10 Manfaat Air Beras Untuk Wajah Berjerawat Wajib Dicoba

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Sebelum menanak biasanya kita mencuci beras terlebih dahulu untuk menghilangkan debu atau kotoran pada beras. Air beras atau air cucian beras ini biasanya dibuang begitu saja. Padahal air beras masih bisa dimanfaatkan salah satunya untuk merawat kecantikan wajah anda. Manfaat air cucian beras dapat digunakan untuk membasuh wajah atau digunakan dengan cara lain. Penggunaan air beras untuk wajah telah lama diketahui dan dipraktekkan sebagai cara alami untuk merawat kecantikan wajah.

Salah satu manfaat yang bisa dirasakan adalah manfaat air beras untuk wajah berjerawat. Penggunaan air beras secara teratur dipercaya dapat mencegah timbulnya jerawat serta menghilangkan bekas jerawat yang merusak kecantikan, kecerahan, dan kehalusan wajah anda. Bagaimana ini bisa terjadi? Air beras mengandung beragam nutrisi penting seperti manfaat vitamin C, manfaat vitamin E, vitamin B1, dan beragam mineral sehingga tidak heran jika sangat bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan kulit.

Penggunaan air beras pada wajah dapat membantu mengatasi kelebihan minyak di wajah yang merupakan salah satu penyebab timbulnya jerawat. Dengan mengaplikasikan air beras secara teratur akan membantu menjaga keseimbangan minyak di wajah sehingga mencegah timbulnya jerawat. Selain itu penggunaan air beras secara teratur juga dapat digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat. Ya, salah satu masalah terbesar jerawat adalah bekasnya yang sulit hilang dan sangat mengganggu penampilan. Dengan rajin menggunakan air beras dipercaya dapat membantu menghilangkan bekas jerawat sehingga wajah anda tampak bersih dan mulus.

Lalu bagaimana penggunaannya? Manfaat air beras untuk wajah berjerawat bisa didapatkan dengan beberapa cara berikut diantaranya:

1. Sebagai pencuci atau pembasuh wajah

Pertama dan paling sederhana air cucian beras dapat langsung diaplikasikan untuk membasuh wajah seperti biasa. Biarkan air beras meresap ke dalam wajah sehingga berbagai nutrisinya bisa diserap oleh kulit. Lakukan secara rutin pagi dan sore hari sehingga wajah anda terlihat bersih dan bebas dari jerawat. Hal ini dapat menjadi cara yang alami untuk membersihkan wajah selain menggunakan sabun pencuci wajah siap pakai seperti manfaat sabun jf sulfur atau manfaat sabun gove.

2. Sebagai masker wajah

Air beras juga bisa digunakan sebagai masker untuk mengompres wajah. Caranya sangat mudah. Ambil kapas dan celupkan pada air beras yang telah disiapkan. Kemudian kapas tersebut ditempelkan atau dikompreskan pada wajah. Biarkan selama sekitar 30 menit hingga saripati air beras diserap oleh sel-sel kulit wajah.

3. Dibekukan

Air beras juga dapat disimpan dan digunakan dalam jangka panjang. Caranya dengan menyimpan dan membekukan air beras pada freezer hingga menjadi es batu. Nantinya air beras yang telah membeku ini dapat langsung diaplikasikan pada wajah seperti anda biasanya mengompres wajah menggunakan es batu. Dengan cara ini air beras dapat digunakan kapanpun diperlukan dan tentunya lebih praktis.

4. Dikombinasikan dengan bengkoang

Air beras juga dapat dikombinasikan dengan manfaat bengkoang baik dalam bentuk bubuk bengkoang ataupun bengkoang yang dilumatkan. Dengan campuran ini akan menambah manfaatnya bagi wajah anda karena bengkoang dikenal sangat baik untuk menghaluskan wajah dan menghilangkan noda atau flek hitam pada wajah.

5. Dikombinasikan dengan madu dan baby oil

Penambahan manfaat madu dan manfaat baby oil pada air beras juga dapat anda lakukan untuk menambah manfaat berupa kulit wajah yang lebih lembut. Kedua bahan ini sangat dianjurkan untuk merawat kecantikan karena kaya akan manfaat salah satunya menjadikan kulit wajah lebih lembut.

6. Dikombinasikan dengan sari lemon

Manfaat air beras untuk wajah berjerawat juga bisa dicampurkan dengan sari lemon sehingga wajah anda tidak hanya bebas dari noda bekas jerawat namun juga tampak lebih cerah bercahaya. Dengan mengplikasikan ramuan ini secara teratur selama kurang lebih 20 menit akan memberi efek positif pada kulit wajah anda.

7. Dikombinasikan dengan putih telur

Jika anda pemilik wajah berminyak dan sangat direpotkan oleh hal ini maka anda dapat mencampurkan air beras dengan putih telur. Ramuan ini dapat diaplikasikan pada wajah sehingga tidak hanya bersih dari noda, wajah anda yang biasanya mengkilap akan tampak lebih kering dan normal.

8. Dikombinasikan dengan bubuk kunyit

Air beras yang akan diaplikasikan pada wajah juga dapat dicampur dengan manfaat kunyit sehingga menambah manfaatnya. Campuran bubuk kunyit akan membantu mengatasi masalah kemerahan pada kulit berjerawat yang merupakan tanda terjadinya peradangan. Dengan sifat anti inflamasi yang dimilikinya akan membantu mengatasi peradangan pada wajah berjerawat.

9. Dikombinasikan dengan tomat

Cara lain untuk mengaplikasikan air beras pada wajah berjerawat adalah dengan mencampurkan tomat. Dengan manfaat antioksidan yang dimilikinya akan menjadikan wajah tidak hanya bersih dari noda jerawat namun juga lebih sehat, terhindar dari penuaan dini, serta mencegah jerawat datang kembali.

10. Dikombinasikan dengan oatmeal

Selain noda bekas jerawat tumpukan sel-sel kulit mati dapat membuat wajah terlihat kusam dan turut menyebabkan timbulnya jerawat. Untuk mengatasi hal ini anda dapat mencampurkan air beras dangan oatmeal yang dapat berperan sebagai eksfolian sehingga sel-sel kulit mati dapat terangkat dengan sempurna.

Itulah diantara beberapa cara pemanfaatan air beras untuk mencegah timbulnya jerawat dan mengatasi noda jerawat yang membekas di wajah. Dengan pemakaian teratur maka wajah anda akan terhindar dari jerawat serta semakin terlihat bersih dan mulus dari noda bekas jerawat.

fbWhatsappTwitterLinkedIn