7 Manfaat Tanjung atau Semenanjung

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tanjung merupakan salah satu daratan yang berada pada pesisir pantai yang sering anda temui, terutama bila anda tinggal pada daerah yang dekat dengan garis pantai. Dalam ilmu geografi, tanjung juga sering sekali disinggung sebagai salah satu lokasi daratan yang berada pada bibir pantai yang terjadi secara alamiah.

manfaat tanjungApa itu tanjung?

Ketika pelajaran SD hingga SMA terutama pada pelajaran geografi, anda juga akan sering mendengar istilah tanjung ini. Tanjung, atau yang juga sering disebut dengan semenanjung (merupakan jenis tanjung yang luas) merupakan daratan yang berada pada garis pantai, yang berbatasan dengan laut, yang menjorok ke luar laut. Apabila anda amati melalui peta, letak tanjung ataupun semenanjung terlihat seperti bagian pulau dan juga garis pantai yang menonjol ke laut.

Ciri Utama Tanjung

Ada beberapa ciri-ciri utama dari tanjung atau semenanjung. Berikut ini beberapa diantaranya :

  • Menjorok ke laut
  • Terlihat seperti tonjolan apabila dilihat dengan menggunakan peta
  • Ketiga sisinya dikelilingi oleh laut

Apa saja manfaat dari tanjung?

Indonesia merupakan Negara kepulauan, yang memilki banyak sekali jumlah pulau dan juga gugusan pulau. Selain itu, Indonesia juga dikelilingi oleh dua samudra luas, yaitu samudra pasifik dan juga samudra hindia. Negara kepulauan, dengan lautan yang sangat luas, sudah pasti Indonesa memiliki garis pantai yang sangat panjang, dan tentu saja memiliki banyak sekali darah tanjung dan juga teluk.

Kali ini, kita akan membahas mengenai tanjung. Apa saja manfaat dari tanjung, baik bagi kehidupan warga yang tinggal di sekitarnya, maupun bagi pemerintah kita? Berikut ini adalah beberapa manfaat dari tanjung :

1. Sebagai tempat tinggal

Manfaat tanjung yang pertama adalah, tanjung sering dimanfaatkan sebagai salah satu lokasi tempat tinggal para nelayan dan juga mereka yang bermukim di sekitar pantai. Biasanya, lokasi tanjung yang digunakan sebagai salah satu lokasi bermukim warga adalah daerah tanjung yang luas, atau semenanjung.

Masyarakat yang memiliki tempat tinggal di pinggiran pantai dan juga berdekatan dengan garis pantai biasanya memang banyak yang memanfaatkan tanjung sebagai tempat tinggal mereka, namun demikian, mereka juga harus berhati-hati, terutama ketika terjadi gelombang pasang air laut.

2. Dimanfaatkan sebagai salah satu lokasi tambak ikan

Tanjung juga sering dimanfaatkan oleh warga sekitar, dan juga beberapa pengusaha ikan untuk membuat tambak ikan. Lokasi tanjung sering dipilih untuk menjadi salah satu lokasi tambak ikan, karena tanjung merupakan lokasi yang dekat dengan habitat dari berbagai macam jenis ikan yang dipelihara di tambak, sehingga lebih memudahkan dalam perawatan dari tambak tersebut.

3. Sebagai sumber mata pencaharian

Bagian laut yang berbatasan langsung dengan daratan tanjung biasanya memiliki jumlah ikan dan juga biota laut yang lebih banyak dibandingkan daerah teluk ataupun garis pantai yang datar. Hal ini membuat banyak masyarakat sekitar memanfaatkan keadaan ini sebagai salah satu mata pencaharian sehari-hari mereka, yaitu dengan menangkap ikan untuk kemudian dijual, ataupun ntuk dikonsumsi dan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

4. Sebagai lokasi wisata

Beberapa daerah tanjung sering dimanfaatkan dan dikelola secara swasta maupun pemerintah sebagai salah satu lokasi wisata yang sangat indah. Beberapa manfaat tanjung dan juga semenanjung memang memilki potensi wisata yang sangat tinggi, karena keindahan alamnya yang dapat memukau.

Selain itu, beberapa lokasi wisata tanjung juga menawarkan banyak sekali wisata laut yang menarik, salah satunya adalah melakukan snorkeling di sekitaran tanjung tersebut.

5. Dimanfaatkan sebagai pelabuhan

Manfaat tanjung lainnya yang penting, terutama bagi pemasukan Negara dan juga kegiatan transportasi adalah dimanfaatkan sebagai pelabuhan. Sebut saja pelabuhan Tanjung Perak yang berada di daerah Surabaya. Selain Indonesia, beberapa Negara lainnya yang memilki garis pantai berupa daratan tanjung pun banyak memanfaatkan tanjung sebagai pelabuhan laut mereka.

6. Pintu masuk proses perdagangan barang sejak jaman dahulu kala

Pada jaman dahulu kala, dan bertahan juga hingga saat ini, tanjung merupakan salah satu pusat dari perdagangan internasional. Dengan adanya pelabuhan pada tanjung, maka proses sirkulasi dan perputaran bisnis ekspor impor menjadi lebih efektif.

Siapa tak kenal dengan semenanjung malaka, yang pada jaman keemasannya menjadi salah satu pelabuhan dan juga pintu masuk utama dari kegiatan ekspor-impor di seluruh dunia.

7. Meminimalisir banjir yang disebabkan oleh air laut

Air laut juga terkadang mengalami pasang surut. Biasanya pasang surutnya air laut ini dapat menyebabkan menggenangnya air. Hal ini juga sering kita kenal dengan nama banjir rob, yaitu air laut yang naik dan meggenang hingga jauh ke daratan. Dengan adanya tanjung, maka naiknya genangan air hingga masuk jauh ke dalam daratan pun dapat diminimalisir.

Apa perbedaan antara tanjung dengan teluk?

Mungkin ada beberapa dari anda para pembaca yang masih sering tertukar antara istilah teluk dan juga istilah tanjung. Seperti sudah dijelaskan di atas, tanjung merupakan bagian dari daratan yang menjorok ke lautan. Berbeda dengan teluk. Teluk merupakan kebalikan dari tanjung, yaitu merupakan laut yang menjorok ke arah darat, sehingga apabila dilihat dengan menggunakan peta, teluk akan terlihat cekung.

Selain teluk, terkadang tanjung juga sering disalah artikan dengan selat. Selat merupakan laut yang membatasi dua pulau. Jadi sudah jelas bukan mengenai perbedaan antara tanjung, teluk dan juga selat?

Nah, itulah beberapa manfaat tanjung bagi kehidupan kita. Semoga artikel mengenai manfaat dari tanjung ini bermanfaat bagi anda semua.

fbWhatsappTwitterLinkedIn