4 Manfaat Memakai Wedges Bagi Kaki Anda

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Trend sepatu wedges belum hilang sejak beberapa tahun belakangan ini di kalangan wanita. Wedges adalah sebuah jenis sepatu platform yang diketahui telah ada sejak tahun 1930an lalu. Sepatu wedges pertama tidak memiliki tumit yang berbeda dan terdapat tali plastik di sepatu tersebut. Hak wedgesnya tebal dan menyatu dengan sol sepatu. Tingginya bervariasi dari mulai sedikit hingga beberapa inci, dan popularitas wedges berfluktuasi. Ratusan desain wedges dikeluarkan setiap tahunnya tergantung pada tren yang sedang berlaku. Sepatu ini biasanya diidentikkan dengan musim panas dan acara yang kasual, tetapi saat ini wedges sudah tersedia dalam berbagai macam desain sepatu mulai dari kasual hingga formal sehingga dapat dicocokkan dengan berbagai kesempatan dan busana yang digunakan.

Sejarah dan Manfaat Sepatu Wedges

Desainer Italia bernama Salvatore Ferragamo menciptakan sepatu wedges dengan mendisain wedges ortopedik pada tahun 1935 dan wedges berhak pada tahun 1936. Ferragamo menggunakan bahan cork dan kayu karena kekurangan bahan kulit dan karet pada saat itu. Bahan cork lebih populer daripada kayu karena lebih ringan, tahan lama dan kokoh. Popularitas wedges bertambah pada masa Perang Dunia II karena kekurangan bahan kulit dan karet di AS, yang digunakan untuk keperluan perang. Pada periode waktu ini wedges mencapai tinggi 5 inci.

Di tahun 1970an  wedges kembali muncul dengan desain yang lebih luar biasa dan berwarna, bahkan juga digunakan oleh pria. Pada tahun 1990, sneaker wedges muncul dengan dua model platform biasa dan wedges platform, biasa dipopulerkan oleh band pop Inggris Spice Girls. Model wedges kembali pada musim panas 2006 dengan hak yang terbuat dari cork dan terbungkus tali, dengan tali di pergelangan kaki untuk memperkokoh sepatu di kaki. Banyak wanita yang lebih memilih memakai wedges daripada stiletto, yaitu sepatu berhak lancip karena wedges memiliki beberapa kelebihan daripada model lainnya. Apa saja manfaat memakai wedges akan dibahas berikut ini.

1. Lebih Nyaman

Anda akan mendapatkan manfaat memakai wedges yang lebih nyaman di kaki daripada memakai stiletto. Penyebabnya adalah karena wedges memiliki bentuk yang lebih besar daripada high heels dan bisa menopang seluruh bagian kaki, tidak hanya menopang bagian tumit saja seperti stiletto. Bentuknya yang menopang seluruh bagian kaki akan membuat Anda lebih nyaman memakai wedges. Bagi Anda yang lebih mengutamakan kenyamanan ketika memilih sepatu, wedges akan menjadi pilihan yang lebih cocok.

2. Lebih Seimbang

Bentuknya yang tebal memberikan manfaat memakai wedges yang dapat mendistribusikan berat badan secara seimbang mulai dari tubuh bagian depan sampai belakang. Berat badan yang terdistribusi lebih merata akan mengurangi resiko rasa sakit pada kaki dan punggung ketika menggunakannya. Untuk mengistirahatkan kaki Anda dari penggunaan hak sepatu tinggi, coba juga manfaat jalan kaki tanpa alas , manfaat refleksi kaki dan manfaat olahraga tanpa alas kaki.

3. Otot Lebih Rileks

Manfaat memakai wedges lainnya yaitu bisa membuat otot betis Anda lebih rileks, karena dapat sedikit mengurangi efek tegang daripada ketika menggunakan stiletto. Menggunakan sepatu jenis ini berarti dapat meminimalkan ketegangan pada jalur plantar di kaki. Dengan penggunaan stiletto yang lama, Anda lebih beresiko mengalami sakit kaki dan punggung karena Anda akan berjalan dalam posisi berjinjit. Anda bahkan beresiko mengalami osteo arthritis atau nyeri dan kaku pada persendian tulang karena sering menggunakan high heels lancip, bahkan juga mengalami varises.

4. Lebih Stabil

Manfaat memakai wedges menawarkan platform atau landasan yang lebih stabil untuk berjalan, dan lebih sedikit kemungkinan untuk mengalami pergelangan kaki terpelintir, keseleo, atau jatuh dan mematahkan hak sepatu Anda, terlebih jika Anda terpaksa harus berlari menggunakan sepatu hak tinggi. Betis Anda juga tidak akan terlihat berurat ketika menggunakan wedges dibandingkan ketika menggunakan stiletto atau hak tinggi. Cobalah manfaat refleksi injak batu dan manfaat tender care oriflame pada kaki Anda yang lelah karena sering menggunakan sepatu hak tinggi.

Kapan Harus Menggunakan Heels

Anda mungkin jauh lebih menyukai memakai wedges daripada hak tinggi seperti stiletto, tetapi ada beberapa kesempatan yang membuat kita harus menyingkirkan wedges untuk sementara dan memilih untuk menggunakan heels.

  • Jika Anda sedang bersiap untuk malam spesial, hak tinggi lebih cocok karena dapat memberi tambahan pada bentuk tubuh dan figur Anda, memberi penampilan yang lebih seksi.
  • Jika Anda berencana untuk sedikit berjalan, pilih hak tinggi dengan model yang lebih tebal. Anda akan dapat berjalan dengan lebih baik dan juga mendukung kaki Anda dengan lebih baik.
  • Untuk menghindari ketegangan yang terlalu besar pada pergelangan kaki, pilih sepatu hak tinggi dengan tali.
  • Selalu gunakan sol dalam ekstra yang banyak tersedia di toko khusus dan toko obat.
  • Teruskan pemakaian selama sepatu tidak menyakiti kaki Anda, karena jika ada yang tidak beres tubuh pasti akan memberikan tanda pada Anda. Coba juga manfaat berjalan kaki bagi kesehatan dan manfaat rendam kaki dengan air dingin untuk merawat kaki Anda.

Meskipun ketinggian dari kedua hak sepatu wedges dan stiletto akan menambah ketegangan pada tubuh Anda,  manfaat memakai wedges dikatakan lebih baik untuk kesehatan. Alasannya adalah bahwa jika perbedaan antara bola kaki dan tumit semakin tinggi, maka berat badan akan ditambahkan sebanyak 25% pada kaki untuk mengatasi situasi ini. Perbedaan yang ideal seharusnya sebanyak 2 – 3 inci maksimal. Menggunakan wedges menurut para ahli akan lebih baik daripada tumit dan stiletto, walaupun juga tergantung pada dukungan yang didapat pergelangan kaki serta perbedaan antara tumit dan bola kaki.

fbWhatsappTwitterLinkedIn