Jagung putih yang dikenal sebagai alternatif pakan selain nasi sudah dikenal sejak dahulu kala dari zaman nenek moyang. Karena sudah dikenal sejak lama inilah banyak orang yang menganggapnya sebagai makanan kampung. Meskipun dianggap makanan kampung namun jangan sepelekan manfaatnya bagi tubuh ya. Jagung putih kini tidak lagi hanya dianggap makanan kampung karena saat ini banyak olahan makanan yang enak dan menarik dengan bahan utama jagung putih.
artikel terkait manfaat jagung:
- manfaat air rebusan jagung
- manfaat jagung bagi penderita asam lambung
- manfaat rambut jagung
- manfaat minyak jagung
- manfaat bonggol jagung
Kandungan nutrisi jagung putih
Jagung putih merupakan sumber vitamin B, niacin, folat dan vitamin B5 yang sangat baik dan cukup banyak jumlahnya. Kebutuhan akan nutrisi-nutrisi tersebut dapat terpenuhi dengan mudah hanya dengan mengkonsumsi satu buah jagung putih. Selain itu jagung putih juga mengandung kalori cukup tinggi yaitu sebesar 85 kilokalori setiap 100 gram jagung putih.
Kandungan nutrisi lainnya yang ada di dalam jagung putih adalah beberapa kandungan mineral seperti fosfor dan magnesium. Serat juga tinggi di dalam jagung putih. Kandungan vitamin A di dalam jagung putih juga cukup tinggi dan sudah lama menjadi proyek penelitian oleh para ahli rekayasa genetika supaya kandungan betakaroten dan provitamin A di dalam jagung putih meningkat.
artikel terkait: manfaat jagung muda – manfaat nasi jagung
Manfaat jagung putih bagi kesehatan
- Mengatasi konstipasi
Konstipasi sering terjadi pada era modern ini dikarenakan banyak gaya hidup yang tidak sehat. Untuk mencegah terjadinya konstipasi sebenarnya ada dua cara yang bisa dilakukan yaitu dengan menaati jadwal makan ideal dan hindari makanan cepat saji. Saat anda mengalami konstipasi itu berarti anda kurang makan serat dan solusinya adalah dengan makan makanan kaya akan serat. Jagung putih mengandung serat tinggi sehingga sangat baik dikonsumsi saat anda mengalami konstipasi.
Ada banyak jenis olahan makanan dari jagung putih yang bisa anda konsumsi, diantaranya adalah popocorn, namun usahakan untuk tidak menambahkan bahan lainnya seperti garam dan mentega supaya manfaat dari jagung putih lebih maksimal. Jagung putih merupakan makanan dari biji-bijian utuh, makanan ini sangat baik untuk mengatasi masalah pencernaan dan bisa anda tambahkan dalam menu makanan diet sehat anda.
artikel terkait: manfaat jagung – manfaat kulit jagung
- Mengatasi depresi
Makanan yang kaya akan nutrisi tidak hanya baik untuk kesehatan tubuh secara fisik saja melainkan juga sangat baik untuk kesehatan mental. Penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa makanan yang kaya akan nutrisi mampu mempengaruhi mental seseorang meskipun sampai saat ini belum ada makanan yang spesifik mampu menyehatkan mental.
Salah satu jenis makanan yang mampu menyehatkan kesehatan mental adalah makanan kelompok padi-padian utuh. Jagung putih sendiri masuk dalam kategori padi-padian utuh yang kaya akan vitamin B kompleks, karbohidrat kompleks, omega 3, serta zat-zat lainnya yang sangat dibutuhkan oleh organ otak. Oleh karena itu dengan mengonsumsi jagung putih secara rutin mampu mengurangi tingkat depresi yang dialami seseorang. Namun perlu diingat bahwa jagung putih tidak bisa melakukannya sendiri melainkan juga harus dibersamai dengan makanan lainnya yang kaya nutrisi.
artikel terkait: manfaat gandum untuk diet – manfaat kurma untuk anemia
- Mencegah diabetes
Manfaat lainnya yang bisa anda dapatkan dari jagung putih adalah mampu mencegah risiko terkena penyakit diabetes. Hal ini dikarenakan jagung putih memiliki kadar indeks glikemik yang rendah sehingga sangat baik bagi anda yang sedang mengalami prediabetes. Untuk para penderita juga harus membatasi konsumsi karbohidrat namun dengan mengkonsumsi jagung putih maka bisa membantu memilih karbohidrat yang baik bagi tubuh. Jadi sudah tidak ada alasan lagi untuk tidak mengkonsumsi jagung putih bukan?
artikel terkait: manfaat tepung sagu – manfaat tepung hunkwe
Itulah tiga manfaat dari jagung putih yang bisa anda peroleh khasiatnya dengan mudah. Anda bisa mendapatkan jagung putih di pasar tradisional maupun supermarket besar. Anda juga bisa membuat olahan makanan dari jagung putih sesuai dengan selera anda masing-masing.