Tumbuhan

8 Manfaat Tanaman Liar yang Sering Diabaikan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tanaman liar seringkali hanya dianggap sebagai tanaman pengganggu sehingga sering dicabut karena dianggap tidak berguna. Namun sebenarnya, jika anda ingin melihat lebih jauh, ternyata ada banyak manfaat tanaman liar yang bisa digunakan dan jenisnya sendiri juga sangat beragam. Ada begitu banyak jenis tanaman liar yang bisa digunakan sebagai obat herbal khususnya di wilayah Indonesia yang memiliki tanah subur sehingga begitu banyak ditumbuhi dengan tanaman liar kaya manfaat. Agar anda tidak salah saat akan menggunakan tanaman liar, berikut ini akan kami berikan beberapa jenis tanaman liar yang bisa anda pakai sebagai solusi penyembuhan tradisional.

  1. Tanaman Liar Alang Alang

Alang alang seringkali tumbuh liar di berbagai lahan kosong ini ternyata memiliki banyak khasiat untuk menyembuhkan penyakit. Dalam akar alang alang mengandung simiarenol, arundonin, silindrin, fernenol, kalsium, asam klorogenat dan juga skopoletin. Dengan begitu banyak kandungan dalam akar alang alang ini, maka ada juga banyak kegunaan dari tanaman liar ini seperti peluruh air seni, menurunkan demam, panas dalam, sakit kepala, diuretik dan juga menenangkan saraf.

  1. Tanaman Liar Bakau

Tidak hanya berguna untuk menahan erosi, namun tanaman yang biasa tumbuh liar dan tak beraturan di pesisir pantai, sungai, hutan mangrove dan juga daerah berlumpur bisa digunakan untuk menyembuhkan disentri, menghentikan pendarahan, antiseptik dan juga melangsingkan badan.

  1. Tanaman Liar Benalu

Seperti yang kita ketahui, benalu merupakan tanaman liar yang merupakan jenis tanaman parasit dan hidup dengan cara menempel pada dahan pohon lain. Benalu yang tidak memerlukan tanah untuk tumbuh ini ternyata juga memiliki banyak manfaat seperti contohnya benalu teh yang berguna sebagai solusi kanker, benalu tanaman jeruk nipis yang berguna untuk mengatasi amandel dan lain sebagainya.

  1. Tanaman Liar Beluntas

Beluntas merupakan tumbuhan semak liar yang bisa digunakan untuk obat baik dalam keadaan segar ataupun dikeringkan. Dalam beluntas mengandung minyak atsiri, alkaloid dan juga fraksi metanol di bagian akar yang bisa digunakan untuk menyembuhkan radang, menambah nafsu makan, membantu sistem pencernaan, mengatasi sakit perut dan juga solusi batuk.

Related Post
  1. Tanaman Liar Bakung Putih

Bakung putih yang juga merupakan tanaman liar dan sering dijadikan tanaman hias ini bisa digunakan bagian umbi lapis, daun, biji dan juga akar. Sedangkan pada bagian bunga mengandung licorine dan alkaloid yang bisa digunakan untuk menginduksi muntah, antiracun dan juga bersifat diuretik.

  1. Tanaman Liar Ciplukan

Manfaat dari tanaman liar selanjutnya yakni ciplukan juga bisa digunakan untuk berbagai pengobatan penyakit. Seluruh bagian tanaman ciplukan yang sudah berbuah beserta akarnya bisa dilayukan dan direbus untuk menyembuhkan diabetes mellitus dan juga sakit paru paru. Sedangkan bagian buahnya bisa digunakan untuk menyembuhkan ayan dan bagian daun yang bisa digunakan untuk mengobati borok.

  1. Tanaman Liar Meniran

Meniran merupakan salah satu jenis tanaman liar yang biasanya tumbuh di area lembab daerah tropis di kebun atau hutan. Dalam tumbuhan ini mengandung kalium, zat filantin, zat penyamak, damar dan juga mineral yang bisa digunakan untuk menyembuhkan sakit kuning, demam, ayan, malaria, haid terlalu berlebihan, luka bakar dan juga jerawat.

  1. Tanaman Liar Putri Malu

Tanaman liar putri malu yang selalu tertutup saat bagian daunnya tersentuh ini juga bisa digunakan untuk menyembuhkan banyak penaykit. Baik bagian daun, akar dan juga seluruh tanaman dalam keadaan segar atau dikeringkan sama sama bisa dipakai untuk menyembuhkan berbagai penyakit seperti radang saluran bernapas, mengurangi rasa sakit atau nyeri, susah tidur atau insomnia, cacingan, rematik, panas tinggi pada anak anak dan juga herpes yang merupakan radang kulit karena virus.

Ada begitu banyak manfaat tanaman liar yang sebenarnya bisa digunakan untuk mengatasi berbagai jenis penyakit baik itu penyakit dalam maupun penyakit luar. Untuk itu, sebaiknya berpikir ulang sebelum anda mulai mencabuti tanaman liar yang tumbuh di halaman atau sekitar rumah anda karena sebenarnya beberapa tanaman tersebut menyimpan banyak khasiat yang bisa digunakan.