Sumber daya air merupakan sumber daya yang diambil dari air yang berasal dari tanah untuk kelansungan hidup manusia. Sumber daya air tergolong murah dan bisa mudah di dapat tergantung dari daerah masing – masing. Terutama di musim penghujan sumber daya air yang ada akan sangat mencukupi sekali. Beda dengan sumber daya air saat musin kemarau maka akan terjadi sedikit penyusutan dari biasanya. Sumber daya air banyak dimanfaatkan dibidang – bidang penting seperti rumah tangga, perikanan, pengairan dan PLTA. Berikut ini penjelasan mengenai manfaat sumber daya air bagi kehidupan :
1.Pembangkit tenaga air
Pembangkit tenaga air atau yang biasan disingkat dengan nama PLTA menggunakan sumber daya air agar dapat bekerja dengan sempurna. Kegunaan air ini nantinya akan di ubah menjadi listrik dan dimanfaatkan untuk lokasi sekitarnya. PLTA telah lama berdiri dan sampai sekarang masih di fungsikan. Mungkin ada beberapa orang yang masih belum mengetahui secara jelas dan pasti cara kerja pembangkit listrik tenaga air ini. Berikut sistem kerja dari pembangkit listrik tenaga air.
- Air bisa berasal dari sungai atau wasuk dan melalui penstock. Penstock ini adalah nama alat untuk pembangkit listrik tenaga air. Setelah melewati penstock ini ada katup pengaman. Fungsi dari katup pengaman adalah untuk mengatur aliran air dan masuk ke headrace di tunnel yang yang berguna untuk menghentikan aliran air.
- Selanjutnya dari air itu akan menghasilkan energi yang mampu mengerakkan turbin dan dikonversikan menjadi energi listrik.
- Pengkonversian energi itu menggunakan bantuan dari generator. Lalu energi dari generator tersebut diatur oleh main tranformer sesuai dengan kapasitas dari transmission line seperti tegangannya.
- Baru kemudian di ditribusikan ke rumah – rumah sekitar lokasi.
Cara kerja pembangkit listrik tenaga air ini tergolong sangat sederhana sekali.
Artikel terkait :
2. Sumber minum
Manfaat sumber daya air salah satunya juga sebagai minum. Minum diperlukan oleh tubuh karena hampir sebagian tubuh manusia membutuhkan air. Itulah kenapa ada anjuran untuk minum sebanyak delapan gelas setiap harinya untuk mencukupi kebutuhan haria tubuh. Akibat dari tubuh yang kekurangan air sangat bahaya contohnya adalah kerusakan pada ginjal. Ini terjadi saat air untuk tubuh tidak mencukupi maka air diambil dari cadangan yang ada pada kulit dan darah, akibatnya darah menjadi kental dan kerja ginjal menjadi sangat berat. Jika dibiarkan terus menerus ginjal dapat mengalami kerusakan yang fatal. Jadi usahakan untuk mencukupi kebutuhan tubuh akan cairan setiap harinya.
Artikel terkait :
3. Transportasi
Transportasi adalah sarana untuk menghubungkan antara satu tempat dengan tempat lainnya. Jika diatas sungai atau lautan maka sarana transportasi yang di sediakan adalah kapal, sampan dan rakit. Ketiga alat transportasi ini bisa digunakan sesuai dengan jarak yang harus di lewati. Jika jarak dekat menggunakan sampan masih tergolong aman. Manfaat sumber daya air inilah yang menguntungkan yaitu sebagai sarana trasnportasi. Sehingga transportasi tidak hanya ada di darata, udara namun juga di perairan. Belum lagi resiko jika melakukan perjalanan menggunakan air begitu tinggi. Yang perlu dperhatikan adalah ketersediaan bahan bakar, cuaca di sekitar dan ketahanan perahu atau kapal yang digunakan. Itu kenapa kapal harus di berikan perawatan secara berkala.
4. Perikanan
Selanjutnya manfaat sumber daya air adalah tempat perikanan. Perikanan adalah media untuk membibitkan ikan – ikan menjadi lebih banyak kemudian dapat dijual dan menghasilkan uang. Perikanan menjadi tempat favorit karena menyediakan tempatnya bisa dari sungai yang memang sudah ada jadi pengairannya tidak begitu sulit. Saat akan panen ikan – ikan air sungai dapat dibendung dulu diatasnya untuk mengeringkan dan menangkap ikan.
