Categories: Tumbuhan

14 Manfaat Tebu bagi Kehidupan Sehari-hari

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Manusia diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Esa dengan berbagai kelebihan dibandingkan dengan makhluk ciptaan-Nya yang lain. Salah satu kelebihan yang dimiliki manusia yaitu mempunyai anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa yang berupa indera. Indera ini ada berbagai macamnya. Setidaknya ada lima macam indera yang dimiliki manusia, yaitu indera penglihatan yaitu mata, indera pendengaran yaitu telinga, indera penciuman yaitu hidung, indera peraba yaitu telapak tangan, dan yang terakhir adalah indera perasa yaitu lidah. Indera ini mempunyai tingkat kesensitifannya masing- masing. Indera- indera ini digunakan sehari- hari oleh manusia, tanpa adangay salah satu indera ini (atau salah satu indera saja tidak berfungsi), maka kehidupan seseorang akan terasa tidak sempurna.

Salah satu jenis indera yang dimiliki manusia adalah indera perasa. Indera perasa ini dapat digunakan melalui bantuan organ tubuh manusia, yaitu lidah. Ya, lidah yang ada di dalam mulut kita, yang setiap hari kita gunakan untuk makan dan berbicara. Lidah yang bentuknya lentur memanjang dan berwarna merah muda ini memiliki fungsi yang luar biasa. Sekurang- kurangnya lidah mempunyai 11 fungsi, yaitu sebagai indera perasa, membantu mencerna makanan, membantu manusia dalam berbicara, melembabkan mulut, membantu gigi memproses makanan, sebagai pengirim pesan makanan ke otak, sebagai pengetur suhu antara lingkungan denganyang ada di dalam tubuh, pencegah bahaya yang masuk ke dalam mulut, membantu mengeluarkan udara, sebagai pengindikasi keadaan tubuh, dan sebagai objek alat pelestari kebudayaan. Seiring dengan banyaknya fungsi yang dimiliki oleh lidah, peranan lidah sebagai indera perasa lah yang paling disadari oleh manusia. Lidah sebagai indera perasa ini dapat merasakan berbagai jenis rasa. Beragam macam rasa inilah yang membuat kita tidak pernah bosan dengan berbagai macam makanan.

artikel terkait panca indera:

Banyak rasa yang diraskan manusia melalui indera perasa lidah. Rasa yang dirasakan diantaranya adalah manis, asam, asin, pahit, pedas, gurih, dan juga hambar. Rasa- rasa inilah yang membuat makanan menjadi berwarna dan rasa juga inilah cikal bakal berbagai makanan atau kuliner dapat dinikmati. Bayangkan jika tidak ada rasa, maka apakah yang bisa dirasakan manusia terhadap sensasi makanan? Pastilah tidak ada yang spesial. Dari berbagai rasa yang ada, setiap orang mempunyai rasa favoritnya masing- masing. Ada orang yang favoritnya rasa pedas, ada yang suka rasa manis, ada yang suka rasa asam, asin, dan gurih. Namun untuk rasa pahit, mungkin jarang orang yang menyukai rasa ini, namun beberapa orang hanya bisa mengonsumsi sesuatu yang pait, namun bukan berarti menyukai.

Berbicara mengenai rasa yang paling banyak disukai orang- orang, mungkin rasa manislah yang menjadi juaranya. Mengapa demikian? Karena rasa manis ini dapat dikonsumsi oleh semua orang dari berbagai golongan usia. Mulai dari bayi, balita, anak- anak, remaja, dewasa, hingga orang tua. Untuk bayi hingga anak- anak ini biasanya atau secara umum, hampir semua dari golongan mereka menyukai rasa manis, namun mulai usia remaja keatas, rasa manis ini disukai oleh tidak semua orang. Namun ada orang- orang tertentu yang menyukai rasa manis ini. Mengapa rasa manis ini banyak disukai manusia? Hal tersebut karena rasa manis mudah diaplikasikan ke dalam banyak sekali makanan. Banyak olahan makanan yang mempunyai basic rasa manis. Meskipun terkadang manis yang berlebihan akan membuat perut terasa enek, namun karena beragam olahan masakan yang dapat dihasilkan ini akan membuat peniktanya tidak terlalu merasakan bosan. Selain itu, rasa manis cenderung membuat suasana atau mood menjadi ceria. Mengonsumsi makanan yang manis- manis akan membuat kita merasa senang dan bahagia. Dengan memakan makanan yang manis, emosi kita juga dapat terkontrol dan tidak meledak- ledak, seperti jika kita memakan makanan pedas. Makanan manis ini juga tidak menyebabkan ngilu seperti makanan asam. Meskipun bagi beberapa orang, makan makanan yang manis terkadang menyebabkan mual, namun reaksinya tidak begitu cepat seperti jika mengonsumsi makanan yang terlalu asin atau pahit. Sehingga manis ini lebih bersifat netral.

