Madu adalah cairan kental berwarna keemasan hingga kecoklatan yang dihasilkan oleh lebah. Madu telah banyak dikenal dari zaman dahulu sebagai obat dari segala penyakit. Selain sebagai obat, madu juga dikenal dapat mencegah berbagai penyakit dan mempercepat penyembuhan luka. Rasanya yang manis juga dikatakan dapat digunakan sebagai pengganti gula yang aman bagi penderita diabetes.
Artikel terkait:
Fakta Tentang Madu
Meskipun banyak yang mengetahui manfaat mengonsumsi madu, kenyataannya banyak hal juga yang tidak diketahui dari lebah dan madu. Inilah beberapa fakta menariknya.
Artikel terkait:
Madu Bagi Vitalitas Pria
Selain menjaga kesehatan tubuh, madu juga dipercaya baik untuk dikonsumsi oleh pria dewasa. Beberapa manfaat madu bagi pria diantaranya:
1. Simultan Seksual
Madu murni mengandung vitamin B, E dan mineral Zinc yang memiliki peran dalam meningkatkan kejantanan pria. Oleh karena itu meminum madu murni tanpa dipanaskan dipercaya dapat meningkatkan gairah seksual secara alami. Cara ini dinilai lebih aman dan sehat dibanding dengan meminum obat obatan yang dijual bebas dipasaran.
2. Meningkatkan Libido
Dalam hal ini, peran madu bagi pria dan wanita hampir sama. Pada pria dan wanita, madu memicu produksi hormon testosteron. Hormon ini salah satunya berperan dalam meningkatkan kadar libido tubuh, yang bisa memicu gairah seksual.
3. Menjaga Fungsi Bagian Reproduksi
Madu meskipun bukan sumber vitamin layaknya buah, namun mengandung beberapa vitamin yang baik bagi tubuh. Salah satunya riboflavin dan piridoksin. Manfaat riboflavin bagi tubuh yaitu membantu proses pertumbuhan dan perkembangan sel. Sedangkan piridoksin berperan dalam menjadi pengatur keseimbangan hormon dan fungsi imunitas tubuh.
4. Meningkatkan Kualitas Sperma
Riboflavin dalam madu dapat membantu proses pembentukan sel sel reproduktif. Oleh karena itu konsumsi madu secara teratur dapat membantu meningkatkan jumlah sperma yang dikeluarkan. Ini sangat bagus bagi pria yang kesulitan mendapatkan anak karena kualitas sperma yang buruk. Konsumsi madu secara teratur juga dapat menurunkan resiko terkena impotensi.
Baca juga artikel lainnya” state=”closed
Demikian uraian manfaat madu bagi pria. Untuk menambah vitalitas disarankan mengonsumsi madu murni 2 sendok sehari secara teratur. Selamat mencoba.