Bahkan dari ketiga line up produk itu saja, garnier memiliki banyak sekali produk -produk dengan keunggulannya sendiri-sendiri. Dan tentu saja produk – produk garnier sangat bermanfaat untuk perawatan tubuh anda.
Produk Keluaran Garnier dan Manfaatnya
Dengan banyaknya line up produk, tentu saja manfaat yang diberikan pun akan banyak pula. Lalu, apa saja manfaat dari produk garnier? Berikut ini adalah manfaat-manfaat produk garnier :
Manfaat garnier pertama yang akan dibahas adalah dari produk perawatan wajah yang diproduksi oleh garnier. Apa saja manfaatnya?
1. Membersihkan wajah dari komedo
Manfaat pertama dari produk perawatan wajah garnier adalah mampu untuk membersihkan wajah secara keseluruhan dan juga mengankat komedo yang ada pada bagian wajah. Tidak hanya pada wanita, komedo juga merupakan salah satu masalah kebersihan wajah yang dialami oleh kaum pria, sehingga produk perawatan wajah dari garnier ini dapat menjadi pilihan yang tepat untuk membersihkan wajah secara utuh dari komedo.
2. Mencegah jerawat
Keunggulan dan manfaat lain dari produk perawatan wajah yang dimiliki oleh garnier adalah mampu mencegah dan menghilangkan jerawat yang muncul pada wajah.
Jerawat memang salah satu masalah wajah yang paling diperhatikan oleh banyak kalangan, tak terkecuali kaum pria. Dengan produknya yang juga beragam untuk kaum pria, produk perawatan wajah dari garnier dapat menjadi salah atu pilihan yang tepat bagi anda yang mengalami masalah jerawat.
3. Membuat kulit wajah menjadi lebih cerah
Dengan menggunakan produk perawatan wajah garnier, maka kondisi kulit wajah anda akan menjadi lebih cerah. Hal ini disebabkan oleh produk perawatan wajah garnier yang mampu membersihkan wajah secara utuh, serta dapat membersihkan bakteri dan kuman yang menempel pada wajah. Tentu saja hal ini akan membantu membuat kondisi wajah anda menjadi lebih cerah dan bersinar sepanjang hari.
4. Menyegarkan
Produk perawatan wajah garnier memiliki efek yang menyegarkan, terutama ketika anda sudah lelah beraktivitas seharian. Mencuci wajah dengan produk perawatan wajah yang dimiliki oleh garnier, maka kondisi wajah akan mendapatkan efek menyegarkan, yang akan membuat anda menjadi seagar kembali setelah lelah beraktivitas seharian.
5. Oil control
Bagi anda yang memiliki kondisi kulit wajah yang berminyak, maka anda dapat mengandalkan produk perawatan wajah dari manfaat garnier. Memiliki kandungan oil control, membat produk perawatan wajah garnier mampu untuk mencegah kulit wajah yang berminyak, dan dapat mengontrol kadar minyak yang keluar dari kulit wajah anda.
6. Memberikan nutrisi lebih bagi kulit wajah
Tidak hanya organ dalam tubuh saja yang membutuhkan asupan nutrisi yang cukup. Bahkan, kulit wajah anda pun wajib dipenuhi kebutuhan akan nutrisinya. Produk perawatan wajah garnier mengerti akan hal tersebut dan menambahkan kandungan vitamin dan mineral yang diperlukan untuk kulit wajah. Dengan begitu, asupan nutrisi untuk kulit wajah anda akan tercukupi dan kesehatan kulit wajah anda pun akan selalu terjaga.
Untuk produk perawatan rambutnya, garnier memiliki beragam manfaat, diantaranya adalah :
1. Menjaga kekuatan rambut
Biasanya, produk kecantikan, terutama produk pewarna rambut, tidak terlalu memperhatikan kandungan nutrisi yang diperlukan oleh rambut kita. Namun tidak demikian dengan produk pewarna rambut yang dimiliki oleh garnier. Manfaat garnier sebagai pewarna rambut memiliki kandungan nutrisi, vitamin, dan mineral penting yang sangat dibutuhkan oleh rambut anda.
Hal ini akan menyebabkan kondisi rambut anda yang akan tetap terjaga asupan nutrisinya walaupun sering melakukan perubahan warna menggunakan produk pewarna rambut dari garnier.
2. Memberikan pilihan warna menarik bagi rambut
Produk pewarnaan rambut yang dimiliki oleh garnier memberikan pilihan warna yang beragam sesuai dengan kebutuhan anda. mulai dari warna yang netral, hingga warna yang sedang menjadi tren di masyarakat luas. Dengan banyaknya pilihan warna yang ditawarkan, anda dapat memiliki warna rambut yang tampak berkilau alami dan natural.
Garnier juga memiliki line produk yang dapat dimanfaatkan sebagai produk perawatan kulit. Apasaja manfaat dari produk perawatan kulit milik garnier? Ini beberapa manfaatnya :
1. Mengkilapkan kulit dan mencegah kulit kusam
Inilah manfaat terpenting dari produk perawatan kulit yang dimiliki garnier. Dana mengkilapkan kulti dan mencegah serta menghilangkan kulit yang kusam. Biasanya kondisi kulit yang kusam dapat disebabkan oleh banyak faktor, salah satunya adalah faktor paparan radiasi sinar ultraviolet yang langsung mengenai tubuh kita.
Dengan menggunakan produk perawatan kulit dari garnier, kult kita akan terlindungi, lebih mengkilap dan juga terhindar dari kondisi kulit yang kusam.
2. Menjaga kulit dari sinar UV
Produk perawatan kulit yang dimiliki oleh garnier juga memberikan manfaat proteksi bagi kulit kita. Hal ini akan membuat kulit kita tidak akan langsung terkena efek dari sinar ultraviolet yang memiliki akbiat buruk bagi kesehatan kulit kita. (Baca : Manfaat sinar UV)
3. Menghaluskan kulit
Dengan kondisi kulit yang ternutrisi dengan baik, cerah dan terproteksi dari sinar ultraviolet yang berbahaya, maka kondisi kulit akan menjadi lebih halus dan terlihat segar. Selain itu, kulit juga akan telihat menjadi lebih putih secara alami.
4. Menjaga kekencangan kulit
Kesehatan kulit yang terjaga dengan baik akan berakibat pada baiknya kondisi elastisitas dan kekencangan pada kulit anda. Hal ini akan menyebabkan kulit akan selalu kencang dan elastis, tidak keriput. Pastinya akan merasa lebih percaya diri dan tidak akan merasa minder dengan kondisi kulit anda.
Itulah beberapa manfaat dari produk-produk perawatan dari garnier. Semoga artikel ini bermanfaat terima kasih.