsi untuk mengganti cairan ion tubuh yang hilang saat beraktifitas karena memiliki tekanan osmotik yang sama dengan tekanan darah. Berdasarkan penelitian siswa SMKN 7 Semarang, kulit ari kacang tanah dapat digunakan untuk membuat minuman isotonik. Hal ini dikarenakan kulit ari kacang tanah memiliki kandungan lemak, protein, karbohidrat, lesitin, kolin serta vitamin (A, B, C, D, E dan K). Selain itu, kulit ari kacang tanah juga mengandung  mineral seperti kalsium, florida, ferro, magnesium, fosfor, kalium dan sulfur. Cara membuat minuman isotonik dari kulit ari kacang tanah adalah sebagai berikut.

Bahan:

  • Kulit ari kacang tanah 10 gram
  • Air 1,5 liter
  • Gula dan garam secukupnya

Cara pembuatan:

  • Rebus kulit ari kacang tanah hingga mendidih
  • Angkat dan saring air rebusan
  • Beri gula dan garam secukupnya sebelum dikonsumsi

artikel terkait: manfaat kacang pecan

3. Meningkatkan trombosit

Trombosit merupakan bagian darah yang memiliki peran dalam proses pembekuan darah agar tidak banyak terbuang saat pendarahan. Kulit ari kacang tanah dapat dimanfaatkan untuk membantu meningkatkan kadar trombosit seperti untuk penderita demam berdarah. Berikut merupakan caranya.

  • Rebus kulit ari kacang tanah hingga mendidih
  • Biarkan dingin dan minum airnya sebanyak 3 kali dalam sehari

artikel terkait: manfaat kacang arab bagi tubuh

Demikian merupakan informasi yang dapat kami sampaikan mengenai manfaat kulit ari kacang tanah. Terimakasih telah membaca dan semoga bermanfaat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn