Categories: Nutrisi

21 Manfaat Albumin Untuk Tubuh – Kesehatan – Anak – Ibu hamil

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Manfaat Albumin bagi tubuh dan kesehatan manusia sangat besar terutama untuk anak hingga kecantikan. Albumin adalah jenis dari suatu protein monomer yang larut dalam air atau garam, ketika terpapar panas akan mengalami koagulasi. Albumin dibuat dihati, sehingga kadar abumin dalam plasma berkisar 60 persen. Albumin memang sedikit jarang terdengar oleh kita. Beberapa orang masih sangat awam dengan apa itu albumin dan apa fungsi dari albumin tersebut. Jadi, apa itu albumin?

Memanglah sangat susah membayangkan bentuk albumin tersebut, apaka anda ingat rupa putih telur? Nah, seperti itulah bayangan albumin. Albumin diketahui memiliki berat molekul berkisar 65 kD serta terdiri darai 584 asam amino bebas karbohidat. Protein jenis albumin ini paling sering dan banyak dijumpai pada telur (albumin telur), darah (albumin serum), dan pada susu (laktalbumin).

Dengan kata lain albumin bisa disebut seperti agen pengikat yang memastikan konstituen darah tetap terikat bersama. Menurunya tingkat albumin akan menyebabkan terpisahnya cairan dalam darah sehingga terjadi penumpukan diberbagai bagian tubuh yang akan menyebabkan edema. Dengan melakukan tes darah sederhana dapat melihat tingkat albumin orang tersebut. Hal itu dikarenakan albumin bersirkulasi dalam darah manusia. Saat albumin berada dalam kisaran normal, itu menandakan hati berfungsi dengan sangat baik.

Terdapat beberapa tingkatan kadar albumin dalam tubuh manusia, antara lain yaitu

  • Tingkat normal albumin dalam darah. Saat kadar albumin dikatakan normal apabila tes laboratorium menunjukkan pembacaan lebih dari 4,0 g/ dl. Umumnya kadar albumin normal memiliki variasi antara 4,0 hingga 5,4 g/dl. Suatu sampel darah menunjukkan bahwa dalam 1 liter darah terdapat 40 gram albumin.
  • Tingkat normal albumin dalam urin. Pada dasarnya urin tidak boleh mengandung albumin. Albumin memiliki molekul yang berukuran besar sehingga tidak akan bisa melewati filter ginjal dan akan kembali lagi dalam aliran darah. Dalam jumlah kecil albumin ditemukan dalam urin, umumnya kadar normal albumin urin ialah 0-8 mg/dl.
  • Tingkat albumin tinggi.. Jika tingkat albumin terlalu tinggi dalam waktu yang sangat lama itu merupakan tanda awal adanya masalah kesehatan. Pada pasien penderita TBC akan dapat ditemui tingkat albumin yang tinggi. Mengkonsumsi alkohol dan dehidrasi yang berlebihan adalah faktor yang menyebabkan kadar albumin tinggi. Serta penyakit leukimia juga membuat albumin berada pada tingkat kadar yang tinggi. Kurangnya vitamin A dalam tubuh juga bisa meningkatkan kadar albumin.
  • Tingkat albumin rendah.. Kadar albumin yang berada dibawah normal menandakan terjadi permasalahan pada organ hati. Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya penurunan pada kadar albumin ialah gizi buruk dan malabsorpsi. Infeksi kandung kemih, gigi busuk, dan arthritis juga menyebabkan turunnya kadar albumin.

Itulah beberapa tingkatan albumin yang terdapat pada manusia, jadi dapat kita simpulkan kadar albumin yang normal akan menggambarkan kondisi organ ginjal dalam keadaan sehat. Setelah membahas tingkatan albumin, selanjutnya akan kita bahas apa saja manfaat dari albumin tersebut.

Related Post

Manfaat Albumin

  1. Mengurangi resiko penyakit jantung koroner. Kandungan albumin ternyata dapat menurunkan kadar lemak dalam darah, sehingga dapat mengurangi serangan jantung dan juga mampu menghindari resiko stroke serta penyempitan pembuluh darah. Prolin yang terkandung dalam Albumin memiliki fungsi untuk menguatkan otot-otot jantung.
  2. Mengatasi penyakit hepatitis. Memperbaiki jaringan organ hati dengan cara meregenerasi sel ati dan empedu, karena dalam albumin terdapat kandungan asam amino, essensial lengkap serta mineral.
  3. Mengatur tekanan osmostic darah.
  4. Menjaga kadar air dalam plasma darah sehingga dapat mempertahankan volume dara.
  5. Berfungsi sebagai pengangkut unsur-unsur yang kurang larut dalam air untuk melewati plasma darah dan cairan sel.
  6. Membantu proses pembentukan jaringan sel baru atau dapat mempercepat pemulihan jaringan sel tubuh yang terbelah.
  7. Mengikat komponen darah dan memastikan cairan darah tidak bocor ke dalam jaringan tubuh.
  8. Meningkatkan sistem ketahanan tubuh.
  9. Dapat mempercepat penyembuhan luka luar maupun luka dalam.
  10. Membantu proses penyembuhan penyakit infeksi paru-paru, TBC, patah tulang, diabetes, HIV, sepsis, dan stroke.
  11. Dapat membantu mempercepat penyembuhan setelah operasi
  12. Menghilangkan pembengkakan.
  13. Manfaat albumin untuk anak dapat memperbaiki gizi buruk yang terjadi pada bayi, anak, dan ibu hamil.
  14. Dapat membantu proses penyembuhan autis.
  15. Menjadi sluran dari berbagai nutrisi dan horman. Albumin bisa menjadi media dimana berbagai jenis nutrisi dan hormon tersimpan selama berjalan menuju seluruh tubuh melalui plasma darah.
  16. Mengirim asam lemak menuju hati.
  17. Menjadi larutan penyangga.
  18. Memelihara tekanan onkotik.
  19. Mengusung hormon tiroid.
  20. Mengusung obat-obatan dan memperpendek waktu paruh obat tersebut.
  21. Sebagai protein radang fase-akut negatif. Kadar albumin akan menurun sebagai pertanda fase akut respon kekebalan tubuh setelah terjadi infeksi, akan tetapi bukan berarti tubuh dalam keadaan kurang nutrisi.

Baik juga untuk jantung

 

Top Untuk Kanker

 

Nah, itulah beberapa manfaat albumin yang bisa kami rangkum disini. Semoga artikel ini juga bisa memberikan manfaat untuk kita semua sebagai pembaca.