Setiap orang pastinya ingin memiliki tubuh yang sehat, karena apabila sakit perlu biaya yang cukup mahal untuk mendapatkan sehat kembali. Beberapa penyakit memang dapat disembuhkan dengan sekali dua kali meminum obat. Ada juga penyakit yang memang penyembuhannya memerlukan waktu yang lama dan juga harus menjaga kondisi tubuh. Salah satu jenis penyakit tidak hanya cukup dengan pengobatan saja, akan tetapi juga harus menjaga kondisi tubuh dengan baik yakni adalah penyakit jantung. Tidak hanya dengan mengkonsumsi obat saja, sesorang yang mendeita penyakit jantung perlu menjaga kondisi tubuh agar tidak terlalu lelah dan melakukan pekerjaan yang dapat menyebabkan penyakit jantung yang dideritanya kambuh.
artikel terkait:
Penyebab Penyakit Jantung
Tidak ada yang menginginkan dirinya terjangkit penyakit berbahaya dan mematikan seperti penyakit jantung. Penyakit jantung dapat terjadi karena memang penyakit keturunan, dan dapat juga terjadi karena beberapa faktor yang sebenarnya dapat dihindari. Beberapa penyebab terjadinya penyakit jantung diantaranya:
Selain delapan penyebab tersebut, penyakit jantung juga dapat terjadi karena faktor lain seperti keturunan atau memang ada kelainan jantung.
artikel terkait: manfaat ginseng merah – manfaat ginsamyong
Penyembuhan Penyakit Jantung Dengan Bekam
Penyembuhan penyakit jantung sebenarnya dapat dilakukan dengan beberapa cara pengobatan, salah satunya dengan cara bekam. Sudah banyak yang tahu tentang pengobatan dengan cara bekam. Bekam yakni salah satu jenis pengobatan tradisional yang menggunakan alat pompa vakum, maupun gelas yang dimasuki api untuk menyedot darah kotor agar kelar dari tubuh melalui permukaan kulit. Dalam dunia medis, bekam disebut dengan Oxidant release therapy. Bekam biasanya digunakan untuk mengatasi masuk angin dan juga menghilangkan pegal. Namun, pengobatan yang sudah dilakukan sejak jaman kerajaan Sumeria ini juga diketahui dapat menyembuhkan penyakit berbahaya seperti penyakit jantung. Beberapa manfaat bekam untuk mengatasi penyakit jantung diantaranya:
Penyakit jantung dapat terjadi karena aliran darah menuju jantung terhambat. Melancarkan darah menuju jantung dapat dilakukan dengan pengobatan bekam. Bekam dapat membantu melancarkan aliran darah menuju jantung, sehingga suplai darah ke jantung dapat terpenuhi.
artikel terkait: manfaat terapi air hangat
Sirkulasi darah sangat berpengaruh terhadap kesehatan jantung. Ketika sirkulasi darah terhambat maka aliran darah ke jantung juga terhambat dan dapat menyebabkan serangan jantung. Aliran darah dapat terhambat karena ada penumpukan kadar lemak pada saluran pembuluh darah. Untuk melancarkan aliran darah dengan menurunkan kadar lemak pada pembuluh darah dengan cara pengobatan bekam.
artikel terkait: manfaat terapi waki
Dengan berbekam, darah kotor akan keluar melalui permukaan kulit. Darah yang keluar merupakan darah kotor ataupun kandungan dalam darah yang tidak diperlukan. Tidak hanya terdapat kadar lemak yang tinggi, penyakit jantung juga dapat dipacu karena kadara gula darah yang tinggi. Dengan berbekam kadar gula darah dapat diturunkan, sehingga risiko terkena serangan jantung juga dapat dihindari.
