Manfaat kerokan saat masuk angin memang sudah terkenal di indonesia, namun masih banyak manfaat lainnya yang sangat penting bagi kesehatan. Kerokan sudah pasti bukan nama yang asing lagi bagi masyarakat Indoneisa. Cara ini sudah sering sekali di pakai oleh para nenek moyang kita sejak dahulu. Sangat erat kaitannya dengan minyak kayu putih sebagai penangkal masuk angin serta dengan uang receh koin 100 rupiah. Salah satu metode pengobatan yang paling kental, hingga sampai sekarang di Jawa.
Selain mengkonsumsi jamu tolak angin, (baca juga manfaat tolak angin) cara kerokan dari dahulu sampai sekarang juga tidak berubah. Dengan cairan licin seperti minyak kayu putih, minyak olive, atau minyak kelapa yang di oleskan di bagian tubuh yang ingin di kerok. Hal ini di lakukan untuk mencegah terjadinya iritasi kulit. Lalu dengan menggunakan koin mengeroknya hingga permukaan tubuh berubah warna menjadi kemerahan.
Sebenarnya tradisi kerokan ini tidak hanya di gemari oleh masyarakat Indonesia saja. Beberapa Negara lain seperti Vietnam, Kamboja dan China juga menggunakan metode ini sebagai salah satu tahap penyembuhan penyakit. Hanya saja namanya yang berbeda. Cao giodi (menurut masyarakat Vietnam), goh kyol (menurut masyarakat Kamboja), dan gua sua (menurut masyarakat china). Cara mengeroknya juga berbeda-beda, misalnya di china alat yang di gunakan untuk pengerok bukan koin logam, tetapi batu giok.
Khasiat dari Kerokan
- Mengatasi Masuk Angin
Masuk angin merupakan salah satu penyakit yang di nilai ringan. Namun meski begitu, jika saja anda terkena rasanya juga sama sekali tidak enak. Angin jahat yang masuk ke dalam tubuh anda membuat seluruh tubuh menjadi pegal pegal, nyeri di sekitar leher sampai pinggang, serta bersin bersin.
Melakukan kerokan juga salah satu cara yang paling efektif. Menurut penjelasan ilmiahnya, seperti pemikiran Einstein dalam merumuskan E = MC2 atau penjelasan singkatnya adalah energi mampu muncul ketika terjadi pergesekan antara dua benda. Sama seperti ketika tubuh di gesek gesekkan dengan koin, maka suhu di dalam tubuh akan meningkat. Hal ini yang membuat anda segera sehat dari penyakit masuk angin. Ini juga termasuk manfaat gaya gesek akibat gesekan dari koin dan tubuh anda.
2. Menetralisir Penyakit
Manfaat kerokan bagi kesehatan lainnya adalah untuk mengatasi berbagai penyakit. Ketika tubuh anda merasa sakit (sakit di dalam tubuh, bukan luar tubuh), cobalah untuk melakukan kerokan. Hasil dari kerokan akan membuat tubuh anda menjadi kemerahan bekas gesekan dengan koin. Ternyata hal ini mampu menyebabkan inflamasi di dalam tubuh. Adanya inflamasi inilah yang membuat penyakit anda di netralisir. Dengan segera jaringan yang mati bekas kerokan tadi segera di sembuhkan.
Namun ada cara lainnya untuk menyembuhkan penyakit dalam tubuh, yang terdapat pada manfaat air oksigen yang baik untuk kesehatan dan mencegah berbagai penyakit. Pada saat meminum minuman ini maka oksigen akan mengalir ke seluruh tubuh dan membasmi molekul jahat dalam tubuh.
3. Penyembuhan Lebih Cepat
Melakukan kerokan memiliki keistimewaan tahap penyembuhannya lebih cepat di banding obat sekali pun. Sebab saat kerokan terjadi inflamasi di dalam tubuh yang secara langsung sistem imun di dalam tubuh melakukan perbaikan jaringan dan menyembuhkan luka. Hal ini membuat suhu tubuh anda menjadi naik. Pembuluh darah menjadi lebih lebar kemabali, sehingga proses penyembuhan juga berlangsung lebih cepat.
Akan tetapi untuk menjaga sistem imun dalam tubuh juga perlu mengkonsumsi buah yang baik untuk kesehatan. Salah satunya adalah yang terdapat pada manfaat buah mengkudu, dan manfaat buah pepaya. Buah ini dipercaya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah terkena penyakit.
4. Perasaan Lebih Baik
Kerokan juga mampu membuat diri anda lebih baik dari sebelumnya. Hal ini di sebabkan karena adanya hormone endhorpin yang keluar dan menggerojoki tubuh ini, biasa di kenal sebagai hormone kebahagiaan. Keluarnya hormone inilah yang membuat perasaan anda lebih tenang dan nyaman.
5. Membuat Tubuh Menjadi Lebih Ringan
Tubuh anda secara sadar akan merasa lebih rileks. Sebab zat asam arang atau karbondioksida secara sigap akan di buang melalui kulit yang terbuka bekas adanya kerokan tersebut. Bayangkan saja jika tubuh yang di kerok beberapa titik spot, maka betapa tubuh anda akan semakin terasa ringan. Selain itu, akan terasa lebih bersemangat dalam menjalani berbagai aktivitas, ini juga dapat dikatakan karena efek manfaat berpikiran positif yang baik untuk fisik dan juga kesehatan mental.
6. Kulit Semakin Banyak Mendapat Oksigen
Selayaknya tubuh kita, kulit sebenarnya juga memiliki hak untuk mendapat oksigen secara cukup. Ada kisah seseorang yang mengecet separuh tubuhnya, lalu meninggal kala itu juga. Setelah di teliti, ternyata pori pori tubuhnya tidak bisa terbuka. Hal ini menyebabkan kurangnya oksigen yang bisa masuk melalui kulit anda. Nah, kerokan salah satu cara untuk membuka pori pori kulit anda lebih lebar, dan tentu mempermudah kulit untuk mendapatkan oksigen dari luar. Oleh karena itu manfaat oksigen bagi manusia sangatlah penting, baik untuk dihirup kedalam tubuh, maupun penyerapan pada tubuh.
7. Memperlebar Aliran di Pembuluh Darah yang Sempit
Kerokan pada dasarnya untuk mengusir rasa pegal di tubuh. Hal ini di sebabkan karena pembuluh darah anda yang kedinginan, sehingga menjadi sempit. Dengan begitu oksigen dan darah yang mengaliri saluran tersebut lama masuknya. Melakukan kerokan mampu membuat pembuluh darah menjadi lebih lebar, rasa hangat akan menjalari tubuh dan rasa pegal juga akan hilang.
Tambahan lain untuk membuat peredaran darah menjadi lancar adalah dengan banyak mengkonsumsi susu yang baik untuk kesehatan, terlebih susu sapi murni. Manfaat susu sapi murni ini dapat menjadi sarana penghangat tubuh pada saat kedinginan, tidak lupa manfaat jahe merah dan manfaat wedang jahe yang dapat menghangatkan tubuh secara otomatis dan aman bagi kesehatan.
Inilah beberapa manfaat melakukan kerokan. Semoga bermanfaat.