5 Manfaat Daun Aren untuk Kehidupan Manusia

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Aren atau enau merupakan salah satu pohon yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia. Hal ini disebabkan karena pohon aren merupakan jenis pohon yang multi fungsi. Mulai dari bagian daun, bahkan hingga ke akarnya memiliki banyak sekali manfaatnya bagi manusia. Sebelum membahas mengenai manfaat dari pohon aren, terutama manfaat daun aren ini, marilah kita mengenal terlebih dahulu pohon aren ini.

Pohon aren memiliki nama latin arenga pinnata, yang memiliki bentuk fisik dan juga ukuran besaran yang mirip seperti pohon kelapa. pohon aren banyak tumbuh pada wilayah tropis, sama seperti kelapa yang memiliki suhu yang cukup panas. pohon aren sendiri di Indonesia merupakan salah satu komoditas yang sangat penting karena mampu dimanfaatkan seluruh bagian tanamanya. Berikut ini adalah beberapa bagian tanaman dari pohon aren yang dapat dimanfaatkan :

  • Bagian daun pohon aren
  • Bagian pelepah daun aren
  • Bagian pelepah dari daun aren biasanya seringkali dimanfaatkan untuk pembuatan senar pancing yang kuat.
  • Bagian batang pohon aren – Batang pohon aren bisa dijadikan sebagai bahan bangunan, ataupun kayu bakar yang berkualitas cukup baik.
  • Buah pohon aren – Buah pohon aren tentu saja sudah kita kenal, seringkali dibuat dalam bentuk kolang kaling, yang menjadi campuran dari berbagai jenis minuman segar.
  • Akar pohon aren – Bahkan, akar dari pohon aren pun masih bisa bermanfaat. Masih banyak masyarakat yang turut memanfaatkan bagian akar dari pohon aren ini untuk kebutuhan mereka sehari-hari.

Banyak sekali bukan bagian dari pohon aren yang bisa dimanfaatkan? Nah, secara spesifik kita akan membahas mengenai manfaat dari daun aren. Daun aren sendiri memiliki bentuk yang kecil dan juga panjang, bertumpu pada pelepah pohon kelapa. memiliki bentuk daun yang juga mirip seperti daun kelapa, pohon aren memiliki tinggi yang juga tidak jauh berbeda dengan pohon kelapa. daun aren sendiri oleh masyarakat Indonesia, baik masyarakat tradisional dan juga masyarakat modern masih banya memberikan manfaat. Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa diperoleh dari daun aren :

1. Sebagai pembuatan atap rumah

Bagi anda yang masih tinggal dan dekat dengan masyarakat tradisional Indonesia, maka anda pasti sudah akrab dengan pemanfaatan daun aren sebagai atap rumah. Ya, penggunaan daun aren sebagai atap rumah, atau yang populer dengan nama rumbia ini merupakan salah satu pemanfaatan dari daun aren yang bertahan dari generasi ke generasi. Biasanya atap daun aren digunakan pada rumah yang bersifat semi permanen, yaitu yang terbuat dari bilik bambu, dan menggunakan rangka kayu ataupun bambu.

Pembuatan saung-saung juga seringkali menggunakan daun aren sebagai bagian atapnya. Selain membantu menghalangi tetesan hujan dan juga menghalau panas, daun aren juga mampu memberikan kesan etnis dan juga kesan tradisional yang otentik pada suatu daerah. Tidak hanya di Indonesia, beberapa suku di Negara lain seperti Afrika, Asia dan juga Amerika juga sering memanfaatkan daun aren sebagai atap rumah.

Ssjumlah bahan pembuatan atap lainnya :

2. Pembuatan bahan dasar sapu ijuk

Sapu ijuk merupakan salahs atu sapu andalan para ibu rumah tangga dalam membersihkan dan memebereskan rumah. Ya, sapu ijuk, terutama di Indonesia sudah sangat populer penggunaannya. Hampir setiap rumah pasti memiliki sapu ijuk, meskipun saat ini sudah digantikan dengan plastic, namun sapu ijuk masih tetap diminati. Ijuk merupakan bagian dari daun aren, yang diolah, dan kemudian diikat menjadi satu, sehingga menjadi sapu ijuk yang kita kenal hingga saat ini.

3. Sebagai bahan pembungkus

Pembungkus tradisional apa yang pernah anda gunakan? Pasti banyak yang akan menjawab pembungkus tradisional yang populer adalah daun pisang, ataupun daun jati. Namun ternyata, daun aren pun juga seringkali dimanfaatkan sebagai pembungkus, baik pembungkus makanan ataupun pembungkus barang. Namun demikian, apabila dilihat, kebanyakan daun aren digunakan sebagai pembungkus dari gula aren, hal ini untuk menjaga agar gula aren tetap segar dan juga terjaga orisinalitasnya.

(Bahan pembungkus lainnya : manfaat bunga lotusmanfaat kulit jagung)

4. Pembuatan sapu lidi

Banyak yang mengira bahwa sapu lidi hanya bisa dibguat dengan menggunakan bahan dasar daun kelapa saja. Namun ternyata, selain daun kelapa, daun aren pun juga bisa dimanfaatkan menjadi sapu lidi. Ya, bentuk dari daun aren yang memiliki struktur yang sama seperti daun kelapa membuat daun aren menjadi salah satu jenis daun yang sangat cocok untuk dijadikan sapu lidi. Cara pembuatannya pun sangat mudah, karena anda hanya perlu membuang daun aren, dan mengambil tulang daun arennya saja, lalu diikat menjadi satu, dan jadilah sapu lidi yang dibuat dari daun aren.

(Bahan pembuatan sapu lidi lainnya : manfaat sabut kelapa – manfaat pohon kelapa)

5. Pembuatan tali ijuk

Tali ijuk juga merupakan salah satu produksi yang dihasilkan dari manfaat daun aren. Tali ijuk saat ini banyak sekali dimanfaatkan sebagai pengganti atau pelengkap tali tambang. Kebanyakan juga tali ijuk digunakan sebagai pengikat bambu pada furniture dan perabotan rumah tangga yang terbuat dari bambu. Tali ijuk memiliki daya ikat yang cukup kuat, sehingga sangat pas apabila ingin dibuat untuk mengikat suatu benda yang membutuhkan kekokohan.

fbWhatsappTwitterLinkedIn