Dalam islam ada beberapa bulan yang istimewa salah satunya adalah bulan muharam atau bulan asyura. Hal ini tercantum dalam sebuah hadist sohih, sebagai berikut :
“Di dalam satu tahun terdapat 12 bulan dan diantaranya terdapat empat bulan yang mulia. Mereka adalah bulan dzulhijah,dzulqa’jah dan muharam. Adapun bulan rajab berada di antara bulan jumada dan sya’ban”.
Pahala yang bisa didapatkan dari ke empat bulan tersebut sangatlah tinggi dan bisa dilipat gandakan. Jadi pada bulan-bulan yang telah disebutkan sangat disarankan bagi anda umat islam untuk melakukan kebaikan. Namun ini bukan berarti di bulan lainnya anda bisa berbuat kejahatan seenaknya sendiri. Tetaplah berlaku baik bagi siapapun dan kapanpun namun pada ke empat bulan yang telah disebutkan di atas sangat disarankan untuk berbuat baik karena pahalanya dilipat gandakan.
Bulan muharam atau bulan asyura termasuk ke dalam empat bulan yang sangat dimuliakan oleh Allah. Oleh karena itu ada beberapa amalan yang harus dilakukan oleh umat islam untuk mendapatkan pahala tersebut. Salah satunya adalah dengan cara melakukan puasa sunah asyura yang jatuh pada tanggal 10 muharram. Hal ini sesuai dengan hadist Rasulullah saw “puasa yang paling baik setelah puasa ramadhan adalah puasa di bulan Allah yaitu bulan muharam”.
artikel terkait manfaat puasa:
- manfaat puasa untuk kulit
- manfaat puasa ramadhan bagi kesehatan
- manfaat puasa untuk penderita maag
- manfaat puasa untuk anak
- manfaat puasa 40 hari
Keutamaan Mengerjakan Puasa Asyura
Terdapat keutamaan bagi mereka yang menjalankan puasa sunah asyura dan hal ini sudah dijanjikan oleh Allah swt, seperti berikut ini.
- Barang siapa yang melakukan puasa asyura pada tanggal 10 muharam akan dijanjikan pahala 10.000 malaikat dan barang siapa yang melakukan puasa asyura di tanggal 10 muharam akan mendapatkan pahala 10.000 orang berhaji dan pahala 10.000 orang umrah serta 10.000 pahala orang mati syahid.
- Bagi siapapun yang mengusap kepala anak yatim pada hari asyura 20 muharam maka setiap helai rambut dari anak yatim tersebut akan menaikan derajatnya sebanyak 1 derajat.
- Bagi siapapun yang memberikan makanan untuk berbuka kepada orang yang melakukan puasa asyura maka itu sama saja dengan memberi makan seluruh umat rasulullah di dunia ini.
- Selain keutamaan yang telah disebutkan ternyata terdapat keutamaan lainnya yaitu puasa asyura jika dilakukan dengan kesungguhan dan hati yang bersih dapat menghapus dosa-dosa kecil yang pernah dilakukan di tahun yang lalu dan tidak termasuk dalam dosa yang besar.
Subhanallah ternyata ada begitu banyak keutamaan dalam menjalankan puasa asyura ini. ada begitu banyak pahal tersedia bagi siapapun yang ingin memetiknya hanya dengan melakukan puasa selama satu hari saja di tanggal 10 muharam. Puasa tentunya harus dilandasi hati yang ikhlas, mampu menahan hawa nafsu bukan hanya menahan lapar dan haus saja serta dilakukan dengan niat dan kesungguhan. In sya Allah semuanya akan mendapatkan manfaat dari puasa asyura di tanggal 10 muharam ini.
artikel terkait:
- manfaat puasa hari kelahiran
- manfaat puasa bagi ibu hamil
- manfaat puasa ngrowot
- manfaat berpuasa
- manfaat puasa
Peristiwa Di Bulan Asyura
Bulan muharam atau asyura ternyata juga menjadi saksi dari berbagai jenis peristiwa penting dan mencengangkan yang ada di sepanjang sejarah. Diantaranya adalah sebagai berikut.
- Bulan muharam adalah waktu terjadinya peristiwa terbelahnya laut merah, yang dengan seizing allah dibukakan menjadi jalan bagi nabi musa dan kaumnya saat dikejar oleh bala tentara raja kejam firaun. Sebagai rasa syukur atas datangnya pertolongan Allah dengan membelahnya laut merah maka nabi musa AS melakukan puasa satu hari pada hari 10 muharam. Setelah era kenabian Muhammad SAW, beliau juga memerintahkan kepada para sahabatnya untuk berpuasa satu hari supaya mengingat kembali kebesaran Allah atas peristiwa terbelahnya laut merah.
- Sebenarnya puasa Asyura sendiri sudah dilakukan oleh orang-orang quraisy sebelum lahir nabi Muhammad SAW. Hal ini mungkin karena diajarkan oleh nabi sebelumnya yaitu nabi Ibrahim AS dan nabi Musa AS.
- Tanggal 10 muharam merupakan waktu dimana Allah menciptakan air, menciptakan laut, menurunkan rahmat dan menurunkan hujan di muka bumi ini. dengan adanya air ini bumi bisa dihidupi oleh semua makhluknya dan memberikan berbagai jenis makanan serta minuman dari air tersebut.
- Pada bulan muharam juga Allah menciptakan arsy yaitu kediaman atau singgasana Allah SWT, kitab lauhul Mahfudz serta qalam.
- Bulan muharam juga merupakan waktu dimana Allah menciptakan malaikat jibril yang bertugas untuk menyampaikan wahyu kepada nabi dan rasul Allah.
