kecantikan

5 Manfaat Air Belerang untuk Wajah Agar Sehat

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Wajah menjadi identitas yang senantiasa dijaga oleh para wanita maupun pria. Memiliki wajah yang bersih dan sehat merupakan idaman bagi semua orang, karena akan memancarkan aura yang lebih baik dibanding mereka yang tidak menjaga kesehatan kulit wajahnya.

Keadaan lingkungan saat ini di Indonesia khususnya di wilayah perkotaan, rupanya berdampak buruk bagi kesehatan kulit wajah. Banyaknya zat radikal bebas, polutan, virus, bakteri, dan segala macamnya dapat membuat kulit wajah tampak kusam, hitam, kotor, dan berjerawat. Hal ini rupanya cukup mengganggu bagi sebagian orang dan memang tidak baik apabila dibiarkan terus-menerus sebab akan menurunkan kesehatan wajah dan membuat Anda selalu terlihat lelah dan lebih tua.

Banyak yang tidak sempat melakukan perawatan karena tidak ada waktu ataupun biaya yang besar. Untuk itu, kita harus tahu bahwa sebenarnya ada berbagai bahan dari alam yang sebenarnya dapat bermanfaat untuk wajah. Salah satunya adalah air belerang! Ya, air belerang seringkali tersimpan dalam tempat-tempat perendaman air panas khususnya yang dekat dengan wilayah pegunungan, namun sayangnya belerang tidak sepenuhnya aman digunakan oleh semua jenis kulit. Anda juga harus memperhatikan tips yang akan penulis berikan dalam ulasan berikut ini. Sebelumnya, mari kita lihat terlebih dahulu bahwa manfaat air belerang untuk wajah diantaranya adalah:

1. Membantu Mencegah dan Mengobati Jerawat

Jerawat adalah salah satu musuh utama bagi kulit wajah, selain rasanya tidak nyaman, kondisi ini juga tidak baik karena adanya sel kulit mati yang tersunbat di pori-pori wajah, lalu ada bakteri yang dapat berkembang disana. Belerang dapat membantu mencegah dan mengobati keadaan ini agar wajah lebih bersih dan nyaman kembali.

2. Menyamarkan Bintik Hitam atau Komedo

Tidak hanya jerawat, bintik hitam atau komedo juga dapat diatasi oleh belerang. Komedo memang merupakan jenis jerawat yang lebih ringan hanya saja bentuknya berupa papula pada permukaan wajah yang berwarna hitam dan sangat menganggu penampilan.

3. Membantu Mengurangi Produksi Minyak Berlebih

Produksi minyak berlebih pada wajah dapat disebabkan oleh banyak faktor, salah satunya adalah terlalu banyak makan makanan yang mengandung minyak seperti gorengan. Ada juga yang disebabkan oleh faktor genetik ataupun pengaruh kosmetik yang tidak cocok. Penggunaan belerang dapat menghambat produksi minyak yang berlebih pada wajah Anda.

Related Post

4. Membantu Wajah Terlihat Lebih Mulus

Dengan kemampuan yang telah tersebut di atas, maka belerang dapat membantu wajah Anda terlihat lebih mulus dan juga cerah bercahaya. Secara alami, wajah dapat menjadi lebih mulus. Namun tentu hal ini tidak dapat berlangsung singkat, apalagi banyak faktor yang dapat menghambatnya, seperti Anda yang sering terkena polusi udara, tidak menjaga pola makan, jarang berolahraga, dan juga jarang membersihkan wajah dengan mencuci muka setiap hari. Manfaat air merupakan pembersih alami yang paling baik untuk membersihkan wajah.

5. Meningkatkan Sistem Imunitas Wajah

Belerang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan wajah terhadap polutan dan zat radikal bebas karena belerang juga mengandung manfaat antioksidan dan juga bersifat anti-radang serta anti-mikroba, dimana hal itu dapat digunakan untuk membantu wajah lebih tahan terhadap zat yang berbahaya.

Ada juga yang berpendapat bahwa air belerang khususnya yang ada di perendaman air hangat atau dapat mengatasi penyakit kulit, namun hal ini justru tidak disarankan oleh beberapa ahli, karena dapat menimbulkan rasa perih dan sakit yang lebih parah karena akan terjadi iritasi kulit.

Nah, kembali lagi, perlu diketahui dan diperhatikan seperti yang telah diperingati sebelumnya bahwa tidak semua jenis kulit tahan terhadap belerang. Belerang memiliki khasiat yang bagus namun termasuk keras jika digunakan untuk kulit secara langsung. Yang lebih aman adalah ketika belerang tersebut telah diolah oleh para ahlinya menjadi obat luar yang sudah teruji aman secara klinis. Oleh karena itu, jika Anda bersikeras untuk menggunakan air belerang saja, Anda disarankan untuk berkonsultasi kepada dokter kulit atau kecantikan terlebih dahulu untuk mengetahui bagaimana karakteristik kulit Anda, apakah termasuk jenis sensitif yang tidak bisa menerima air belerang secara langsung. Selain itu, ada beberapa tips agar air belerang relatif aman bagi wajah ataupun kulit Anda:

  • Apabila Anda berendam di air panas yang mengandung belerang, sebaiknya tidak berendam lebih dari 15 menit.
  • Pastikan kulit Anda sedang dalam keadaan sehat tanpa luka dan iritasi sedikitpun.
  • Apabila Anda merasa tidak nyaman, entah apakah tiba-tiba merasa panas, perih, ataupun gatal-gatal, maka jangan gunakan lagi air belerang agar tidak membahayakan kulit.

Anda juga dapat mencoba bahan alami lain yakni seperti manfaat tomat untuk wajah, manfaat uap nasi untuk kecantikanmanfaat minyak zaitun untuk kecantikan, dan sebagainya. Pilihlah bahan yang paling cocok untuk kesehatan wajah dan kulit Anda masing-masing. Kenali ciri kulit yang benar dan jangan sampai salah melakukan perawatan demi tubuh yang lebih indah!

Demikian artikel mengenai air belerang untuk wajah, semoga bermanfaat!