Artikel terkait :
5. Menghasilkan garam
Garam adalah salah satu sumber daya air yaitu air laut. Air laut memiliki rasa yang asin dan biasanya dijadikan sebagai bahan baku pembuatan garam bagi warga sekitar. Cara untuk membuat garam dari air laut juga tergolong sederhana sekali. Hanya perlu memanfaatkan air laut kemudian air laut itu di jemur di bawah sinar matahari ditambah dengan bantuan dari kincir angin agar prosesnya menjadi lebih cepat. Jika air laut mengering maka akan tampak butiran – butiran garam yang telah jadi untuk kemudian di kemas. Dalam seharinya para petani garam ini dapat menghasilkan ratusan ton garam yang siap untuk dipasarkan. Namun lain halnya jika cuaca kurang bersahabat makan hasil panen garam ini bisa saja berkurang.
Artikel terkait :
6. Memprediksi cuaca
Sumber daya air juga bisa menjadi acuan dalam memprediksi cuaca. Bagi orang yang kesehariannya bergelut dengan alam tentu mudah bagi mereka untuk melihat cuaca yang sedang terjadi. Cuaca di Indonesia hanya ada dua musim yaitu musim panas dan musin dingin. Dari pasang surut air bisa dilihat cuaca yang akan terjadi beberapa hari kedepan. Jika air laut pasang maka bisa jadi di bagian sebelah negara sedang mengalami air laut yang surut begitu juga jika di tempat Anda air laut surut berarti di negara sebelahnya air laut sedang pasang. Ini bisa menjadi acuan saat melakukan perjalanan menggunakan trasnportasi laut.
Artikel terkait :
7. Kebersihan
Kebersihan adalah bagian dari iman, tentu semboyan ini sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Kebersihan memang membuat banyak mata memandang dengan penuh kagum. Dan sumber daya air merupakan salah satu cara untuk menjaga kebersihan. Berbagai kegiatan menjadi sarana untuk kebersihan karena air memang dapat membuat segala sesuatu menjadi bersih dengan cara menghilangkan kotoran yang menempel. Contohnya membersihkan kendaraan, mencuci piring, mencuci baju dan membersihkan lantai rumah. Semua aktifitas itu memerlukan air. Bagitu pentingnya air bagi kehidupan manusia.
Artikel terkait :
8. Bahan baku
Air juga bisa menjadi bahan baku untuk membuat suatu manfaat. Contohnya adalah pemanfaatan air sebagai bahan baku pembuatan es batu. Es batu sangatlah laku di pasar terutama pada musim panas. Es batu dapat di olah menjadi teh es, susu es dan berbagai macam minuman yang ditambah dengan es untuk menyegarkan dahaga yang haus pada siang hari. Untuk membuat es batu Anda tinggal menuangkan air putih yang sudah di masak terlebih dahulu ke dalam kantong plastik atau suatu wadah. Kemudian masukkan ke dalam kulkas. Dinginkan selama satu malam maka air tadi akan membeku sehingga disebut dengan es. Jika Anda berminat untuk menjual es batu tidak ada salahnya karena peminat es batu sangatlah banyak, kalau bisa Anda punya pelanggan tetap agar penjualannya tetap setiap harinya.
Artikel terkait :
9. Pengairan
Manfaat sumber daya air terakhir adalah sebagai tempat pengairan. Aliran sungai atau waduk yang dibuat dapat dimanfaatkan untuk mengairi sawah dan ladang. Pemanfaatan ini akan terasa sekali di saat musim kemarau. Untuk mencegah gagal panen yang tentu bisa membuat petani merugi besar pengairan untuk setiap sawah dan ladang di perlukan. Dengan pengairan untuk mendapatkan air juga tergolong memudahkan para petani. Jadi ibaratnya pengairan ini sama seperti slang mengairi hingga jauh.
Untuk membuat pengairan sendiri para petani perlu memposisikan tempat sawah dan ladang yang dekat dengan sungai. Sehingga bisa dibuatkan aliran sungainya untuk mengaliri sawah dan ladang. Lain halnya jika hujan maka pengairan di sawah dan ladang tidak diperlukan karena sawah dan ladang sudah tercukupi kebutuhan airnya. Jadi pemanfaatan waduk dan sungai tidak diperlukan untuk sementara waktu hingga musim panas tiba kembali.
Artikel terkait :
Itulah beberapa manfaat sumber daya air bagi kehidupan di segala bidang. Jadi sumber daya air merupakan salah satu kebutuhan yang paling vital dalam menunjang aktifitas manusia untuk kegiatan sehari – hari.