Categories: Makanan

11 Manfaat Fenugreek – Kesehatan – Ibu Menyusui

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Fenugreek, apa itu? Pasti banyak yang kurang familiar dengan jenis tanaman yang satu ini. Tanaman fenugreek atau yang dikenal dengan nama klabet / klebet dalam bahasa Indonesia ini merupakan jenis tanaman yang berasal dari Yunani. Wajar saja apabila banyak yang tidak familiar dengan tanaman ini. Tanaman ini sendiri masuk ke dalam keluarga Fabaceae dan merupakan jenis tanaman yang dibudidayakan pada iklim semi arid atau semi kering.

Di dunia sendiri, fenugreek ditanam dan merupakan produksi dari Negara di Asia, eropa dan Afrika. Nepal, India, Pakistan, Bangladesh, Argentina, MEsir, Prancis, Spanyol, Turki, Maroko, dan China merupakan beberapa Negara yang menjadi penghasil komoditi fenugreek. India menempati urutan pertama dalam hal produksi fenugreek terbesar di dunia, yang meliputi 80% dari total negaranya. Maka dari itu banyak sekali jenis makanan dan obat – obatan herbal dari india yang menggunakan bahan dasar fenugreek.

Walaupun di Indonesia sendiri jarang, dan bahkan hampir tidak ada perkebunan fenugreek, namun tanaman ini dapat ditemui di pasar – pasar modern yang menjual berbagai kebutuhan dapur yang diimpor.

Apa saja kegunaan dari fenugreek?

Manfaat Fenugreek ternyata tidak hanya untuk masakan saja, fenugreek sendiri ternyata memiliki banyak sekali manfaat, terutama bagi kesehatan tubuh dan juga sebagai jenis bumbu makanan. Apa saja kegunaan dari fenugreek? Berikut ini adalah beberapa manfaat dan kegunaan dari tanaman fenugreek :

  1. Sebagai bumbu kari

Siapa tak kenal masakan kari, terutama kari yang khas berasal dari negeri India? Kari yang berasal dari India memiliki rasa yang khas, dengan banyak rempah – rempah, hampir mirip dengan kari dai derah melayu. Namun salah satu perbedaannya adalah kari yang berasal dari India memiliiki bumbu lain, yaitu biji dari fenugreek. Rasa bijinya yang tergolong pahit, menambah cita rasa khas tersendiri bagi jenis kari yang berasal dari India. Selain menjadi kari, biji dari fenugreek juga sering diolah menjadi pasta dan bubuk kari, sehingga mempermudah penyimpanan ketika anda sedang tidak ingin langsung mengolahnya menjadi kari.

Bumbu kari lainnya : Manfaat daun serai & Manfaat minyak cengkeh

  1. Aramaicnya

Aramaicnya merupakan suatu tradisi Yahudi yang dilakukan pada acara tahun baru yahudi, yaitu Rosh Hasana, dimana ketika pada perayaan tersebut, mereka menggunakan biji fenugreek sebagai bahan pembuatan makanan khas yang akan disantap ketika perayaan tahun baru Yahudi.

  1. Menjaga kolestrol

Biji fenugreek selain sering dimanfaatkan sebagai bumbu dapur dan bahan dasar masakan, memiliki fungsi yang baik pula untuk menjaga kadar kolestrol di dalam tubuh anda. 2 ons biji fenugreek mampu mengatur dan menjaga tingkat kolestrol di dalam tubuh agar tidak mengalami kenaikan yang signifikan. Dengan kadar kolestrol yang terkontrol dengan baik, maka anda akan terhindar dari beberapa masalah kesehatan serius, seperti :

  • Serangan jantung
  • Stroke
  • Penyumbatan pembuluh darah.

