4 Manfaat Teh Campur Lemon Bagi Kesehatan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Saat ini berbagai variasi teh dengan berbagai macam rasa sudah sangat familiar sekali, seperti the rasa strawberi, apel, susu hingga lemon. Bagi para pecinta the khususnya variasi the yang dicampur dengan lemon atau biasanya disebut dengan lemon tea ini sudah pasti sangat dikenal. Diberbagai toko ataupun rumah makan hingga warung- warung kecil sekalipun pasti menu ini sudah banyak diperjual belikan. Rasanya yang segar dari perpaduan manis dan asam yang berasal dari perpaduan teh dan lemon membuat banyak orang ketagihan.

Selain rasanya yang memikat, teh campur lemon ternyata memiliki banyak sekali kandungan zat yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh anda. Sebenarnya selain bermanfaat bagi kesehatan seperti manfaat bunga telang, teh yang dicampur lemon juga memiliki manfaat bagi kecantikan seperti membuat kulit jadi lebih cerah dan kencang serta mencegah penuaan dini. Ini karena adanya kandungan gizi pada lemon.

Kandungan Gizi Teh Campur Lemon

  • Kalori
  • Lemak
  • Natrium
  • Antioksidan
  • Kalium
  • Karbohidrat
  • Serat
  • Vitamin A,B6, B12, C dan D
  • Protein dan gula
  • Magnesium, Kalsium dan Zat besi

Itulah kandungan gizi yang terdapat pada teh campur lemon, dengan kandungan gizi tersebut maka banyak sekali manfaat yang bisa anda dapatkan dari mengkonsumsi teh campur lemon secara rutin. Untuk mengkonsumsi teh campur lemon, akan lebih baik jika anda mengkonsumsinya tanpa gula walaupun rasanya mungkin tidak seenak jika anda meminumnya dengan gula. Ini karena walaupu teh campur lemon tidak dicampur gula, teh ini sudah mengandung gula dalam kadar yang cukup dari sari buah lemon yang dicampurkan. Jika anda menambahkannya dengan gula maka kadar gula dalam teh campur lemon menjadi agak berlebih dan kurang baik untuk kesehatan anda. Berikut adalah manfaat dari teh campur lemon yang sedikit berbeda dari manfaat teh bawang dayak secara singkat dan jelas.

Manfaat Teh Campur Lemon

  1. Menenangkan Saraf

Bagi anda yang sedang stress bahkan depresi, anda dapat menenangkan pikiran anda dengan minum secangkir teh campur lemon hangat sembari duduk bersantai. Hal ini dapat terjadi  karena kandungan dari teh campur lemon serta aroma khas dari lemon yang mampu membuat sistem saraf anda menjadi lebih tenang dan stabil, sehingga pikiran anda jadi lebih santai dan tenang.

  1. Sebagai Detoksifikasi

Dengan mengkonsumsi teh campur lemon setiap pagi  sebelum anda sarapan, ini akan membantu proses detoksifikasi pada tubuh anda. Kandungan dari teh campur lemon ini dapat membantu proses metabolism pada tubuh anda agar lebih baik dan cepat sehingga mampu mengeluarkan zat- zat racun yang mengendap di dalam tubuh anda. Dengan begini anda akan terhindar dari berbagai penyakit yang mematikan.

  1. Menyembuhkan Sariawan

Kandungan vitamin C yang tinggi pada teh campur lemon mampu membunuh bakteri jahat yang ada di dalam mulut hampir sama seperti manfaat teh adas serta meregenerasi sel dan mengangkat sel mati dalam tubuh dengan cepat. Dengan begitu sakit sariawan yang anda alami dapat sembuh dengan cepat. Tidak hanya itu saja, kandungan teh campur lemon dapat meningkatkan sistem imun pada tubuh anda sehingga anda tidak akan mudah terkena sariawan lagi.

  1. Menurunkan Berat Badan

Dengan mengkonsumsi teh campur lemon secara rutin dan diimbangi dengan olah raga yang teratur maka berat badan anda akan berkurang dengan efektif. Ini karena teh campur lemon dapat membantu dalam proses pembakaran lemak serta kalori yang menumpuk di bagian tubuh anda seperti lengan, paha dan perut yang cenderung berlemak. Anda bisa mengkonsumsinya sesaat setelah anda makan untuk mengurangi kadar lemak ataupun kalori pada menu makananan anda.

Itulah berbagai macam manfaat dari teh campur lemon, seboga berguna bagi  anda dan selamat mencoba.

fbWhatsappTwitterLinkedIn