Selama ini khasiat jambu mete atau juga disebut dengan jambu monyet untuk kesehatan kurang begitu diketahui, jika dibandingkan dengan kepopuleran bijinya alias kacang mete. Namun tahukan Anda jika sebenarnya jambu mete memiliki banyak khasiat untuk kesehatan baik dari bijinya, buahnya, kulitnya bahkan daun jambu mete.
Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa banyak manfaat jambu monyet berguna dalam mengatasi berbagai penyakit seperti penyakit diabetes, pencernaan, lambung, hipertensi, radang dan lain sebagainya jika digunakan sebagai pengobatan herbal tradisional. Nah, dari berbagai macam penyakit tersebut artikel ini akan lebih fokus membahas mengenai manfaat jambu mete untuk maag dan lambung, seperti berikut ini:
Cara mengolah jambu mete untuk maag dan lambung
Setelah mengetahui tentang apa saja khasiat dan manfaat jambu mete untuk penyakit maag dan lambung, tentunya harus tahu bagaimana cara mengolah jambu mete agar dapat mengatasi maag dan gangguan lambung. Terdapat dua cara mengolah jambu mete seperti berikut ini:
1. Jus jambu mete
Tidak jauh berbeda dengan penggunaan manfaat buah naga bagi penderita maag perlu disiapkan 2 buah jambu mete matang, air lemon atau jeruk nipis secukupnya, ½ sendok the garam, 2 sendok makan madu dan air secukupnya. Masukkan semua bahan ke dalam blender, lalu blender sampai halus dan tercampur rata.
2. Ramuan jambu mete
Selain dibuat jus, jambu mete juga bisa diolah menjadi ramuan untuk mengatasi penyakit maag dan lambung. Cara membuat ramuan jambu mete ini adalah dengan mempersiapkan bahan-bahannya dahulu yaitu 2 buah jambu mete yang telah matang, air hangat dan garam secukupnya. Pertama jambu mete harus dihancurkan kasar, lalu masukkan air hangat dan garam. Setelah tercampur rata, saring lalu minum air saringannya.
Dengan pembahasan di atas dapat disimpulkan bahwa tidak hanya banyak manfaat daun jambu mete untuk kesehatan tubuh, jambu metenya sendiri pun bisa dimanfaatkan untuk kesehatan seperti mengatasi maag dan gangguan lambung. Demikian informasi mengenai beberapa manfaat jambu mete untuk maag dan lambung beserta cara mengolahnya. Semoga bermanfaat.