artikel terkait gula:

Rasa manis bisa timbul dari berbagai bahan. Bahan yang biasa digunakan sebagai sumber rasa manis adalah gula, madu, buah- buahan, serta pemanis buatan. Namun selain bahan- bahan tersebut masih ada lagi bahan yang bisa digunakan sebagai sumber rasa manis. Namun bahan yang sering digunakan sebagai sumber rasa manis adalah gula. Gula ini terdiri dari beberapa jenis, ada gula pasir, ada gula jawa, ada gula aren, ada gula batu, dan lain sebagainya. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas lebih dalam mengenai gula pasir.

Bahan Pembuat Gula

Berbicara mengenai gula pasir, gula pasir ini dibuat dari suatu tumbuhan yang memiliki rasa yang manis. Ya, tumbuhan tersebut sudah tidak asing lagi, yaitu tebu. Tebu ini paling terkenal dimanfaatkan sebagai bahan pokok untuk membuat gula pasir. Hal ini karena kandungan zat gula pada tebu sangatlah tinggi. Namun ternyata, tebu tidak hanya digunakan untuk membuat gula saja, namun tebu ini dpat dimanfaatkan dalam bidang industri dan transportasi sebagai bahan bakar alternatif. Selain itu tebu juga banyak dipakai dalam konsumsi rumah tangga, maupun peternakan sebagai bahan makanan ternak. Tebu juga dapat dikonsumsi langsung, dengan cara menghisap air yang ada di badan tebu, yang terdapat di sela- sela serat badan tebu tersebut.

artikel terkait: manfaat kecapmanfaat mangga harum manismanfaat kayu manis untuk kesuburan

Related Post

Tebu

Tebu ini mempunyai nama ilmiah Saccharum Officanarum L. tebu ini merupakan tanaman yang masuk ke dalam suku rumput- rumputan, dan merupakan keluarga graminae. Tanaman tebu ini mempunyai bentuk pohon yang batangnya memanjang ke atas dan berwarna hijau. Di setiap batangnya terdapat ruas, dan di setiap ruasnya terdapat daun- daun yang bentuknya memanjang seperti ilalang. Secara sepintas, teneman tebu ini memang seperti ilalang, namun ukurannya lebih besar. Tanaman tebu ini tumbuh di lebih dari 200 negara.

artikel terkait: manfaat tanaman togamanfaat tanaman anting-antingmanfaat african violets

Manfaat Tebu dari Berbagai Sisi

Telah disebutkan sebelumnya, bahwasannya tebu ini adalah taman yang luar biasa. Tebu dapat dimanfaatkan untuk berbagai hal. Mulai dari segi makanan, kesehatan, industri, transportasi, peternakan, hingga konsumsi rumah tangga. Semua itu dapat ditemukan pada tanaman tebu.  Secara lebih detai, berikut adalah manfaat yang dapat diperoleh dari tebu.