- Nabi Adam melakukan taubat kepada Allah pada bulan muharam.
- Hari asyura merupakan hari dimana Allah mengangkat nabi idris ke langit dan menaikan derajatnya
- Nabi nuh dan pengikutnya diselamatkan oleh Allah dengan kapal megahnya pada bulan muharram setelah terjadi bencana banjir besar dan menenggelamkan dunia selama kurang lebih enam bulan lamanya.
- Hari asyura juga merupakan waktu dimana nabi Ibrahim dilahirkan, peristiwa diangkatnya nabi Ibrahim menjadi kekasih allah serta peristiwa dimana dirinya dibakar oleh kaum namrud namun tidak mempan kepada nabi Ibrahim.
- Hari asyura merupakan hari dimana nabi musa AS mendapatkan wahyu kitab taurat
- Hari asyura merupakan hari dimana nabi ISA masuk penjara setelah difitnah melakukan tindak pelecehan seksual kepada zulaika, istri raja mesir kala itu.
- Nabi yakub mendapatkan cobaan yang sangat memiriskan hati dengan kehilangan harta anak serta diberikan penyakit yang menjijikan dan Allah memulihkannya kembali saat hari asyura.
- Nabi ayub juga mendapatkan cobaan yang sangat berat dengan segala jenis cobaan di dunia dan dipuilhkan kembali oleh Allah pada hari syura.
- Nabi yunus pernah diselamatkan oleh ikan paus dengan menelannya karena meninggalkan umatnya dan hari tersebut adalah hari asyura.
- Allah mengampuni segala kesalahan nabi Daud AS pada hari asyura
- Hari asyura juga merupakan hari dimana nabi ISA AS di angkat ke langit setelah dirinya mendapatkan fitnah dari orang romawi.
- Pada tanggal 1 muharam juga merupakan hari pertama dimana khalifah umar bin khatab menetapkan hari pertama pada kalender hijriah.
Ada begitu banyak peristiwa yang terjadi pada bulan muharam ini. semoga dengan pengetahuan baru ini bisa meningkatkan iman dan takwa kita semua kepada Allah ta’ala yang telah memberikan rahmat yang sangat luar biasa.
artikel terkait: 10 manfaat puasa senin kamis – manfaat puasa mutih – manfaat puasa daud
Cara Melakukan Puasa Asyura
Ada pedoman bagaimana cara melaksanakan puasa asyura ini, yaitu sebagai berikut :
- Melakukan puasa asyura pada tanggal 10 muharam dan 9 muharam. Pada zaman dahulu puasa hanya dilakukan pada tanggal 10 muharam saja namun karena kebiasaan tersebut juga dilakukan oleh orang yahudi maka rasulullah memerintahkan untuk berpuasa juga di tanggal 9 untuk membedakan antara orang yahudi dengan orang islam.
- Berpuasa asyura juga bisa dilakukan pada tanggal 10 muharam dan 11 muharam namun pahalanya tidak akan sebanyak seperti pada hari pertama.
- Jika ingin berpuasa pada tanggal 10 muharam saja menurut pendapat para ulama hukumnya makhruh namun ada juga para ulama yang menganggapnya boleh saja. namun seperti yang telah dipaparkan sebelumnya bahwa puasa di hari 10 muharam saja juga dilakukan oleh para orang nasrani dan yahudi sehingga tidak cukup baik.
- Berpuasa asyura pada tanggal 9, 10, dan 11 muharam inilah yang menjadi acuan dari para sebagain besar ulama. Hal ini juga seperti kata rasulullah dimana untuk membedakan antara puasa orang nasrani dan yahudi dengan orang islam maka selisilah 1 hari sebelum dan sesudah tanggal 10 muharam. Pahala mengerjakan puasa asyura pada ke tiga hari ini sangatlah baik dan tinggi.
- Berpuasa selama 2 hari saja yaitu 9 dan 10 atau 10 dan 11, dibolehkan jika memang ada kondisi yang tidak memungkinakan karena sifat dari puasa asyura ini adalah sunah namun sunah muakad atau sunah yang sangat dianjurkan. Berpuasa selama 2 hari saja juga telah menunjukkan adanya perbedaan dari puasanya orang islam dengan puasanya orang yahudi dan nasrani yang biasanya dilakukan pada tanggal 10 muharam saja.
Demikian ulasan mengenai manfaat puasa asyura yang perlu anda ketahui. Ada begitu banyak manfaat dan keutamaan yang bisa didapatkan dari menjalankan ibadah sunah puasa di bulan muharam atau puasa asyura ini. semoga dengan ini bisa menjadikan kita bertambah ilmu dan semakin mendekatkan diri kepada allah sang pencipta.
artikel terkait:
- manfaat memeluk agama islam dan esensi ajarannya yang benar
- manfaat agama dalam kehidupan manusia
- manfaat zakat dari segi keagamaan, akhlak dan sosial
- manfaat kulit buah naga
- manfaat adanya rumusan definitif pancasila
Puasa juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan sehingga anda tidak perlu khawatir jika ingin melakukan puasa baik itu puasa wajib atau puasa sunah. Puasa mampu mencegah timbulnya berbagai jenis penyakit diantaranya adalah penyakit kanker, menyehatkan ginjal, meregenerasi sel kulit yang telah mati dan rusak, sebagai proses detoksifikasi alami bagi tubuh, dan masih banyak lagi manfaat lainnya yang bisa anda dapatkan. Jadi bagi anda yang masih malas melakukan puasa sebaiknya pikir ulang dua kali yak arena manfaatnya sangat baik untuk kesehatan dan yang pasti mendekatkan kita kepada pencipta.