Indonesia merupakan salah satu negara yang banyak ditemukan tanaman herbal. Salah satunya adalah daun salam. Daun salam lebih dikenal oleh masyarakat sebagai salah satu bumbu masakan yang dapat membuat aroma masakan menjadi lebih enak. Namun ternyata manfaat daun salam ini bukan hanya sebagai bumbu masakan saja namun juga bisa digunakan sebagai obat herbal untuk pengobatan berbagai jenis penyakit.
Saat ini banyak menjadi pertanyaan mengenai apakah daun salam memiliki manfaat untuk diet. Hal tersebut sebenarnya tidak salah dan memang salah satu fungsi dari daun salam bagi kesehatan adalah untuk mengendalikan berat badan bagi anda yang sedang diet. Daun salam yang dimasukan ke dalam masakan dapat mengganti keberadaan garam. Seperti yang diketahui bahwa garam atau natrium merupakan salah satu zat yang dapat menahan air serta lemak dalam tubuh sehingga tubuh menjadi gemuk.
artikel terkait manfaat daun:
Penggunaan garam atau natrium yang berlebih juga bisa memicu berbagai jenis penyakit seperti jantung, stroke, hipertensi dan lainnya. oleh karena itu anda juga sebaiknya menghindari penggunaan garam yang terlalu banyak. Penggunaan daun salam untuk menurunkan berat badan ini sudah sejak lama diketahui namun banyak orang yang enggan menggunakannya karena dirasa ribet dan susah serta hasilnya lama. Padahal menggunakan daun salam untuk diet akan memberikan efek dalam jangka panjang bagi kesehatan yang lebih baik.
Manfaat daun salam untuk diet
Khasiat daun salam untuk diet ini dapat anda gunakan untuk membantu menurunkan berat badan. Saat ini memang sudah ada tersedia ekstrak daun salam yang instan dan dapat anda beli di toko obat. Namun membuat ramuan sendiri dari daun salam tentunya akan jauh lebih sehat bagi anda. Lalu apa saja manfaat daun salam untuk diet? Simak selengkapnya berikut ini.
artikel terkait diet:
Cara Mengolah Daun Salam Untuk Diet
Konsumsi daun salam ini bisa membantu anda terhindar dari obesitas atau kelebihan berat badan serta menghindarkan anda dari berbagai jenis penyakit akibat kelebihan berat badan seperti stroke, serangan jantung dan diabetes. Bagi anda yang ingin mendapatkan manfaat dari daun salam dan masih bingung bagaimana cara untuk mengolahnya, berikut ini ada olahan ramuan dari daun salam yang bisa anda gunakan.
Minumlah secara rutin ramuan tersebut untuk mendapatkan hasil maksimal saat menurunkan berat badan. Namun selai mengonsumsi ramuan dari daun salam anda juga tetap disarankan untuk mengatur pola makan dan olahraga rutin supaya berat badan bisa berkurang cepat dan diet tetap sehat.
Selain digunakan untuk bahan masakan dan menurunkan berat badan atau diet, daun salam juga bermanfaat untuk kesehatan lainnya. berikut ini adalah manfaat dari daun salam.
Meskipun sudah banyak produk pasta gigi yang beredar saat ini namun menggunakan bahan herbal untuk memutihkan dan membersihkan gigi merupakan pilihan baik. cara menggunakan daun salam untuk memutihkan gigi adalah dengan cara mengeringkan daun salam di bawah sinar matahari. Setelah daun salam kering benar hingga warnanya menjadi cokelat kemudian tumbuklah daun salam sampai halus menjadi bubuk. Setelah menjadi bubuk canmpurkan dengan air, aduk hingga menyerupai pasta. Kemudian gunakan untuk menggosok gigi sebanyak 2 kali sehari. Rasakan manfaatnya dalam beberapa minggu kemudian.
artikel terkait: manfaat buah jeruk bagi kesehatan gigi – manfaat green tea
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya bahwa manfaat dari daun salam adalah untuk menghilangkan kolesterol serta mencegah diabetes. Cara menggunakannya sama dengan ramuan rebusan daun salam yang sudah dipaparkan di atas. Anda harus meminumnya dengan rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.
artikel terkait: manfaat buah naga untuk kolesterol – manfaat alpukat bagi penderita koleseterol
Kencing manis sebenarnya tidak jauh berbeda dengan diabetes karena sama-sama keadaan terlalu banyak kadar gula dalam darah sehingga insulin yang memproses gula menjadi energi tidak bisa bekerja dengan baik. anda bisa meminum rebusan daun salam sebanyak 3 kali sehari sebelum makan. Lakukanlah hal tersebut sampai anda merasa sembuh dari kencing manis. Untuk lebih meyakinkan anda bisa melakukan konsultasi dengan dokter perihal penggunaan ramuan daun salam tersebut.
artikel terkait: manfaat rebusan daun dirih merah – manfaat kulit apel
Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah keadaan dimana terjadi tekanan darah yang tinggi di bagian pembuluh darah arteri. Hipertensi seringkali dianggap sebagai pembunuh diam-diam karena gejalanya seringkali tidak muncul dan baru diketahui saat sudha terjadi komplikasi penyakit lainnya yang lebih berbahaya seperti stroke dan jantung. Untuk menghindari penyakit ini anda bisa menggunakan ramuan rebusan daun salam setiap hari. Tak lupa juga anda sebaiknya jangan mengonsumsi makanan yang memicu tekanan darah tinggi naik.
artikel terkait: manfaat buah naga bagi penderita darah tinggi – manfaat daun alpukat untuk hipertensi
Penyakit maag atau keadaan asam lambung naik dapat membuat para penderitanya merasa tidak enak dan menyebabkan mual dan muntah. Penderita maag juga biasanya akan merasakan perih pada lambung yang tidak tertahankan. Jika anda menderita gejala ini segera minum ramuan rebusan daun salam hingga rasa perih hilang dan perut kembali menjadi enak. Untuk mengobati maag anda juga harus menjaga pola makan dan jangan sampai telat untuk hasil yang maksimal.
artikel terkait: manfaat brokoli untuk penderita maag – manfaat buah naga bagi penderita maag
Bagi anda yang suka minum alkohol dan susah mencari cara untuk mengatasi rasa mabuk dari alkohol maka anda bisa menyiapkan ramuan rebusan daun salam. Minumlah saat anda merasa sudah tidak tahan dengan keadaan anda yang mabuk. Untuk berjaga-jaga mungkin anda harus mengatakan hal tersebut kepada teman anda supaya tidak lupa dan mabuk alkohol dapat cepat disembuhkan.
artikel terkait: manfaat restevarol – manfaat alkohol bagi kesehatan tubuh
Penyakit asam urat merupakan keadaan dimana menumpuknya asam natrium yang berbentuk Kristal di area sendi dan saat kambuh dapat menimbulkan ruam di sendi serta rasa sakit yang sangat luar biasa. Sebagian besar penderita asam urat adalah laki-laki yang sudah lanjut usia namun tidak menutup kemungkinan juga anda yang masih muda bisa mengalaminya. Untuk menghindari dan mengatasi penyakit asam urat anda bisa mengonsumsi ramuan rebusan daun salam setiap harinya apalagi jika anda sedang kambuh asam urat. Ramuan tersebut bisa meredakan rasa sakit akibat asam urat.
artikel terkait: manfaat jinten hitam untuk asam urat – manfaat jeruk nipis untuk asam urat
Demikian ulasan mengenai manfaat daun salam untuk diet dan untuk kesehatan lainnya. semoga bermanfaat.