Dari Sisi Kesehatan

  1. Menjaga kesehatan dari penyakit jantung. Tahukah Anda jika mengonsumsi air tebu secara teratur dapat menjaga metabolisme dalam tubuh kita dari yang namanya kekurangan cairan, sehingga hal ini dapat menghindarkan dari gejala stroke. Selain itu, tebu juga banyak mengandung karbohidrat sehingga menambah kekuatan jantung, mata, otak, dan juga ginjal.
  2. Menjaga kesehatan gigi. Tebu ini juga dapat digunakan untuk memelihara kesehatan gigi dan juga gusi. Cara yang dpat dilakukan adalah meminum ekstrak sari tebu dan ditambah dengan jeruk nipis dan juga garam.
  3. Mencegah timbulnya penyakit. Air tebu dapat dimanfaatkan untuk menghalau timbulnya berbagai penyakit, seperti penyakit tenggorokan, flu, dan sifat alkali pada tebu membantu mencegah kanker dan juga prostat.
  4. Menyembuhkan penyakit. Tebu dipercaya dapat mengobati penyakit kuning, karena memberi kekuatan pda hati yang lemah akibat penyakit kuning. Selain itu tebu juga membantu menjalankan fungsi ginjal.

penting mengenai penyakit:

Dari Sisi Industri

  1. Sebagai bahan utama membuat gula. Kandungan zat gula yang ada di dalam tebu sangatlah banyak, sehingga tebu dijadikan bahan untama dalam pembuatan gula, baik itu gula pasir, gula kristal, gula batu, maupun gula balok atau kotak.
  2. Sebagai bahan pembuat kertas. Dahulu saat tebu hanya dimanfaatkan untuk membuat gula, maka ampas tebu yang dihasilkan hanya akan terbuang dan dibakar. Namun seiring berjalannya waktu, ampas tebu ini dapat diolah menjadi sesuatu yang berguna, yaitu kertas. Tentunya setelah melewati proses yang cukup panjang.
  3. Sebagai bahan pembuatan alkohol. Tetes tebu atau molase merupakan hasil sampingan dari pabrik gula tebu yang masih dapat dimanfaatkan. Dengan kandungangulanya yang masih cukup tinggi, yakni sekitar 52%, maka tetes tebu ini dapat dimanfaatkan untuk membuat alkohol.
  4. Sebagai pembangkit listrik. Pembangkit listrik dari tebu dapat dihasilkan dari ampas tebu pada gilingan terakhir. Hal ini karena ampas pada gilingan terakhir mengandung unsur- unsur yang dapat digunakan untuk membangkitkan energi yang dpat digunakan dalam proses pembuatan gula di pabrik.
  5. tebu memiliki manfaat sebagai bahan bakar kereta uap. Hal ini diperolah dari proses pembakaran tebu.

artikel terkait tanaman:

Dari Sisi Konsumsi Rumah Tangga

  1. Bahan alternatif Biobriket. Biobriket ini dapat digunakan sebagai bahan bakar alternatif guna memenuhi konsumsi rumah tangga. Bahan pembuatnya adalah ampas tebu yang dicampur dengan jerami, batubara, serta perekat dari tepung pati.
  2. Bibuat minuman ringan. Tebu ini juga dapat dijadikan jus tau es tebu yang rasanya manis dan segar. Minuman dari tebu ini cocok diminum saat cuaca sedang panas karena sangat menyegarkan.
  3. Sebagai penyedap rasa tambahan pada masakan. Tebu ini dapat diolah sebagai penyedap rasa, tentunya setelah melewati proses yang lumayan panjang.

artikel terkait: manfaat buah salak pondohmanfaat daun paprikamanfaat telur untuk luka jahitan

Dari Sisi Pertanian dan Peternakan

  1. Sebagai pakan ternak. Karena pada asalnya, tebu ini merupakan suku rumput- rumputan, maka bagian tebu yang tidak diolah bisa digunakan sebagai pekan hewan ternak, khususnya ternak ruminansia.
  2. Diolah menjadi pupuk kompos. Tebu juga dapat diolah menjadi pupuk kompos, karena tebu ini merupakan bahan organik. Kompos yang dihasilkan dari tebu, menurut pengamatan dapat meningkatkan penyerapan nitrogen secara sigifikan setelah pemakaian selama tiga bulan.

artikel terkait: manfaat terbentuknya humusmanfaat pupuk KCLmanfaat abu daun kelapa

Itulah berbagai manfaat dari tebu yang dapat kita temui adri berbagai sisi. Banyak bukan? Maka dari itu, tanaman tebu haruslah banyak- banyak dirawat, jangan diperlakukan secara seenaknya sendiri, seperti merusak tanaman tebu, karena kerugian yang ditimbulkan bisa sangat banyak.