Tumbuhan merupakan sumber kehidupan di sekitar kita dimana bagian bagian dari tumbuhan yakni akar, batang, daun, biji dan buah memiliki banyak manfaat yang berbeda beda. Ajar berguna untuk menyangga dan menyerap air dari dalam tanah, sedangkan batang berguna untuk tempat tumbuhnya daun dan daun berfungsi untuk tempat fotosintesis. Sementara buah berguna sebagai makanan untuk dikonsumsi dan biji berguna untuk bakal tumbuhan baru. Tumbuhan yang ada di sekitar tidak hanya sangat penting untuk manusia namun juga sangat dibutuhkan oleh hewan. Tumbuhan tidak hanya bisa membersihkan dan menyejukkan udara serta menyegarkan untuk dipandang, namun masih banyak kegunaan tanaman baik bagi manusia ataupun hewan. Berikut adalah beberapa manfaat tumbuhan bagi hewan yang penting untuk diketahui.
Beberapa jenis tumbuhan berguna untuk hewan baik bagian daun ataupun buah. Tumbuhan mengandung manfaat karbohidrat, serat, vitamin dan juga lemak yang sangat penting untuk pakan beberapa hewan ternak dan hewan lain khususnya hewan herbivora atau pemakan tumbuh tumbuhan.
Ketika siang hari, maka udara panas yang dihasilkan matahari sangat menyengat dan bisa berbahaya untuk sebagian jenis hewan meski banyak juga manfaat cahaya matahari bagi manusia dan hewan. Hadirnya beberapa tanaman atau pohon besar ini menjadi sangat penting sebagai penyejuk hewan ketika cuaca sedang panas. Selain itu, beberapa pohon besar yang ada di sekitar kandang hewan juga bisa menghasilkan udara sejuk untuk menjaga kelangsungan hidup hewan ternak.
Hutan yang ditumbuhi dengan banyak jenis tanaman ini sangat penting untuk menjaga sumber air ketika musim panas atau kemarau. Hal ini sangatlah penting untuk menjaga kelangsungan hidup hewan di hutan dimana jika hutan gundul, maka area sekitar lahan akan kering dan akhirnya hewan bisa kekurangan air yang kemudian akan mati selain banyak juga manfaat air dalam bidang pertanian. Sedangkan hutan yang gundul dari pepohonan juga bisa menyebabkan banjir dan ini juga berbahaya bagi kelangsung hidup hewan hewan di hutan.
Tumbuhan juga menjadi sumber penghasil oksigen yang tidak hanya dibutuhkan manusia seperti manfaat oksigen bagi kulit namun juga penting bagi hewan. Oksigen dibutuhkan hewan untuk bernafas dan karbon dioksida yang dihasilkan hewan akan dimanfaatkan tumbuhan dalam proses fotosintesis. Jika kehadiran pohon dan tanaman semakin berkurang, maka akan menurunkan jumlah oksigen bagi hewan sehingga akan semakin banyak hewan yang mati.
Tanaman seperti manfaat pohon enau juga merupakan habitat bagi banyak spesies hewan. Tanaman menjadi tempat hewan untuk bersarang dan membangun tempat persembunyian mereka dari predator. Munculnya berbagai pohon besar dan tinggi menjadi tempat yang baik bagi burung dan serangga serta reptil dan mamalia. Sedangkan tanaman datar dan besar berguna bagi serangga dan hewan besar lainnya untuk tempat tinggal.
Selain digunakan sebagai tempat hidup, berbagai tumbuhan juga berguna sebagai tempat berkembang biak bagi hewan seperti contohnya manfaat pohon kelapa. Masing masing hewan memiliki cara tersendiri untuk berkembang biak begitu juga dengan tempat berkembang biak baik di atas pohon atau pohon yang ada di lantai tanah. Dengan hadirnya berbagai tanaman, maka hewan bisa berkembang biak yang bertujuan untuk melestarikan keturunan sekaligus menambah jumlah anggota dalam kelompok hewan tersebut.
Tingginya beberapa jenis pohon dari lantai hutan juga akan digunakan hewan hewan muda untuk bermain dengan hewan sejenisnya. Contoh manfaat tanaman liar adalah kumpulan monyet muda yang bisa memanfaatkan pohon untuk bermain dari satu pohon ke pohon lainnya dengan cara melompat. Hal ini juga terjadi pada hewan lain yang menggunakan tumbuhan untuk tempat bermain baik di atas pohon tanah atau perairan sehingga setiap hewan bisa bersosialisasi dengan kelompok hewan lain yang sejenis.
Ada begitu banyak manfaat tumbuhan bagi hewan yang tidak kalah penting bagi kelangsungan hidup manusia. Dengan berkembang biaknya hewan secara baik, maka ini tentunya juga penting bagi kehidupan manusia sebab ada banyak juga manfaat hewan untuk manusia.