Seledri merupakan salah satu jenis sayuran yang biasanya ditambahkan pada beberaa jenis sup karena memiliki aroma yang khas. Jenis sayuran dengan nama latinĀ Apium graveolens L. Ini juga sering dimanfaatkan untuk membuat hiasan pada beberapa menu makanan karena memiliki bentuk yang cantik. Namun, dibalik bentuknya yang kecil, seledri memiliki berbagai kandungan gizi di dalamnya yang sangat baik untuk kesehatan. Dari beberapa manfaat seledri untuk kesehatan, seledri sangat bermanfaat untuk mengatasi beberapa masalah pada tulang. Dimana tulang sendiri merupakan kerangka tubuh yang memberikan bentuk tubuh, sehingga harus dijaga dengan baik. artikel terkait:
Kandungan Dalam Seledri
Kecilnya seledri tidak menutup kemungkinan bahwa seledri memiliki kandungan yang beragam serta manfaat yang beragam. Seledri memiliki kandungan utama butilftalida, beberapa kandungan lain dalam seledri seperti flavonoid, senyawa fenol, apiin, isokuersitrin, furanokumarin, isoemperaton, asam petroselin, steroid, enzim endonuklease, vitamin A, vitamin B, vitamin C. Seledri juga mengandung, kalsium, fosfor, zat besi. Beberapa kandungan dalam seledri tersebut sangat baik untuk kesehatan. artikel terkait: manfaat rebusan daun seledri
Manfaat Seledri Untuk Tulang
Berbeda dengansayuran lain yang akan hilang nutrisinya ketika dimasak, seledri tetap terjaga nutrisinya hingga 80% meskipun telah dimasak. Selain baunya yang khas, seledri memiliki manfaat yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang. Beberapa manfaat seledri untuk kesehatan tulang diantaranya:
Ketika sendi mengalami masalah, maka tulang juga akan merasakan efek yang ditimbulkan oleh masalah yang dialami oleh sendi. Pembengkakan sendi seperti arthritis akan mempengaruhi tulang, sehingga tulang juga dapat sulit atau nyeri ketika digerakkan. Salah satu cara mengatasinya yakni dengan mengkonsumsi seledri. Kandungan dalam seledri mampu untuk menvegah terjadinya gejala arthritis sehingga sendi dapat terhindar dari pembengkakan dan tulang juga tetap dapat bekerja dengan baik. artikel terkait: manfaat daun seledri
Seledri memiliki kandungan vitamin B di dalamnya. Kandungan vitamin B dalam seledri ini dapat mengatasi masalah kesemutan atau rematik. Meskipun sebenarnya rematik adalah masalah saraf, namun tetap berhubungan dengan tulang. Ketika rasa kesemutan tiba, tulang juga akan terasa nyeri dan sangat sakit ketika digerakkan. Vitamin B pada seledri inilah yang dapat mengatasi kesemutan, sehingga kesehatan tulang juga dapat terjaga. artikel terkait: manfaat terubus
Salah satu kandungan dalam seledri yakni kalsium. Kalsium dapat membantu menguatkan tulang dengan mencegah terjadinya kekeroposan tulang. Kalsium dalam seledri juga mampu mengisi kekeroposan pada tulang, sehingga tulang dapat terhindar dari osteoporosis. artikel terkait: manfaat ashibata seledri jepang
Tidak hanya menyehatkan kulit, vitamin K juga baik untuk menjaga kesehatan tulang. Dengan mengkonsumsi sayuran yang mengandung vitamin K seperti seledri, kesehatan tulang dapat terjaga. artikel terkait: manfaat bunga kencana ungu
Pembengkakan pada tulang dapat terjadi dan menyebabkan tulang terasa nyeri. Tidak hanya cukup dengan kalsium, pembengkakan pada tulang ini juga harus diatasi. Poliasetilen pada seledri dikenal sebagai salah satu zat yang sangat bermanfaat untuk mengatasi pembengkakan tulang, sehingga tulang dapat terhindar dari rasa nyeri. artikel terkait: manfaat mendol
Seledri memiliki sifat deuretik, dimana kandungan dalam seledri ini mampu menghilangkan kristal asam urat yang terdapat pada tulang. Dengan begitu, tulang tidak akan mengalami rasa nyeri yang disebabkan karena adanya kristal asam urat yang menempel pada tulang. artikel terkait: manfaat jamur enokitake
Tidak hanya mencukupi kalsium tulang, seledri juga dapat membantu pembentukan tulang terutama pada masa pertumbuhan. Kandungan fosfor dalam seledri sangat baik untuk membantu pembentukan tulang agar dapat terbentuk dengan baik. artikel terkait: manfaat remayung Sayuran memiliki beragam bentuk, warna dan juga kandungan gizi di dalamnya yang sangat baik untuk kesehatan. Sayuran yang berbentuk kecil seperti seledri juga tidak dapat diremehkan, karena meskipun memiliki bentuk yang kecil seledri memiliki berbagai kandungan di dalamnya yang baik untuk kesehatan, terutama kesehatan tulang.