Oatmeal sudah sangat dikenal mempunyai manfaat yang dapat menenangkan juga melembutkan kulit. Oleh karena nya banyak yang memanfaatkan oatmeal menjadi bahan dasar untuk masker selain untuk di konsumsi.
Manfaat susu untuk kulit juga dapat menghasilkan kulit menjadi tampak lebih cerah dan bercahaya. Penghambatan akan pigmentasi pada kulit juga bisa terjadi karena pemakaian susu ke kulit. Jadi kulit akan menjadi lebih cerah dan tidak kusam.
Selain untuk mencerahkan kulit, susu juga akan membuat kulit jauh dari minyak dan kotoran. Campuran antara oatmeal dan susu pun dapat melawan jerawat. Lalu bisa membuat kulit wajah tampak lebih halus, lembap dan juga cerah.
Menggunakan masker oatmeal dan susu secara rutin, pastinya akan mendapatkan hasil yang baik untuk kulit. Di antara manfaat yang bisa di dapat, diantaranya adalah :
1. Mampu mengangkat sel-sel kulit mati
Sel-sel kulit mati yang menumpuk di wajah, akan menyebabkan wajah menjadi kusam. Dapat diangkat dengan masker oatmeal dengan campuran susu, karena cocok untuk dijadikan scrub karena teksur oatmealnya yang sedikit agak kasar. Keadaan ini disebut dengan eksfoliasi atau pengangkatan sel kulit mati.
2. Menghaluskan kulit wajah
Kandungan asam laktat yang terdapat di dalam susu, mampu membuat sel kulit mati mengelupas. Sehingga kulit akan terlihat tampak lebih halus dan bersih.
3. Mengatasi jerawat
Sifatnya yang antiinflamasi juga antibakteri, bisa mengatasi peradangan yang terjadi di wajah. Seperti mampu mengatasi jerawat, hal ini karena oatmeal mempunyai kandungan saponin, yang akan membersihkan wajah hingga ke pori-pori terdalam.
4. Membuat kulit menjadi lebih lembab
Bagi seseorang yang memiliki kulit kering, sangat cocok untuk menggunakan masker oatmeal dan susu ini. Karena dapat mengembalikan kelembapan kulit. Selain itu, masker ini juga mampu mengatasi iritasi pada wajah.
5. Mencerahkan kulit wajah
Penggunaan masker oatmeal dan susu ini secara rutin, mampu membuat wajah menjadi lebih cerah. Membersihkan wajah dalam berbagai masalah kulit lainnya. Jadi bisa membuat kulit menjadi lebih sehat. Kulit yang cerah, adalah kulit yang bersih dan sehat.
6. Menenangkan kulit wajah
Susu dikenal akan memiliki sifat menenangkan kulit. Jadi kulit akan menjadi dingin dan dapat mencerahkan kulit. Sehingga campuran antara oatmeal dan susu akan menenangkan kulit yang terbakar sinar matahari dan kulit yang meradang.
Berikut adalah bahan-bahan yang digunakan :
Dan cara membuat nya dengan :
Masker bisa diterapkan dengan :
Jadi jangan lupa untuk selalu menggunakan masker oatmeal dengan campuran susu ini, agar kulit wajah menjadi lebih halus, tampak awet muda, cerah dan bercahaya. Masker ini harus di gunakan secara rutin, yaitu 2 sampai 3 kali dalam seminggu.
Jangan menggunakan masker apabila kulit iritasi atau kulit mengalami reaksi alergi seperti gatal, ruam, dan kemerahan. Juga jangan menggunakannya setiap malam, terlalu lama, karena bisa membuat kulit menjadi iritasi. Serta jangan menggosok wajah di saat membersihkan wajah dari masker yang menempel.