Asmaul husna terdiri dari dua kata, yakni asma yang berarti nama dan husna yang berarti baik. dapat dikatakan juga bahwa asmaul husna adalah nama-nama Allah yang baik dan indah. Asmaul husna berjumlah 99. Bagi orang muslim, asmaul husna sudah tidak asing lagi karena asmaul husna juga mudah ditemukan dibagian depan dan akhir kitab suci Al-Qur’an. Lafalnya yang pendek membuat asmaul husna mudah untuk dibaca dan juga mudah untuk dihafalkan.
artikel terkait:
- manfaat doa qunut
- mnfaat doa kanzul arsy
- manfaat doa nabi yusuf
- manfaat doa sapu jagat
- manfaat doa seribu dinar
Manfaat membaca asmaul husna
Membaca asmaul husna tidak hanya menambah pahala, tetapi memiliki beberapa manfaat, diantaranya:
- Mencerdaskan Otak
Membaca asmaul husna sangat baik untuk otak karena bacaan asmaul husna dapat memberikan nutrisi pada otak. Beberapa lafal pada asmaul husna seperti al hakim, al alliyu, dan al ‘ilmu adalah beberapa lafal pada asmaul husna yang berkaitan dengan ilmu. Selain itu, membacaasmaul husna secara rutin juga dapat menyeimbangkan keserasian antara otak kanan dan otak kiri.
artikel terkait: manfaat mendoakan orang lain – manfaat doa seribu dinar
- Menyembuhkan Penyakit
Dalam asmaul husna, Allah memiliki nama yang memiliki arti sebagai penyembuh, yakni adh dhaar dan an nafi’. Membaca asmaul husna, tidak hanya dapat menyembuhkan penyakit fisik saja, namun juga dapat menyembuhkan penyakit hati. Apabila berdoa dengan tulus dan ikhlas, maka asmaul husna akan benarbenar dapat menjadi penyembuh dari berbagai jenis penakit.
artikel terkait: 20 manfaat doa nurbuat
- Menghindarkan Dari Sifat Lupa
Mungkin lazim bagi manusia memiliki sifat lupa. Namun, sifat luka yang dimiliki manusia memiliki tingkatan yang berbeda, ada yang hanya terkadang lupa, ada juga yang sangat pelupa. Pelupa tidak hanya merugikan diri sendiri namun juga dapat merugikan orang lain. Untuk mengurangi atau menghindarkan dari sifat lupa, membaca asmaul husna dapat dijadikan salah satu solusi agar terhindar dari sifat lupa. Dengan membaca asmaul husna secara rutin, penyakit lupa dapat diminimalisir.
artikel terkait: manfaat bunga flamboyan
- Mengendalikan Nafsu
Mendengar kata nafsu, pasti akan cenderung pada halyang negatif, padahal nafsu sendiri secara umum dapat dikatakan sebagai keinginan manusia. Nafsu terkadang sulit dikendalikan sehingga membuat banyak manusia khilaf karena nafsu tersebut. Untuk mengendalikan nafsu, manusia perlu membaca asmaul husna seperti lafal al mumitu dan al muhshi sebagai kontrol agar dapat mengendalikan nafsu.
artikel terkait: manfaat menggambar komik
- Memperoleh Keturunan
Memiliki keturunan terlebih keturunan yang baik adalah keinginan setiap orang yang sudah menikah. Akan tetapi, ada beberapa pasangan yang sudah sampai lama menikah tidak kunjung memiliki pasangan. Keturunan juga sejatinya adalah bentuk rejeki yang diberikan Allah kepada manusia, tidka hanya berusaha, untuk memeproleh keturunan juga diperlukan doa agar usaha yang dilakukan dapat terkabul. Doa yang dapat digunakan untuk memperoleh keturunan yakni dengan asmaul husna. Lafadz al wahidu pada asmaul husna adalah salah satu kemurahan Allah bahwa Allah akan memberikan keturunan pada hambanya.
artikel terkait: manfaat batang gaharu
- Mendapatkan Kemudahan Hidup
Allah merupakan dzat yang Maha Pemurah dan memberikan apapun permintaan dari hambanya selama hambanya beriman dan bertaqwa kepada Allah. Apabila manusia optimis dan yakin maka manusia kan mendapatkan kemudahan dalam hidup yang dijalaninya. Allah akan memudahkan dalam memberikan rejeki manusia. Allah akan memberikan keselamatan, ampunan dan banyak hal lainnya asalkan manusia benarbenar percaya kepada Allah. Ampunan yang diberikan oleh Allah juga akan memudahkan hidup manusia, karena manusia yang memiliki banyak dosa dipercaya akan memiliki hidup yang tidak mudah.
artikel terkait: manfaat perilaku tawakal
Membaca asmaul husna, asalkan dengan rasa optimis, yakin dan ikhlas, maka Allah akan mengabulkan setiap permintaan manusia. Membaca asmaul husna juga harus dilakukan secara rutin agar manusia juga berlatih untuk konsisten terhadap apa yang dilakukannya. Tidak perlu waktu yang lama untuk membaca asmaul husna, untuk itu tidak ada salahnya untuk menyempatkan waktu dan membaca asmaul husna.