Minyak zaitun merupakan minyak yang mempunyai banyak sekali manfaat untuk kecantikan dan juga untuk kesehatan, termasuk manfaat minyak zaitun bagi wajah kulit wajah. Apabila kita menggunakan minyak zaitun untuk merawat wajah, maka inilah manfaat yang akan diperoleh:
1. Mengatasi kulit wajah berminyak
Minyak zaitun bermanfaat untuk mengatasi kulit wajah yang berminyak. Minyak memang akan memperburuk penampilan seseorang dan membuat kulit wajah akan tampak kusam. Oleh sebab itu, perlu diatasi agar tidak terlalu banyak. Salah satu cara untuk mengurangi kadar minyak dalam wajah adalah menggunakan minyak zaitun ini. Cara yang digunakan adalah membuat masker dari minyak zaitun yang dicampur dengan bubuk cendana. Pakailah di atas kulit wajah dan diamkan selama 15 menit, dan setelah itu bersihkanlah dengan air dingin. Akan lebih baik apabila dilakukan saat kulit lelah.
artikel terkait: manfaat facial wajah secara teratur – manfaat es batu untuk kulit wajah – manfaat baking soda – manfaat tomat untuk wajah
2. Mengangkat kotoran yang ada di wajah
Minyak zaitun juga merupakan minyak yang dapat digunakan untuk membersihkan wajah dan dapat mengangkat kotoran yang ada di wajah. Hal ini terutama penting bagi seseorang yang bekerja atau beraktivitas di luar ruangan yang setiap kali berhadapan dengan polusi dan terikya matahari. Untuk tetap mempunyai kulit wajah yang sehat, perawatan menggunakan minyak zaitun dapat dijadikan alternatif. Caranya dengan membuka pori-pori wajah terlebih dahulu (dengan membasuh muka menggunakan air hangat atau menguapkan pada air yang mendidih), kemudian oleskan minyak zaitun pada kulit wajah secara merata, diamkan selama kurang lebih lima menit dan terakhir bilaslah dengan menggunakan air dingin atau air es.
artikel terkait: manfaat lemon – manfaat pobling pore sonic cleanser – manfaat glutera
3. Merawat kecantikan kulit
Minyak zaitun mempunyai banyak manfaat untuk merawat kulit, termasuk kulit wajah. Kulit wajah merupakan bagian kulit yang paling pertama merasakan panasnya paparan sinar matahari. Hal ini akan membuat kulit wajah menjadi bagian dari tubuh yang paling kusam atau mudah rusak oleh sinar UV. Minyak zaitun dapat melindungi kulit wajah dari bahaya sinar matahari yang merugikan. Caranya dengan mengoleskan minyak zaitun pada wajah sebelum beraktivitas dan juga pada saat menjelang tidur malam, terutama yang berada di luar ruangan dalam waktu yang lama.
artikel terkait: manfaat sinar ultraviolet dan bahayanya
4. Melembabkan kulit wajah
Kulit wajah adalah aset yang sangat berharga. Salah satu bentuk perawatan terhadap kulit wajah adalah dengan membuatnya menjadi terlihat lembap. Agar kulit wajah menjadi lembap, salah satu caranya adalah dengan mengoleskan minyak zaitun pada wajah. Selain dioleskan, kulit wajah juga perlu dipijat-pijat agar terasa segar. Dengan demikian wajah akan selalu terlihat segar dan berseri.
artikel terkait: manfaat pelembab wajah – manfaat anggur – manfaat bengkoang untuk wajah
5. Mencerahkan serta melembabkan kulit wajah
Sebelumnya sudah dikatakan bahwa minyak zaitun ini berguna untuk melembabkan kulit wajah. Efek dari kesegaran kulit wajah ini akan membawa hasil yang berupa kulit lembab. Sehingga dapat dikatakan bahwa minyak zaitun ini dapat memberikan kesegaran bagi kulit wajah. Selain memberikan kesegaran, minyak zaitun juga bisa mencerahkan kulit wajah. dengan demikian, penggunaan minyak zaitun sebagai perawatan alami bagi kulit wajah, maka kulit tidak hanya segar dan lembap, namun juga terasa lebih cerah.