artikel terkait: manfaat terapi ceragem
Penyakit jantung dipengaruhi juga karena tekanan darah tinggi atau hipertensi. Selain mengkonsumsi beberapa jenis buah untuk mengatasi hipertensi, hipertensi juga dapat diatasi dengan berbekam. Darah kotor yang keluar juga bersamaan dengan mengeluarkan lemak dan kolesterol penyebab hipertensi yang juga dapat membantu menurunkan risiko terkena penyakit jantung.
artikel terkait: manfaat terapi hiperbarik
Melakukan pengobatan penyakit jantung dengan metode bekam merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan. Alasannya, karena dengan bekam, senyawa Nitrit Oxide, atau yang dikenal sebagai senyawa yang bermanfaat mengatasi penyakit jantung dapat terangsang untuk terbentuk. Senyawa Nitrit Oxide ini mampu memberikan manfaat untuk jantung agar lebih sehat.
artikel terkait: manfaat surat al-waqiah
Darah yang terlalu kental dapat menyebabkan kambuhnya penyakit jantung. Mencegah terjadinya kekentalan darah dapat dilakukan dengan berbekam. Bekam dapat membuat darah menjadi lebih encer karena darah kotor yang mengental dapat dikeluarkan. Dengan demikian, kekentalan darah dapat diatasi sehingga dapat mencegah terjadinya serangan jantung.
artikel terkait: manfaat resin
Darah yang keluar melalui permukaan kulit dengan metode pengobatan bekam dapat juga mengeluarkan lemak dan juga kolesterol serta berbagai zat berbahaya dalam tubuh. Sehingga, darah yang mengalir di dalam tubuh merupakan darah bersih sehingga lebih sehat untuk tubuh bahkan juga untuk jantung. Namun, bekam harus dilakukan dengan benar dan dilakukan oleh ahli bekam.
Cara Berbekam
Bekam untuk mengatasi penyakit jantung harus dilakukan oleh ahli bekam karena bekam yang salah juga dapat membahayakan tubuh. Ada titik bekam tertentu sesuai dengan tujuan bekam sendiri untuk penyembuhan penyakit yang akan diobati. Untuk pengobatan penyakit jantung dengan bekam, ada beberapa titik yang dilakukan pembekaman. Untuk mengatasi jantung, ada 4 titik yang dilakukan pembekaman, yakni pada dada bagian atas. Terkadang perlu diberikan sedikit sayatan agar darah keluar maksimal. Darah yang keluar nantinya merupakan darah kotor yang mengandung kolesterol, dan berbagai kandungan lain yang memang tidak diperlukan oleh tubuh. Beberapa pasien penderita jantung juga telah melakukan pengobatan jantung dengan cara bekam, dan hasilnya memang kadar kolesterol penyebab penyakit jantung dapat diturunkan.
Menderita penyakit jantung memang sangat berbahaya, karena ketika sedang kambuh dan tidak segera ditangani, dapat membahayakan nyawa seseorang. Selain mengatasi penyakit jantung dengan bekam, penderita jantung harus tetap menjalani pengobatan medis dengan mengkonsumsi beberapa jenis obat untuk mencegah tekanan darah tinggi. Penderita penyakit jantung sebenarnya tidak hanya cukup menjalani penyembuhan dengan pengobatan saja, baik dengan pengobatan tradisional maupun pengobatan medis. Olah raga secara rutin, serta menghindari makanan yang mengandung minyak dan kolesterol juga harus dihindari agar lemak yang sudah berusaha dihilangkan tidak kembali menempel pada saluran darah. Bagi penderita penyakit jantung yang memiliki berat badan berlebih, perlu menurunkan berat badannya. Karena berat badan berlebih dapat mengganggu kerja otot jantung.
Meskipun merupakan salah satu jenis pegobatan tradisional, pengobatan bekam untuk mengatasi penyakit jantung tetap harus dilakukan oleh ahlinya, agar pengobatan yang dilakukan tidak menyebabkan penyakit yang parah. Dengan cara bekam yang tepat, penyakit jantung dapat diatasi.