7 Manfaat Biang Temulawak untuk Kesehatan Tubuh

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Temulawak yang memiliki bahasa latin Curcuma Xanthorriza merupakan rempah-rempah asli indonesia yang banyak ditemukan di pulau jawa. Temulawak memiliki bentuk yang hampir mirip dengan jahe namun memiliki aroma dan rasa yang sangat khas. Temulawak banyak ditemukan pada daerah tropis karena membutuhkan tanah yang subur untuk bertahan hidup.

Temulawak atau biang temulawak merupakan tanaman kesehatan yang sudah sangat populer sebagai obat herbal guna mengatasi berbagai gangguan kesehatan. Kandungan yang sangat terkenal dalam biang temulawak adalah minyak ethereal yang sangat baik untuk tubuh.

artikel terkait:

Manfaat biang temulawak

Banyak sekali manfaat temulawak bagi kesehatan. Apa saja itu? Simak selengkapnya berikut ini.

  1. Menyehatkan fungsi hati

Di dalam biang temulawak terdapat kandungan kalagoga yang memiliki fungsi untuk memproduksi empedu di dalam hati. Fungsi lainnya adalah untuk merangsang pengosongan empedu sehingga hati akan lebih sehat. Bagi anda yang memiliki riwayat penyakit pada organ hati dapat mengonsumsi biang temulawak sebagai obat herbal.

artikel terkait: manfaat daun inai untuk lambung

  1. Penambah nafsu makan

Manfaat dari biang temulawak yang satu ini pastinya sudah anda ketahui bukan? Biang temulawak menjadi solusi bagi para ibu-ibu yang anaknya susah makan. Hal ini tidak lain adalah manfaat yang diberikan oleh minyak astiri dalam biang temulawak. Minyak astiri adalah zat alami yang berfungsi untuk merangsang nafsu makan. Anda bisa membuat ramuan dari biang temulawak sendiri atau anda dapat membelinya karena saat ini sangat banyak produk penambah nafsu makan dari temulawak.

artikel terkait: manfaat gizi super cream

  1. Menyehatkan pencernaan

Bagi anda yang memiliki masalah pada pencernaan juga dapat menggunakan biang temulawak sebagai obat herbalnya. Biang temulawak ini mampu membantu meningkatkan metabolisme dan juga mengurangi kontradiksi pada usus sehingga pencernaan menjadi lebih sehat.

artikel terkait: manfaat selada merah

  1. Mengurangi radang sendi

Radang sendi biasanya dialami oleh orang yang sudah berusia lanjut sebagai akibat dari menurunnya kadar kalsium dalam tulang. Hal itu adalah proses alami yang harus dirasakan oleh semua orang namun radang sendi tidak terjadi pada setiap orang dan masih bisa dihindari. Di dalam biang temulawak mengandung zat fenibutazon yang mampu mengatasi radang sendi.

artikel terkait: manfaat serum gold hanasui

  1. Menurunkan lemak darah

Darah yang tidak sehat salah satunya adalah mengandung lemak. Ini tentunya tidak baik karena darah merupakan komponen penting pada tubuh yang menjadi kunci kesehatan manusia. Biang temulawak mengandung kurkuminoid yang mampu menurunkan lemak pada darah atau kolesterol jahat LDL pada darah.

artikel terkait: manfaat serum animate

  1. Sebagai antioksidan

Radikal bebas pada masa sekarang sudah tidak dapat dibatasi lagi terutama akibat dari polusi yang sangat banyak di udara. Polusi ini jika dalam jangka panjang masuk ke dalam tubuh dapat menumpuk dan mengakibatkan berbagai bibit penyakit berbahaya. Polusi ini termasuk dalam radikal bebas, untuk membantu menangkal radikal bebas dapat digunakan antioksidan. Antioksidan alami bisa didapatkan dari biang temulawak. Anda bisa membuat ramuan biang temulawak alami sendiri dengan cara menumbuk atau merebusnya.

artikel terkait: manfaat kianpi pil

  1. Mengatasi jerawat

Biang temulawak juga mampu mengatasi jerawat. Kandungan antioksidan alami di dalamnya mampu menangkal radikal bebas yang merupakan salah satu penyebab munculnya jerawat. Caranya sangat mudah yaitu dengan merebus biang temulawak dan minum air rebusannya. Pengobatan herbal jerawat ini jika dilakukan secara rutin akan membuahkan hasil yang memuaskan pada wajah anda.

artikel terkait: manfaat talas rebusmanfaat jelly pink

Demikian ulasan mengenai manfaat biang temulawak yang perlu anda ketahui. Manfaat biang temulawak ini sangat baik untuk anda karena sehat, aman dan alami.

fbWhatsappTwitterLinkedIn