8 Manfaat Batuan Beku Dalam Serta Kegunaannya dalam Bidang Konstruksi

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Apa yang Anda ketahui tentang jenis-jenis bebatuan? Mungkin ketika berbicara soal bebatuan yang terfikir pertama kali adalah jenis-jenis batu-batu mulia seperti berlian, rubi ataupun akik yang paling populer di Indonesia. Lalu pernahkah Anda mendengar tentang batuan beku dalam atau manfaat batuan beku dalam?

Apa Itu Batuan Beku Dalam?

Dalam ilmu geologi yang dimaksud dengan batuan beku dalam merupakan jenis bebatuan yang terbentuk dari kristalisasi magma yang terdapat di dalam permukaan bumi. Contoh-contoh paling umum dari batuan beku dalam adalah seperti batu granit  dan batu gabro yang sering digunakan sebagai bahan bangunan atau interior rumah. Selain itu juga ada jenis batu diorit, pegmatit dan peridotit.

Apa Manfaat Batuan Beku Dalam?

Lalu setelah mengetahui apa itu batuan beku dalam serta beberapa jenisnya, tentunya Anda ingin tahu apa saja manfaat batuan beku dalam terutama dalam kehidupan sehari-hari.

  1. Digunakan Sebagai Bahan Bangunan

Salah satu kegunaan utama batuan beku dalam adalah digunakan sebagai bahan konstruski bangunan. Seperti contohnya batuan gabro atau granit hitam akan membuat tampilan sebuah gedung terlihat lebih elegan. Tak hanya itu batuan-batuan ini juga sering digunakan untuk pembuatan monumen-monumen dan jembatan.

  1. Untuk Desain Interior Ruangan

Tak hanya digunakan sebagai bahan kontruksi bangunan eksterior tapi juga digunakan untuk desain interior ruangan sehingga membuat tampilan interior rumah Anda terlihat sangat mewah dan elegan. Warna hitam dari batuan gabro atau corak cantik dan alami dari batuan granit dan diorit tidak akan ada duanya. Sebagai contoh batuan diorite dengan corak-corak alami yang jelas dapat juga digunakan sebagai hiasan-hiasan dinding.

  1. Mempercantik Furnitur Rumah

Jika interior rumah Anda yang bercorak alami dan elegan masih belum cukup Anda juga bisa menambahkan berbagai macam furnitur rumah yang terbuat dari batuan beku dalam seperti misalnya untuk kitchen island, meja kopi atau rak sudut yang terbuat dari pahatan batu-batuan alami yang cantik dan memberikan kesan elegan.

  1. Campuran Paving Block

Beberapa dari Anda pasti sering sekali mengeluhkan betapa rendahnya kualitas paving block saat ini karena memang kebanyakan paving block yang dijual di pasaran hanya terbuat dari campuran semen dan pasir saja sehingga tidak kuat dan tidak tahan lama. Untuk kualitas paving block yang baik sebaiknya pilih jenis paving block yang di dalamnya juga terdapat campuran batuan beku dalam seperti batuan gabro.

  1. Produk Kerajinan

Banyak produk kerajinan yang juga menggunakan batuan beku dalam seperti batuan gabro dengan warna hitam mengkilapnya, batuan granit dengan pola goretan alaminya atau justru batuan diorite yang cantik dengan pola-pola alaminya yang terlihat jelas. Bebatuan beku dalam tersebut bisa dibuat berbagai macam produk kerajinan mulai dari patung, kerajinan gerabah dan masih banyak lagi.

  1. Digunakan untuk Membuat Batu Nisan

Salah satu jenis baguan beku dalam yang sering digunakan untuk membuat batu nisan adalah batuan gabro karena warnanya yang hitam pekat serta guratan-guratan alaminya. Selain itu batuan ini memiliki tekstur yang keras serta tahan lama sehingga dapat digunakan dalam waktu yang sangat lama.

  1. Untuk Perhiasan

Tidak banyak orang tahu bahwa ternyata ada beberapa jenis batuan beku dalam juga digunakan sebagai perhiasan bahkan ditawarkan dengan harga yang terjangkau atau sebagai pemanis aksesoris Anda. Salah satunya adalah batu peridotit yang memiliki warna hijau bening yang sangat jernih.

  1. Digunakan untuk Lantai dengan Pola Alami

Walaupun mungkin dari segi harga memang cukup tinggi, batuan gabro, granit dan diorit juga sering digunakan sebagai lantai pengganti keramik karena memang selain warnanya yang cantik juga memberikan kesan alami pada sebuah hunian. Tidak seperti keramik yang polanya seragam, batuan alami memberikan pola yang unik dan tidak biasa tentunya.

Keunggulan Batuan Beku Dalam Bidang Konstruksi

Walaupun saat ini banyak sekali jenis bebatuan yang digunakan untuk berbagai macam jenis kebutuhan namun manfaat batuan beku dalam seperti disebutkan di atas memiliki banyak sekali keunggulan terutama dalam bidang konstruksi.

  • Seperti batuan gabro dan granit sangat cocok untuk pembuatan desain interior ruangan seperti untuk kitchen island dan furniture lainnya.
  • Sementara jenis batuan seperti diorite dengan polanya yang unik dan jelas sangat cocok untuk lantai sehingga memberikan kesan sejuk dan alami.
  • Semua jenis batuan beku dalam memiliki daya tahan yang kuat serta daya serap yang baik sehingga sangat tahan lama dibandingkan jika harus menggunakan porselain atau semen.

Jadi sudahkah Anda paham tentang manfaat batuan beku dalam? Manfaatnya memang cukup unik karena tak hanya digunakan sebagai bahan konstruksi bangunan mulai dari dinding, lantai, sampai paving block serta furnitur untuk desain interior rumah tapi juga bisa untuk perhiasan karena warnanya yang cantik dan alami.

fbWhatsappTwitterLinkedIn