artikel terkait: manfaat akupuntur wajah – manfaat ponds bb cream – manfaat ampas teh
6. Menyamarkan tanda penuaan pada wajah
Salah satu manfaat besar yang dimiliki oleh minyak zaitun pada kulit wajah adalah menyamarkan tanda penuaan. Tanda penuaan atau aging ini memang seringkali ditemukan pada kulit wajah, diantaranya adalah kulit yang terasa kasar, timbulnya kerutan, dan elastisitas atau kekenyalan kulit berkurang. Minyak zaitun akan dapat menyamarkan terjadinya tanda penuaan pada kulit wajah tersebut. Terdapat dua cara yang dapat dilakukan, yaitu dengan mengoleskan minyak zaitun secara langsung pada bagian wajah yang mengalami tanda penuaan dan menambahkan minyak zaitun dalam menu makanan sehari-hari.
artikel terkait: manfaat buah leci – manfaat jeruk nipis – manfaat jambu biji – manfaat buah semangka bagi kecantikan dan kesehatan
7. Menghilangkan kantung mata
Kantung mata merupakan salah satu hal yang sangat mengganggu kecantikan. Minyak zaitun juga mempunyai manfaat untuk menghilangkan kantung mata. Cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengoleskan minyak zaitun pada bawah mata yang berkantung secara rutin, maka kantung mata akan berkurang.
Manfaat Minyak Zaitun untuk Payudara Wanita
Payudara merupakan aset berharga bagi kaum wanita. Mempunyai payudara yang indah adalah dambaan hampir semua wanita. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk merawat payudara adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Minyak zaitun memberikan manfaat bagi payudara antara lain sebagai berikut :
1. Mengencangkan payudara
Salah satu dambaan wanita adalah memiliki payudara yang kencang. Salah satu cara yang digunakan untuk mengencangkan payudara adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Hal ini karena minyak zaitun mempunyai manfaat untuk mengencangkan otot-otot pada payudara sehingga secara otomatis membuat payudara akan lebih kencang. Hal ini sangat berguna tertutama bagi ibu yang sudah melewati masa menyusui dan payudaranya mulai kendur.
artikel terkait: manfaat minyak bulus – manfaat buah pepaya untuk kesehatan dan kecantikan
2. Melembutkan payudara
Ternyata kulit payudara dapat mengalami kekeringan. Kulit payudara yang kering akan membuat penampilan payudara menjadi kurang indah. Oleh karena itu diperlukan perawatan untuk melembutkan kulit payudara ini. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Oleskan minyak zaitun ini di sekitar payudara secara teratur dan rasakan hasilnya.
3. Melembapkan kulit payudara
Salah satu cara merawat kulit payudara adalah dengan melembapkan kulit payudara. Kulit yang tidak sehat dapat memicu timbulnya berbagai penyakit. Oleh karena itu, perlu dilakukan perawatan agar kulit payudara lembap dan sehat. Salah satu perawatan yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, perlu dilakukan perawatan yang teratur.
4. Membesarkan payudara
Ukuran payudara sangat mempengaruhi kepercayaan diri wanita. Mempunyai ukuran payudara yang kecil akan membuat wanita tidak percaya diri. Solusi untuk mengatasi ukuran payudara yang kecil adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Minyak zaitun mempunyai manfaat untuk dapat membesarkan ukuran payudara. Minyak zaitun ini dapat menjadi solusi yang alami dan mempunyai efek samping yang sedikit bila dibandingkan dengan operasi.
artikel terkait: manfaat minyak lintah bagi kesehatan – manfaat adas bagi kesehatan pria wanita – manfaat push up secara rutin
5. Mencerahkan warna kulit payudara
Minyak zaitun mempunyai manfaat untuk mencerahkan kulit di area sekitar payudara sehingga hal ini akan akan memperindah penampilan payudara.
6. Melawan kanker payudara
Kanker payudara merupakan penyakit yang sangat berbahaya. Bahkan penyakit kanker payudara ini juga merupakan penyakit yang mematikan. Minyak zaitun ini mempunyai manfaat untuk melindungi dari penyebab terjadinya kanker payudara. Minyak zaitun mempunyai kandungan phytochemical yang sangat cocok untuk mencegah kanker payudara, bahkan bisa mengatasi kanker payudara.
artikel terkait penanganan kanker payudara:
- manfaat kol
- manfaat brokoli
- manfaat daun pepaya
- manfaat bawang putih bagi kesehatan kulit teruji
- manfaat kunyit putih
- manfaat buah melon
- manfaat apel
- manfaat buah delima putih
- manfaat daun pegagan
Itulah beberapa manfaat yang akan kita peroleh dari minyak zaitun untuk wajah dan payudara. Wajah dan payudara yang indah bukan hanya impian. Semua ini bisa dilakukan dengan menggunakan minyak zaitun.