Meskipun tidak selalu terlihat, memiliki warna kulit ketiak yang hitam dapat mengganggu rasa percaya diri seseorang, terutama wanita. Terlebih saat mengenakan pakaian yang tidak menutupi lengan (tank top).
Warna kulit ketiak seharusnya sama dan tidak jauh berbeda dengan warna kulit sekitarnya. Warna ketiak yang menjadi hitam tidak hanya disebabkan karena kebiasaan mencukur ketiak.
Untuk menghilangkan ketiak yang berwarna hitam, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencari tahu penyebab dari kondisi tersebut. Jika disebabkan oleh infeksi bakteri ataupun suatu kondisi penyakit dan gangguan hormon, maka perawatan yang tepat adalah memeriksakan diri ke dokter.
Berikut terdapat beberapa cara penggunaan kentang yang dapat dimanfaatkan untuk mencerahkan ketiak diantaranya yaitu :
1. Kentang dengan madu
Madu merupakan bahan alami yang dapat digunakan sebagai pelembab alami serta dapat menghidrasi kulit dan membunuh bakteri. Untuk cara penggunaan campuran kentang dan madu sebagai bahan pencerah ketiak diantaranya sebagai berikut :
2. Kentang dengan tomat
Tomat merupakan bahan alami yang dapat membantu meratakan warna kulit. Untuk cara penggunaan campuran kentang dengan tomat sebagai bahan pencerah ketiak diantaranya sebagai berikut :
3. Kentang dengan susu
Kentang memiliki kandungan yang dapat mencerahkan kulit, sedangkan susu memiliki kandungan untuk meningkatkan hidrasi serta memelihara kulit. Untuk cara penggunaan campuran kentang dengan susu sebagai bahan pencerah ketiak diantaranya sebagai berikut :
4. Kentang dengan jus lemon dan gula
Gula dan jus lemon merupakan bahan eksfoliator alami yang dapat membantu mengangkat sel kulit mati. Untuk cara penggunaan campuran kentang, jus lemon, dan gula sebagai bahan pencerah ketiak diantaranya sebagai berikut :
5. Kentang dengan mentimun
Mentimun dan kentang merupakan kedua bahan yang sama-sama memiliki efek sebagai pencerah kulit. Untuk cara penggunaan campuran kentang dengan mentimun sebagai bahan pencerah ketiak diantaranya sebagai berikut :
Penyebab ketiak hitam
Terdapat beberapa kondisi yang dapat menyebabkan ketiak menjadi hitam diantaranya yaitu :
Penyebab pertama kulit ketiak menjadi berwarna hitam adalah adanya iritasi pada kulit ketiak. Iritasi tersebut biasanya disebabkan karena frekuensi mencukur ataupun mencabut bulu ketiak.
Hal tersebut akan membuat kulit menjadi mudah iritasi serta dapat memicu produksi melanosit yang berlebihan. Melanosit sendiri merupakan sel penghasil pigmen pada kulit. Akibatnya, kulit ketiak akan berubah warna menjadi kehitaman.
Kulit ketiak dapat berubah warna menjadi kehitaman karena adanya infeksi bakteri Corynebacterium minutissimum. Bakteri ini dapat tumbuh subur jika kondisi tubuh dan ketiak sedang banyak keringat, berhabitat di lingkungan yg lembab, dan pada kondisi tubuh yang kurang bersih ataupun pada penderita dengan penyakit tertentu seperti diabetes dan obesitas.
Warna kulit ketiak yang berubah menjadi kehitaman saat hamil dapat disebabkan karena adanya perubahan hormon. Adanya perubahan hormon tersebut akan merangsang peningkatan produksi melanin. Akan tetapi jangan khawatir, kondisi ini dapat bersifat sementara dan warna kulit ketiak yang kehitaman dapat memudar beberapa bulan setelah melahirkan.
Kulit ketiak yang hitam dapat juga disebabkan oleh suatu penyakit yang disebut acanthosis nigricans. Penderita penyakit ini akan mengalami penebalan kulit dan perubahan warna kulit menjadi lebih gelap.
Perubahan ini tidak hanya terjadi di ketiak, tetapi juga dapat muncul di beberapa area lain seperti leher, wajah, tubuh, perut, lengan, dan sekitar pangkal paha.
Penyakit ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti :Obesitas Diabetes mellitus tipe 2, Gangguang hormon, seperti pada penyakit tiroid, sindrom Cushing, dan sindrom ovarium polikistik (PCOS) Efek samping penggunaan obat-obatan yang mempengaruhi hormon, seperti pil KB dan obat kortikosteroid.
Tips menghilangkan ketiak hitam
Berikut beberapa tips dalam membantu menghilangkan ketiak hitam :
Gunakan air hangat terlebih dahulu sebelum mencukur bulu ketiak. Selanjutnyam gunakan krim atau gel cukur saat hendak mencukur kulit ketiak agar tidak mudah iritasi.
Jika kulit ketiak sering mengalami iritasi setelah menggunakan deodorant, ganti deodorant tersebut dengan kandungan yang minimal pewangi atau hentikan pemakaian deodorant untuk sementara waktu.
Produksi keringat yang berlebihan dapat menyebabkan kulit menjadi rentan mengalami iritasi. Suhu yang panas dan kelembaban yang tinggi pada ketiak ditambah kebersihan tubuh yang kurang dapat menjadi habitat terbaik untuk bakteri tumbuh subur di ketiak.
Untuk mencegahnya, kenakanlah pakaian yang nyaman dan dapat menyerap keringat. Selain itu, jangan lupa untuk mandi setiap kali tubuh berkeringat ataupun merasa kotor.
Beberapa bahan alami diyakini dapat mengatas kulit ketiak yang kehitaman. Salah satu bahan alami tersebut adalah kentang. Kentang merupakan komoditas sayuran yang menjadi prioritas utama dalam pengembangannya karena memiliki keuntungan yang tinggi.
Kentang juga termasuk bahan pangan yang popular dimana kebutuhan konsumsi kentang saat ini terus meningkat. Beberapa senyawa yang terkandung dalam kentang diantaranya yaitu kalori, protein, lemak, karbohidrat, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin B1, vitamin C, air, kalium, natrium, vitamin B2, niacin, dan lain sebagainya.
Selain itu, kentang juga memiliki segudang khasiat dalam bidang kesehatan seperti dapat mengobati luka bakar, menghaluskan kulit, menghilangkan jerawat, dan menghilangkan bengkak pada mata.