Manusia hidup pastinya tidak dapat dipisahkan dari alam. Alam menyediakna berbagai hal yang dibutuhkan oleh manusia. Alam sebagai sumber kehidupan memiliki dua sumber daya, yakni sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan yang tidak dapat diperbaharui. Sumber daya alam yang dapat diperbaharui seperti pohon, hewan, dan beberapa lainnya dapat dengan mudah ditemui bahkan menjadi bahan konsumsi sehari-hari. Sedangkan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui, jarang sekali kita melihat darimana sumbernya. Sebagian orang hanya mengetahui produknya saja, seperti perkakas rumah tangga, bahan material, kendaraan dan lain sebagainya.
artikel terkait:
Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui sebenarnya masih bisa diperbaharui, akan tetapi pembaharuannya memerlukan waktu beratus bahkan berjuta tahun. Karna waktu pembaharuan yang lama, maka sumber daya tersebut disebut tidak dapat diperbaharui. Tidak seperti sumber daya alam yang daat diperbaharui yang dapat dipetik atau dikembang biakkan, seumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui harus digali, disaring, atau melalui proses lain untuk mendapatkannya.
Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui berupa mineral yang memiliki manfaat dan pengolahan yang berbeda. Secara garis besar, sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui berupa mineral, gas alam dan batubara. Berbagai jenis sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui beserta masing-masing manfaatnya diantaranya:
Mineral
Besi merupakan bahan alam yang banyak dikenal karena banyak diaplikasikan dalam kehidupan manusia. Besi banyak digunakan sebagai bahan bangunan rumah dan gedung, peralatan rumha tangga, bahan baku kendaraan dan banyak peralatan yang berasal dari besi.
artikel terkait: manfaat dialis
Bahan mineral berupa timah putih ini memerlukan pengalian untuk mendapatkannya. Timah didapatkan dari batu granit yang dihancurkan, kemudian dicuci. Setelah melalui proses pengolahan, timah banyak dimanfaatkan sebagai peralatan rumah tangga, serta bahan untuk patri.
artikel terkait: manfaat kekayaan alam tidak langsung
Tembaga diperoleh dari proses penggalian yang dapat langsung didapatkan berupa bijih tembaga. Bijih tembaga yang telahmenjadi konsentrat tembaga dan diolah pabrik banyak digunaan untuk membuat peralatan rumah tangga.
artikel terkait: manfaat sumber daya laut
Alumunium merupakan sumber daya alam yang banyak dimanfaatkan karena tidka dapat berkarat dan lebih ringan. Alumunium banyak dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat peralatan rumah tangga dan bahan bangunan.
artikel terkait: manfaat perencanaan pembelajaran
Berbeda dari bahan mineral lain, emas dan perak tidak banyak dimanfaatkan untuk dibuat peralatan, namun diolah menjadi perhiasan dan bahan kerajinan yang memiliki nilai lebih tinggi.
artikel terkait: manfaat kulit salak
Kedua mineral ini sama-sama dimanfaatkan untuk membuat lembaran seng, yang nantinya digunakan untuk keperluan alat rumah tangga dan bahan bangunan.
artikel terkait: manfaat peta topografi
Intan merupakan bahan mineral yang sangat keras dan memiliki nilai yang tinggi. Intan banyak digunakan sebagai bahan perhiasan dan mata bor karena memiliki bahan yang sangat keras.
Mineral aspal ini sangat terkenal, karena banyak dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat jalan agar nyaman dilalui.
Mineral Fosfat merupakan mineral yang sangat terkenal dikalangin petani, karena banyak dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan pupuk.
Minyak Bumi Dan Gas Alam
Minyak bumi dan gas alam termasuk dalam sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui karena proses pembaharuannya memerlukan waktu yang lama. Minyak bumi dan gas alam digunakan sebagai bahan untuk bahan bakar kendaraan dan berbagai jenis mesin yang memerlukannya.
Batubara
Batu bara bukan mineral hasil endapan batuan, akan tetapi jenis batu yang dapat terbakar. Batu bara dimanfaatkan sebagai bahan bakar kereta api dan juga pembangkit listrik.
artikel terkait: manfaat perencanaan SDM
Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui lambat laun akan habis. Meskipun memiliki berbagai manfaat untuk kehidupan, namun sebisa mungkin untuk dapat memanfaatkannya dengan bijak agar bahan yang tidak dapat diperbaharui tersebut tidak terbuang sia-sia.