Pete, petai atau melanding adalah makanan khas Indonesia yang mudah ditemukan dimana saja sebab bisa tumbuh di berbagai wilayah Indonesia. Sebagian orang sangat senang mengkonsumsi makanan yang berbau khas ini dengan sambal dan juga lalapan. Tidak hanya nikmat untuk dikonsumsi, namun pete juga memiliki banyak khasiat untuk menyembuhkan berbagai penyakit seperti salah satunya manfaat pete untuk asam urat. Beberapa kandungan dalam pete yang sangat ampuh untuk menurunkan kadar asam urat dalam tubuh diantaranya adalah vitamin C, vitamin B, flavonoid, potassium, kalium dan juga magnesium. Untuk mengetahui lebih lengkap apa saja manfaat pete untuk asam urat, berikut ini kami punya pembahasan selengkapnya.
Dalam pete memiliki kandungan magnesium tinggi yang sangat baik untuk mengobati asam urat. Magnesium merupakan jenis mineral alkali yang bisa menurunkan pembentukan asam urat dalam tubuh dan menurut penelitian yang sudah dilakukan membuktikan jika kadar magnesium tinggi menjadi pengobatan efektif untuk asam urat khususnya dalam kasus gout yang akut. Mengkonsumsi pete dalam menu harian anda menjadi alternatif terbaik untuk mencukupi kebutuhan magnesium harian dalam tubuh untuk mencegah asam urat atau gout tersebut. Sedangkan manfaat kulit pete rebus juga bisa digunakan untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit lainnya.
Vitamin C yang terkandung dalam pete juga sangat ampuh untuk menurunkan kadar asam urat orang dewasa. Dari sebuah penelitian seperti Database Cochrane of Systematic Reviews dibuktikan jika vitamin C bisa mencegah serangan asam urat atau menurunkan kadar asam urat tinggi pada orang yang menderita gout. Selain itu, penelitian lain yang diterbitkan dalam Journal Archives of Internal Medicine bulan Maret 2009 menemukan jika mengkonsumsi makanan yang tinggi akan vitamin C sangat baik untuk menurunkan risiko asam urat pada pria dan juga terdapat banyak manfaat pete untuk pria lainnya.
Dalam pete yang juga mengandung potassium ini terbukti ampuh untuk menetralkan asam urat di dalam urin yang bisa menyebabkan batu ginjal. Asupan kalium yang direkomendasikan adalah sekitar 3500 mg hingga 4700 mg. Makanan yang mengandung potassium tinggi seperti pete juga seringkali digunakan untuk ekskresi asam urat dari dalam tubuh lewat urine semakin lancar dan ini sangat baik untuk mencegah kristal terbentuk dan meningkatkan kinerja ginjal dalam waktu yang bersamaan. Dengan mengkonsumsi pete secara teratur, maka asam urat berlebih dalam tubuh bisa disingkirkan dan membantu kristal supaya bisa larut dan dikeluarkan dari dalam tubuh selain ada juga manfaat pete untuk darah tinggi.
Kalium dalam pete juga terbilang cukup yang berperan penting dalam metabolisme karbohidrat dan juga meningkatkan fungsi tubuh. Kalium akan mengatur keseimbangan asam basa di seluruh bagian tubuh dan menjaga jantung agar bisa menjalankan aktivitas listrik dengan normal, membantu membangun otot dan juga mengubah glukosa menjadi glikogen untuk digunakan sebagai energi. Selain itu, kalium juga berguna untuk menyeimbangkan cairan tubuh dan pada akhirnya akan melindungi fungsi ginjal, tulang dan sistem kardiovaskular tubuh anda.
Selain banyak manfaat pete untuk diabetes, kandungan flavonoid yang merupakan salah satu jenis antioksidan alami larut dalam air seringkali dihubungkan dengan sirkulasi darah yang sehat, menguatkan kapiler dan juga vena. Fitonutrien ini akan melindngi antioksidan menuju aliran darah sekaligus menyerang asam urat berlebihan di dalam tubuh. Dengan mengkonsumsi pete yang juga mengandung antioksidan flavonoid ini, maka risiko asam urat bisa dicegah atau diturunkan kadarnya di dalam tubuh.
Manfaat pete untuk asam urat sudah terbukti berkat beberapa kandungan mineral, vitamin dan juga antioksidan didalamnya. Mengkonsumsi pete ini bisa menjadi alternatif makanan terbaik yang bagus untuk dikonsumsi penderita gout atau mencegah gout dalam tubuh.