Tentu sebagain orang sudah tahu apa itu mentega. Namun kebanyakan orang masih mengganggap mentega sama dengan margarin. Produk mentega (butter) banyak beredar di pasaran. Ada mentega tawar (unsalted butter) dan mentega asin (salted butter). Masyarakat mengenal mentega sebagai salah satu bahan masakan, contohnya sebagai pengganti minyak goreng, olesan roti tawar dan juga sebagai salah satu bahan untuk membuat kue. Pastinya ini adalah manfaat mentega yang umum di ketahui oleh orang.
Apa Itu Mentega
Dilihat dari rupanya yang sama-sama memiliki warna yang kuning. Selain itu teksturnya pun hampir sama, ada yang lembut atau kaku seperti sabun batang. Secara kandungan memang hampir sama, terutama dalam jumlah kalorinya. Namun mentega lebih mengandung lemak alami dan memiliki nutrisi yang kaya akan manfaat.
Proses Terbentuknya Mentega
Mentega (butter) dibuat dengan cara mengaduk krim susu, sebagai bahan dasar pembuatan mentega, dengan pengaduk mentega, sampai terbentuk menjadi lemak yang padat. Sedangkan cairan yang terpisah dari mentega selama proses pengadukan dinamakan susu mentega (buttermilk).
Mentega yang terbentuk kemudian dicetak sesuai selera dan dipadatkan kembali untuk selanjutnya dipasarkan. Apabila mentega diolah kembali dengan cara memanaskan menggunakan api kecil, sehingga diperoleh cairan berwarna kuning emas, maka diperolehlah olahan baru yang dinamakan minyak samin. Minyak samin merupakan makanan tradisional di kawasan asia selatan, yakni di India dan sekitarnya.
Kandungan di Dalam Mentega
Banyak yang bilang bahwa mentega mengandung banyak lemak yang tidak baik bagi kesehatan tubuh. Namun hal itu tidak sepenuhnya benar. Mentega apabila dikonsumsi dengan jumlah yang sesuai dapat memberikan nutrisi bagi tubuh. Selain kandungan lemak, manfaat mentega lainnya juga banyak mengandung beberapa zat yang bergisi, seperti:
Lebih lengkapnya, berikut ini kandungan manfaat mentega per 100 gramnya, yang di dapat dari publikasi kementerian kesehatan Republik Indonesia:
Energi | 725 kkal |
Protein | 0,5 gram |
Lemak | 81,6 gram |
Karbohidrat | 1,4 gram |
kalsium | 15 mg |
Fosfor | 16 mg |
Zat besi | 1 mg |
Vitamin A | 3300 IU |
Vitamin B1 | 0 mg |
Vitamin C | 0 mg |
Kulit sehat dan bercahaya tentunya menjadi impian semua orang. Ternyata manfaat mentega bisa juga membantu kita dalam menjaganya. Lemak yang terkandung dalam mentega dapat mencegah jerawat dan bintik-bintik pada kulit.
Mentega memiliki nutrisi yang kompeks. Tidak hanya mineral vitamin namun juga ada nutrisi lain yang membantu memperkuat struktur tulang kita seperti kandungan kalsium. Konsumsi mentega dalam jumlah cukup dapat mencegah rasa nyeri sendi dan dapat membantu penguatan otot dan tulang.
Penyakit kronis seperti kanker, jantung koroner dan lain-lain dapat dicegah karena kandungan vitamin dan lemak jenuh yang dapat mencegah pembekuan darah.
Kulit rentan terhadap infeksi jamur, seperti kadas dan kurap. Ternyata mentega mampu mencegah infeksi tersebut. kandungan vitamin yang cukup baik terutama vitamin E membantu mencegah infeksi jamur.
Manfaat mentega yang kaya akan vitamin dan mineral, mengandung anti oksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel-sel tubuh. Konsumsi mentega yang benar dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Kandungan lecithin dalam mentega dapat mengontrol berat badan kita. Karena membantu proses asimilasi kolesterol dapat mencegah peningkatan kadarnya dalam darah. Sehingga tubuh kita dapat mencerna lemak secara efisien.
Mentega merupakan sumber makanan hewani yang memiliki kandungan lemak jenuh yang tinggi. Kandungan lemak dan kolesterol dalam mentega juga baik bagi perkembangan otak anak.
Manfaat Mentega lainnya yaitu mengandung Vitamin A yang cukup banyak. Kita tahu bahwa aspuan vitamin A yang cukup akan baik untuk mata kita. Dalam mentega terkandung banyak vitamin A hingga 3300 IU.
Kandungan vitamin E yang terkandung dalam mentega dapat melembabkan bibir yang kering. Oleskan pada bibir pada saat sebelum tidur, dan bersihkan keesokan paginya.
Yang satu manfaat mentega yang satu ini tergolong unik, dan mungkin belum banyak yang mengetahuinya. Kandungan vitamin A dan lemak jenuh dalam mentega dipercaya dapat menghaluskan dan mencegah timbulnya jerawat dan vlek hitam pada wajah. Caranya sederhana, cukup dioleskan pada kulit wajah, diamkan beberapa saat, bersihkan dengan spon yang dicelup pada air hangat. Jangan lupa sesudahnya perciki wajah dengan air dingin.
Manfaat mentega juga kaya akan vitamin seperti vitamin A, D, dan E. Selain itu ada kandungan kalsium di dalam mentega. Setiap 100 gram mentega terdapat sekitar 15 mg kalsium. Kalsium diperlukan untuk memperkuat susunan tulang dan persendian kita.
Mentega cukup banyak akan kandungan energinya. Setiap 100 gram mentega mengandung 725 kkal. Hal itu akan membantu asupan energi kita terpenuhi setiap harinya. Bagi kita yang memiliki kesibukan tinggi tentu membutuhkan energi yang berlebih dan terus ada. Konsumsi makanan dengan bahan mentega akan membantu memenuhi kebutuhan kalori tubuh. Namun kelebihan kalori juga akan berdampak buruk seperti menyebabkan tersumbatnya arteri dan resiko penyakit jantung.
Efek Samping dari Mentega
Dalam mentega terkandung lemak jenuh sebanyak 66% dan lemak baik sebanyak 34%. Hindari pemakaian mentega dalam proses penggorengan, karena dapat menghasilkan lemak trans yang berbahaya bagi tubuh. Mengkonsumsi mentega sebaiknya diperhatikan aturannya agar terhindar dari efek buruk, seperti stroke akibat penyumbatan pembuluh darah, tekanan darah tinggi dan penyakit kronis lainnya.
Bedannya Mentega Dengan Margarin
Masih banyak yang keliru dalam membedakan antara mentega dan margarin. Memang serupa dari segi bentuk namun jika kita mengetahui ciri-cirinya mungkin kita bisa membedakannya. Kadang-kadang margarin digunakan sebagai pengganti mentega.
Jika ditinjau dari segi warna, mentega berwarna kuning pucat dibandingkan warna kuning dari margarin. Untuk aroma, aroma mentega lebih tajam dan lebih harum, dikarenakan terbuat dari lemak hewani. Penyimpanan mentega dikemas dalam kemasan kertas aluminium dan disimpan dalam pendingin. Mentega akan cepat meleleh dalam suhu kamar. Sedangkan margarin cukup disimpan dalam tempat sejuk dan tidak terkena sinar matahari langsung.