Tahukan Anda bahwa terdapat beberapa jenis susu cair yang bisa ditemukan di pasar yaitu susu murni, susu UHT, susu pasteurisasi dan susu steril. Susu murni jelas adalah jenis susu segar yang langsung diperah dari hewan penghasil susu, susu UHT atau ultra high temperature adalah jenis susu yang sebelum dikemas dipanaskan terlebih dahulu dengan suhu 135 – 140 derajat celcius selama 2-4 detik dan baru kemudian dikemas dalam kemasan tetrapack yang juga sudah diseterilkan terlebih dahulu. Kemudian juga ada susu pasteurisasi yaitu susu yang dipanaskan dengan suhu 60 – 70 derajat celcius sebelum dikemas dan disimpan di lemari pendingin untuk mencegah susu tidak rusak ketika suhu naik. Yang terakhir adalah susu steril yaitu jenis susu yang biasa dikemas dalam bentuk kaleng karena proses pengemasannya susu dikemas terlebih dahulu baru kemudian dipanaskan bersama dengan kemasan kalengnya selama 30 menit dengan suhu 100 derajat celcius. Salah satu merk susu steril yang paling dikenal di Indonesia adalah Susu Cap Beruang atau Bear Brand dari Nestle.
Mungkin beberapa dari Anda pernah mengalami masa dimana merasa ‘dipaksa’ oleh orang tua untuk meminum segelas susu sebelum tidur dengan alasan ‘agar cepat besar’. Well, alasan ‘agar cepat besar’ tidak sepenuhnya salah karena memang meminum susu sebelum tidur dapat memicu pertumbuhan anak dengan lebih maksimal. Berikut adalah beberapa manfaat susu beruang sebelum tidur yang perlu Anda ketahui.
Penelitian mengatakan bahwa meminum segelas susu hangat sebelum tidur ternyata mampu meningkatkan kualitas tidur sehingga tidur menjadi lebih nyenyak. Hal ini disebabkan oleh beberapa zat aktif yang terkandung dalam susu beruang yaitu tryptophan dan bioactive peptide yang dapat mengurangi level stress sehingga kualitas tidur menjadi lebih baik.
Makan malam memang terbukti mampu menambah berat badan secara signifikan belum lagi mengatasi keinginan untuk ‘ngemil’ tengah malam. Segelah susu hangat sebelum tidur mampu membuat Anda merasa kenyang sehingga dapat menghindari keinginan ‘ngemil’ dengan lebih mudah. Selain itu juga minum susu beruang sebelum tidur tidak akan membuat Anda terbangun di pagi hari karena lapar sehingga Anda bisa mengkonsumsi sarapan secara sehat.
Sudah tidak diragukan lagi bahwa susu beruang merupakan salah satu jenis minuman yang tinggi kadar kalsiumnya. Kalsium sendiri merupakan mineral yang sangat penting untuk kesehatan tulang.
Susu beruang kaya akan kandungan vitamin B12 dan vitamin A. Selain vitamin C, kedua vitamin tersebut juga dapat mengoptimalkan produksi kolagen dalam kulit sehingga dapat menjaga eleastisitas dan membuat kulit terlihat muda lebih lama.
Jika Anda biasanya bangun dipagi hari dengan lesu dan merasa lapar mungkin ada yang salah dengan sistem metabolisme Anda. Untuk mengatasinya, minum sekaleng susu beruang hangat sebelum tidur dapat mengatasi masalah ini karena Anda akan bangun dengan cukup stok energi.
Segelas susu hangat sebelum tidur juga dapat membantu mengatasi stress. Sekaleng susu beruang mengandung protein yang dikenal dengan nama lactium yaitu jenis protein yang dapat memberikan efek menenangkan untuk mengurangi level stress.
Kandungan vitamin A, vitamin D dan kalsium yang terdapat pada sekaleng susu beruang juga mampu membantu Anda untuk menjaga kadar kolesterol. Kombinasi vitamin dan mineral mampu mengoptimalkan produksi kolesterol baik (HDL) dan mengurangi produksi kolesterol jahat (LDL).
Jika Anda sering merasa mulas di pagi hari karena sistem pencernaan Anda yang mungkin kurang baik. Mengkonsumsi segelas susu beruang sebelum tidur bisa membantu mengoptimalkan sistem pencernaan Anda karena kandungan laktosa pada susu beruang cukup ringan sehingga sangat baik dikonsumsi pada malam hari sebelum tidur.
Susu mengandung antioksidan yang baik untuk mengoptimalkan dan meningkatkan sistem imun. Jika Anda mulai merasa terserang flu baik ringan maupun berat, mengkonsumsi sekaleng susu beruang hangat mampu mencegah infeksi lebih lanjut.
Untuk orang dewasa kalsium yang terkandung dalam susu beruang dapat membantu mengurangi risiko penyakit pengeroposan tulang sementara untuk anak-anak kalsium dapat membantu mengoptimalkan pertumbuhan mereka.
Beberapa penelitian pernah menyebutkan bahwa mengkonsumsi segelas susu beruang hangat sebelum tidur dapat membantu mencegah diabetes tipe 2. Namun dengan catatan tidak boleh ditambah gula.
Sudah bukan hal baru lagi bahwa susu sangat baik untuk kesehatan jantung. Segelas susu hangat sebelum tidur dapat membantu menjaga kesehatan jantung Anda secara maksimal.
Ada banyak sekali manfaat meminum susu sebelum tidur terutama manfaat susu beruang sebelum tidur namun ada sesuatu yang perlu diingat ketika mengkonsumsi susu beruang sebelum tidur yaitu sebaiknya mengkonsumsinya dalam keadaan hangat. Untuk menjaga kesehatan secara maksimal sebaiknya tidak hanya mengkonsumsi susu beruang sebelum tidur saja tapi juga ketika sarapan pagi untuk memastikan Anda memiliki cukup energi untuk melakukan aktifitas sepanjang hari.