8 Manfaat Ekstrak Cacing Untuk Kesehatan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Menggunakan cacing sebagai pengobatan tradisional yang alami memang sudah tidak asing lagi, bahkan sudah menjadi rahasia umum jika cacing memanglah memiliki manfaat untuk kesehatan manusia. Untuk penggunaannya, cacing tanah atau Lumbricus rubellus biasanya akan dibuat ekstrak dan dikemas menjadi kapsul untuk diminum.

Selama ini obat dari ekstrak cacing ini dikenal luas sebagai obat penyakit tipus saja, padahal masih banyak berbagai penyakit lainnya yang dapat diobati dengan menggunakan manfaat cacing Lumbricus untuk kesehatan ini. Nah, pada artikel kali ini akan dibahas lebih banyak mengenai manfaat ekstrak cacing untuk kesehatan dalam mengobati penyakit, seperti berikut ini:

1. Untuk pengobatan tipus

Seperti yang telah diketahui, sejak dahulu ekstrak cacing dikenal sebagai pengobatan tipus secara alami. Khasiat dari ekstrak cacing tanah ini adalah kandungan antibakterinya yang efektif untuk melawan bakteri Salmonella yang menjadi penyebab munculnya penyakit tipus.  Sehingga dengan mengkonsumsi ekstrak cacing dapat meningkatkan proses penyembuhan tipus.

2. Menjaga sistem imun tubuh

Berbagai infeksi penyakit akan semakin mudah menyerang jika sistem imun tubuh lemah, seperti halnya dengan penyakit tipus atau lainnya. Salah satu manfaat cacing Lumbricus rubellus bagi kesehatan tubuh adalah menjaga sekaligus meningkatkan imun tubuh agar dapat melawan penyebab penyakit, karena cacing memiliki sifat kekebalan bawaan yang baik untuk imun tubuh.

3. Mengobati gangguan pencernaan

Masalah pencernaan seperti diare dapat disebabkan karena serangan bakteri E. coli dalam tubuh. Dengan sifat antibakterinya, ekstrak cacing dapat mengatasi gangguan ini dengan baik dan cepat. Selain diare, ekstrak cacing juga memiliki sifat diuretik yang mana dapat berfungsi untuk melancarkan pengeluaran air seni dan mencegah gangguannya.

4. Menyembuhkan penyakit degeneratif

Seperti halnya dengan manfaat ikan ketamba untuk kesehatan tubuh, penyakit seperti hipertensi, diabetes, stroke maupun penyakit degeneratif lainnya bisa disembuhan dengan pengobatan ekstrak cacing. Khasiatnya akan meningkatkan keaktifan tiga enzim penting dalam penyakit degeneratif yaitu enzim collagenase, protibinolycin dan fibrionolycin juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

5. Memperlancar sirkulasi darah

Manfaat ekstrak cacing tanah lainnya adalah dapat melancarkan proses sirkulasi darah di dalam tubuh. Adalah kerja enzim yang terkandung dalam ekstrak cacing dapat membersihkan zat penyumbat pembuluh darah seperti kolesterol. Sehingga secara tidak langsung juga dapat membantu pencegahan dan penyembuhan penyakit seperti penyakit kardiovaskular.

6. Mengontrol kadar gula darah

Manfaat cacing tanah bagi kesehatan tubuh juga direkomendasikan untuk penderita diabetes melitus. Kandungan yang terdapat di dalam ekstrak cacing memiliki fungsi untuk mengendalikan tingkat gula darah dalam tubuh, serta dapat membantu proses penyembuhan penyakit diabetes yang dialami.

7. Membantu penyembuhan luka

Ekstrak cacing memiliki kandungan asam arakidonat yang berfungsi untuk memicu sel kulit yang rusak agar dapat melakukan perbaikan lebih cepat. Hal ini akan berpengaruh jika kulit mengalami luka atau kerusakan, karena dapat membuat penyembuhannya lebih cepat.

8. Menjadi obat peradangan

Obat ekstra cacing tanah juga dapat membantu menyembuhkan peradangan, malaria dan demam karena memiliki kandungan lumbroknase di dalamnya. Hal ini disebabkan karena seperti manfaat tembakau , kandungan di dalam ekstrak cacing tersebut memiliki sifat anti inflamasi atau anti radang yang baik.

Dengan banyaknya manfaat ekstrak cacing tanah untuk menjaga kesehatan dan menyembuhkan penyakit di atas, tidak ada salahnya untuk mencoba ekstrak cacing ini sebagai alternatif pengobatan.

fbWhatsappTwitterLinkedIn