Begitu banyak manfaat dari tanaman lidah buaya. Lidah buaya sendiri merupakan tanaman serbaguna yang dapat digunakan untuk kesehatan. Terutama untuk kesehatan kulit dan rambut. Lidah buaya juga terkenal dengan nama aloe vera. Lidah buaya merupakan jenis tanaman berduri berwarna hijau dengan bintik kekuningan. Bentuknya juga agak meruncing di bagian ujungnya.
Selain itu, lidah buaya tidak memiliki tulang di daun lidahnya. Tetapi lidah buaya memiliki daging daun yang tebal dimana di dalamnya memiliki kandungan gel atau getah yang memiliki banyak manfaat.
Selain sebagai kandungan di berbagai kosmetik atau produk perawatan kulit, lidah buaya juga banyak digunakan sebagai salah satu kandungan obat herbal. Kelebihan lainnya yaitu lidah buaya memiliki banyak senyawa dan nutrisi yang sangat penting dan baik untuk kesehatan tubuh.
Lidah buaya juga terkenal mengandung delapan enzim dimana kesemuanya berfungsi untuk membantu mengurangi peradangan kulit. Selain itu juga mampu membantu dalam proses pemecahan gula dan lemak di dalam tubuh. Terlebih, lidah buaya juga memiliki kandungan tujuh dari delapan asam amino esensial yang dibutuhkan oleh tubuh.
Penelitian lainnya menyebutkan kalau lidah buaya juga termasuk tanaman yang memiliki berbagai sifat baik. Seperti antara lain sifat antiseptik, antibakteri, antiradang, antivirus, hingga analgesik.
Dengan banyaknya kandungan baik di dalamnya, tidak jarang banyak wanita memanfaatkan lidah buaya untuk merawat dan menjaga kesehatan kulit dan tubuh. Dan, salah satu cara perawatan menggunakan lidah buaya adalah dengan diolah menjadi masker lidah buaya.
Masker alami satu ini memiliki banyak manfaat untuk mengatasi berbagai masalah kulit dan juga rambut. Berikut ini beberapa manfaat rutin memakai masker lidah buaya yang wajib kamu ketahui. Simak selengkapnya di bawah ini ya.
Manfaat Masker Lidah Buaya
Seperti yang tertulis diatas, berbagai macam kandungan nutrisi yang ada di dalam lidah buaya membuat lidah buaya menjadi salah satu tanaman yang paling banyak dipilih untuk perawatan diri.
Masker lidah buaya sendiri diklaim mampu membantu menjaga kelembaban dan elastisitas kulit secara alami. Dari beberapa penelitian, ditemukan fakta dimana lidah buaya mampu mengatasi ruam, jerawat, iritasi kulit, reaksi alergi, bekas luka, gatal karena gigitan serangga, hingga gejala psoriasis.
Selain itu, masker lidah buaya seringkali dijadikan sebagai salep alami untuk mengobati luka bakar. Dan juga untuk mengatasi masalah kulit yang terkena sengatan matahari. Untuk perawatan rambut, lidah buaya biasanya digunakan untuk perawatan rambut yang kusut dan juga rontok. Perawatannya bisa dilakukan dengan mengubah lidah buaya menjadi masker lidah buaya.
Untuk perawatan rambut, hanya tinggal mengoleskan masker lidah buaya ke setiap bagian kulit kepala. Dimana enzim yang ada di dalam lidah buaya yang mampu mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di kulit kepala. Selain itu juga akan membantu memberi nutrisi pada akar rambut, sehingga membuat rambut kembali tumbuh lebih kuat, halus, serta mudah disisir.
Berikut ini beberapa manfaat lainnya dari masker lidah buaya khususnya untuk perawatan kulit. Simak selengkapnya dibawah ini ya.
Manfaat perawatan memakai lidah buaya yaitu mampu melembabkan kuli wajah. Untuk kamu yang sangat suka bila ketahanan kelembaban kulitmu terjaga, penggunaan masker lidah buaya adalah salah satu pilihan tepat. Dengan masker lidah buaya juga bisa membuat wajah terasa lebih kencang.
Cara menjaga kelembaban kulit wajah menggunakan lidah buaya yaitu dengan menggunakan dagingnya. Dengan mengoleskan daging lidah buaya secara rutin akan membuat kulit terlindungi dari berbagai resiko kerusakan kulit. Biasanya kondisi kulit yang rusak atau tidak terawat seperti antara lain:
Manfaat menggunakan masker lidah buaya selanjutnya yaitu berfungsi untuk menghilangkan bintik hitam. Selain bisa melembabkan kulit wajah, manfaat lain dari masker lidah buaya yaitu menghilangkan noda atau bintik hitam.
Pemakaian masker lidah buaya secara teratur terhadap kulit yang terdapat noda hitam, bisa mampu mengurangi bintik – bintik hitam. Waktu pemakaian dianjurkan untuk mengoleskan gel lidah buaya minimal dua kali dalam sehari di area yang terdapat noda atau bintik hitam.
Manfaat selanjutnya yaitu masker lidah buaya juga bisa mencerahkan kulit wajah. Tidak banyak yang tahu bahwa lidah buaya memiliki kandungan alami yang mampu mencerahkan kulit wajah. Pemakaian masker lidah buaya sesuai aturan yang dianjurkan bisa menghindarkanmu memiliki kulit wajah kusam yang tentunya bisa menurunkan rasa kepercayaan diri saat harus bersosialisasi dengan orang lain. Dengan masker lidah buaya, kamu bisa mendapatkan wajah yang glowing secara alami.
Lidah buaya juga bisa menjaga kulit wajah tetap terlihat awet muda dan menjadi terlihat selalu prima. Dengan menggunakan masker lidah buaya, mampu mencegah munculnya keriput dan garis halus yang menyebabkan penuaan dini.
Dengan kandungan yang ada di dalam lidah buaya, disertai dengan perawatan maksimal, bisa membantu mencegah penuaan dini khususnya untuk wanita usia 25 hingga 30 keatas. Tentu saja disertai dengan gaya hidup sehat seperti mengatur pola makan dan pola tidur.
Selain beberapa manfaat diatas, manfaat lainnya yaitu mengatasi bibir pecah – pecah, mengobati jerawat, hingga menghaluskan kulit.
Demikian beberapa manfaat rutin memakai masker lidah buaya. Semoga bermanfaat.