Baik juga untuk menjaga kadar kolesterol

  1. Penyembuhkan penyakit kulit

Anda memiliki kulit sensitive? Sering mengalami gangguan – gangguan dan infeksi pada kulit anda? kalu begitu fenugreek merupakana tanaman herbal yang tepat bagi anda yang memiliki jenis kulit sensitive yang sering mengalami masalah – masalah kulit. Anda dapat mengolah tanaman fenugreek menjadi bentuk pasta, lalu oleskan pasta tanaman fenugreek tersebut ke bagian kulit anda. Olesan dari pasta fenugreek ini dapat menyembuhkan penyakit kulit, seperti :

  • Ruam atau bentol – bentol merah pada kulit
  • Bisul pada kulit
  • Luka bakar
  • Luka goresan dan sayatan
  • Eksim
  • Abses
  • Kutu air dan jamur kulit

Baik juga untuk penyakit kulit

  1. Menurunkan kadar gula darah tubuh

Bagi anda yang menderita diabetes, terutama diabetes tipe 2 dimana insulin anda tidak cukup untuk menjaga kadar gula di dalam darah, maka fenugreek dapat membantu anda dalam menjaga kadar gula darah agar tetap stabil. Berikut ini langkah – langkah pengolahan fenugreek sebagai obat untuk menstabilkan gula darah di dalam tubuh :

  • Siapkan 500 mg biji fenugreek
  • Rendamlah 500 gr biji fenugreek di dalam air hangat
  • Minumlah hasil rendaman biji fenugreek tersebut.
  • Lakukan hal ini paling tidak 2 kali sehari untuk memberikan manfaat sebagai penstabil kadar gula darah di dalam tubuh.

Baik juga untuk menjaga gula darah

Related Post
  1. Menyembuhkan demam

Ketika anda mengalami demam tinggi, tanaman fenugreek merupakan salah satu jenis tanaman herbal yang dapat membantu anda menurunkan panas dan demam yang anda alami. Anda dapat menyeduh fenugreek sebagai the herbal dan meminumnya, ketika anda merasakan demam. Dengan mengkonsumsi minuman the herbal dari fenugreek, maka kondisi suhu tubuh anda bisa menjadi normal dan anda bisa sembuh dari demam.

Baik juga untuk menyembuhkan demam

  1. Membantu dalam proses persalinan

Bagi anda para ibu hamil yang sedang menunggu kehadiran sang buah hati, alias sedang mennggu proses persalinan, anda dapat mencoba mengkonsumsi fenugreek. Tanaman fenugreek ini diyakini dapat membantu proses persalinan anda, yaiitu dengan cara mengkonsumsi bijinya. Biji dari fenugreek ini dapat membantu menstabilkan kontraksi yang terjadi pada uterus ketika proses kelahiran berlangsung.

Baik juga untuk membantu dalam proses persalinan

  1. Mencegah dan mengurangi reflux asam

Bagi anda yang sering menderita asam lambung dan sering mengalami mulas – mulas karena naiknya asam lambung, atau bagi anda yang sering mengalami yang namanya reflux asam, maka biji dari tanaman fenugreek mampu mengurangi efek dari mual dan reflux asam yang terjadi pada lambung anda. biji fenugreek memiliki sifat yang dapat meningkatkan lapisan lender pada usus dan lambung, sehingga dapat membantu mengurangi dan mencegah reflux asam dan naiknya asam lambung pada diri anda.

Baik juga untuk asam lambung

  1. Laktasi / meningkatkan jumlah ASI

Manfaat Fenugreek dapat meningkatkan jumlah ASI bagi ibu yang sedang menyusui. Bagi anda para ibu yang sedang berada pada masa menyusui, biji fenugreek dapat membantu anda untuk meningkatkan produksi AS anda. makanlah paling tidak 500 mg biji fenugreek untuk meningkatkan produksi ASI yang sangat penting bagi asupan gizi dari si buah hati.

Baik untuk meningkatkan jumlah ASI

  1. Membersihkan kulit wajah

Anda dapat mencoba memanfaatkan biji fenugreek untuk media dalam melakukan pembersihan wajah. Rebuslah biji fenugreek, lalu setelah air rebusannya dingin, anda dapat menggunakan rebusan tersebut untuk mencuci wajah anda agar terlihat lebih segar dan sehat.

Baik untuk membersihkan kulit wajah

  1. Sebagai masker wajah

Selain dapat membersihkan dan mencerahkan wajah dengan menggunakan air rebusannya, anda juga dapat memanfaatkan biji fenugreek sebagai masker wajah. Cukup manfaatkan daun fenugreek yang telah dihancurkan, dan buatlah menjadi bentuk pasta, maka anda akan memperoleh masker wajah yang dapat mengurangi perkembangan dari jerawat dan komedo.

Baik sebagai masker wajah

Itulah beberapa manfaat dari tanaman fenugreek. Semoga bermanfaat.