Manfaat Getah Nangka Lengket Namun Sayang Dibuang

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Manfaat nangka yang memiliki bau khas dengan cita rasa nikmat ini memang menjadi jenis buah yang sangat disukai serta memiliki banyak manfaat nutrisi didalamnya. Tidak hanya buah nangka yang sudah matang, namun manfaat nangka muda juga bisa dikonsumsi sebagai sayur seperti gudeg dan gulai nangka. Sedangkan bagian biji nangka yang dikenal dengan nama beton ini juga bisa dikonsumsi dan untuk daun nangka juga bisa dimanfaatkan sebagai pakan hewan ternak. Namun selain bisa dimanfaatkan dari mulai buah, biji hingga daun, ternyata ada juga manfaat getah nangka yang bisa digunakan oleh manusia yang akan kami ulas dalam kesempatan kali ini.

  1. Menangkap Burung Liar

Getah nangka bisa digunakan untuk menjebak dan menangkap burung liar khususnya burung kicau berukuran kecil. Tekstur lengket dari getah nangka tidak hanya ramah lingkungan namun juga bisa digunakan dalam proses menangkap burung.

  1. Menangkap Tonggeret

Selain bisa digunakan untuk menjebak burung liar, getah nangka juga bisa digunakan untuk menangkap tonggeret. Tonggeret yang juga memiliki banyak nama seperti congreret, cicada atau garengpung merupakan sumber manfaat protein yang bisa dikonsumsi. Daging tonggeret betina yang memiliki daging banyak ini bisa memanfaatkan getah nangka dalam proses penangkapan tonggeret tersebut.

  1. Membuat Lem

Getah nangka seperti manfaat getah pisang yang sulit dihilangkan saat terkena pakaian ini juga bisa dimanfaatkan untuk bahan pembuatan lem. Getah dari batang pohon nangka yang ditampung nantinya bisa diasapi terlebih dahulu agar teksturnya bisa tambah lengket atau bisa juga langsung digunakan.

  1. Membersihkan Usus

Buah nangka memang merupakan sumber antioksidan yang sangat tinggi untuk melindungi sel DNA dari kerusakan karena radikal bebas. Sedangkan getah dari buah nangka juga bisa dimanfaatkan untuk membersihkan usus dan juga mengandung serat yang bisa membantu mengeluarkan racun dalam tubuh.

  1. Obat Demam

Demam sebenarnya bukan merupakan penyakit namun gejala dari penyakit ketika tubuh terserang infeksi karena virus, parasit atau bakteri sehingga suhu tubuh bisa meningkat dan demam terjadi. Selain bisa diatasi dengan menggunakan antibiotik, demam juga bisa diatasi dengan berbagai pengobatan alami seperti salah satunya getah nangka dan juga bisa diatasi dengan manfaat angkak.

  1. Obat Cacing

Cacingan merupakan penyakit yang disebabkan karena infeksi cacing atau parasit yang ada dalam usus manusia. Cacing nantinya akan menetap dalam usus dan hidup dengan cara mengambil sari makanan yang dikonsumsi. Tidak hanya bisa terjadi pada anak anak, namun cacingan juga bisa terjadi pada orang dewasa dengan gejala seperti penurunan berat badan, perut terasa tidak nyaman, nafsu makan yang menurun, nafas terasa pendek, demam dan masih banyak lagi yang bisa diatasi salah satunya dengan menggunakan getah nangka.

  1. Anti Inflamasi

Inflamasi merupakan respon dari organisme terhadap patogen dan alterasi mekanis dalam jaringan yang mengalami cedera seperti terbakar atau infeksi. Peradangan tersebut merupakan respon dari sistem kekebalan tubuh yang menurun dan bisa berkembang seperti keluar cairan dan pembengkakan. Kandungan yang ada dalam getah nangka ini bisa dijadikan alternatif untuk menyembuhkan peradangan khususnya pada luka terbuka.

  1. Menambal Perahu

Tekstur yang sangat lengket dari getah pohon nangka ini bahkan juga bisa digunakan untuk menambal kayu berbahan kayu yang bolong. Hasil dari tambalan getah nangka tersebut juga sangat kuat sehingga sering digunakan para nelayan untuk menambal perahu mereka yang bolong.

Manfaat getah nangka yang ada di seluruh bagian tumbuhan nangka baik daun, batang dan juga buah dengan warna putih pekat meski sangat lengket dan sangat susah dihilangkan, ternyata juga memiliki banyak manfaat untuk manusia baik menyembuhkan penyakit dan juga untuk kebutuhan sehari hari.

fbWhatsappTwitterLinkedIn